Rechercher dans ce blog

Wednesday, May 31, 2023

5 Film Trending di Awal Juni 2023, Ada Spider-Man: Across The Spider-Verse - beritajatim | Portal Berita Jawa Timur

Surabaya (beritajatim.com) – Menyambut hari libur kelahiran Pancasila, cuti, dan Hari Raya Waisak, tepatnya pada awal Juni 2023 ini, ada sederet film terbaru di bioskop yang bisa kamu tonton untuk mengisi waktu luang. Beberapa film di antaranya bahkan sedang trending.

Beragam jenis film yang sedang tayang saat ini, mulai dari film Indonesia hingga hollywood. Bahkan, ada beragam genre, mulai dari animasi, aksi, hingga horor, semua dapat menyesuaikan dengan minat masing-masing. Berikut ini lima film terbaru dan sedang trending yang bisa ditonton saat ini, di antaranya;

1. The Little Mermaid

The Little Mermaid merupakan film bergenre fantasi dan petualangan. Film ini berkisah tentang putri duyung bernama Ariel. Di mana ia merupakan anak bungsu yang paling membangkang. Rasa penasarannya terhadap kehidupan di atas laut membuatnya memutuskan untuk pergi ke daratan. Larangan untuk bergaul dengan manusia pun ia langgar.

membuat kesepakatan dengan penyihir jahat, Ursula. Ursula menjanjikan pengalaman hidup di daratan. Namun, ternyata kesepakatan itu mempertaruhkan nyawanya. Meski begitu, di sanalah ia bertemu dengan cinta sejatinya.

Baca Juga: Pemkot Kediri Bersama BPS Gelar Sosialisasi Sensus Pertanian 2023

2. Fast X

Fast X tayang di bioskop Indonesia pada bulan Mei 2023. Film aksi ini bercerita tentang Dom yang harus menghadapi aksi balas dendam Dante. Dante sendiri merupakan putra gembong narkoba Hernan Reyes, yang sebelumnya telah dikalahkan Dom dan kelompoknya. Namun dalam seri kelima ini, Dante berusaha membalaskan dendam atas kematian sang Ayah.

Adapun pemeran dalam film Fast X ialah Vin Diesel, Michelle Rodriguez, Jordana Brewster, Tyrese Gibson, Sung Kang, Ludacris, Jason Momoa, John Cena, Jason Statham, Rita Moreno, Helen Mirren, Brie Larson, dan Charlize Theron.

Baca Juga: Ekonom Umsida: Program Kurma Menjawab Tantangan Peran Perempuan Berdaya Secara Ekonomi

3. Hati Suhita

Hati Suhita tayang di bioskop pada 25 Mei 2023. Film bergenre romansa ini bercerita tentang Alina Suhita. Perempuan yang teguh dan pantang menyerah ini telah bersuami. Namun, bahtera rumah tangga yang dilaluinya tidak berjalan seperti impiannya.

Ketabahan memandunya menghadapi badai rumah tangga. Bahkan sejak malam pertamanya. Perjuangannya secara lahir maupun batin diuji untuk merengkuh hati suaminya sendiri, yakni Gus Birru.

4. Spider-Man: Across The Spider-Verse

Spider-Man: Across The Spider-Verse merupakan film animasi hollywood yang tayang perdana akhir Mei 2023. Film ini bercerita tentang Spider-Man yang tiba-tiba terlontar melintasi multiverse yang membawa pada spider-society. Namun, pahlawan ini kerap berselisih paham cara melawan ancaman besarr

Spider-Man pun harus beradu pendapat dengan para manusia laba-laba yang lain dan menetapkan langkahnya sendiri demi menyelamatkan orang-orang yang ia cintai.

Baca Juga: Tindakan Pencegahan, Pemkot Kediri Gelar Audit Kasus Stunting

5. Hello Ghost

Hello Ghost tayang pada 11 Mei 2023. Film drama komedi ini bercerita tentang seorang pria bernama Kresna. Di mana usai percobaan bunuh dirinya gagal, ia justru kerap diikuti oleh empat hantu dengan karakter berbeda-beda. Kuatno, merupakan hantu tua angka yang mata keranjang. Sedangkan Bima, hantu perokok yang dahulu pernah menjadi sopir angkot.

Adapun dua hantu lainnya ialah Lita dan Chika, mereka merupakan hantu melankolis yang mudah menangis dan hantu kecil yang gemar menggunakan sepatu roda. Keempat hantu tersebut akan pergi jika Kresna dapat memenuhi permintaan mereka. Di tengah misi tersebut, ia pun menemukan makna baru bagi hidupnya sekaligus cintanya pada suster Linda. (fyi/ian)



Adblock test (Why?)


5 Film Trending di Awal Juni 2023, Ada Spider-Man: Across The Spider-Verse - beritajatim | Portal Berita Jawa Timur
Kelanjutan Disini Klik

20 Film tentang Psikologi Terbaik dengan Rating Tertinggi - HaiBunda

Film tentang psikologi menjadi tontonan yang menarik, karena menggambarkan potret manusia dalam keadaan berbagai kondisi psikologis. Beberapa karya film-film ini memperluas pandangan kita tentang kehidupan dan kondisi manusia.

Bahkan setiap film menawarkan sudut pandang unik tentang psikologi manusia.  Bubun merekomendasikan 20 film tentang psikologi terbaik sepanjang masa yang telah meraih rating tertinggi.

Siapkan diri Bunda menjelajahi kisah-kisah yang menggugah pikiran, tayangan yang menantang, dan mengubah cara kita memandang diri dan dunia di sekitar kita. Berikut daftar filmnya.


5 film psikologi Indonesia dari kesehatan mental hingga depresi remaja

Film-film psikologi Indonesia telah menjadi salah satu media yang mengangkat isu-isu kesehatan mental, termasuk depresi remaja, yang seringkali diabaikan dalam masyarakat. Film-film ini yang menggambarkan pengalaman dan tantangan yang dihadapi oleh individu dalam konteks kesehatan mental, dengan fokus pada depresi remaja.

Dengan mengeksplorasi film-film ini, kita dapat memperluas pemahaman kita tentang kesehatan mental, depresi remaja dan isu-isu seputar kesehatan mental.

Kali ini Bubun merekomendasikan lima film psikologi Indonesia dari kesehatan mental hingga depresi remaja.

1. Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (2019)

Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (2019)/Dok.Astro Shaw
Film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (2019)/Foto: Astro Shaw

Dirilis pada tahun 2021, Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini mengangkat isu kesehatan mental. Film ini mengisahkan tentang tiga kakak beradik yang hidup dalam keluarga yang tampak bahagia, namun semuanya berubah setelah Awan mengalami kegagalan besar dalam hidupnya.

Nasib mempertemukannya dengan Kale, yang menjadi mentornya dalam menghadapi liku-liku kehidupan, termasuk mengatasi kegagalan, pertumbuhan, kehilangan, dan ketakutan. Namun, perubahan sikap Awan tidak diterima oleh orang tua mereka, yang terus mendorongnya untuk kembali ke kehidupan sebelumnya.

Tekanan ini memicu pemberontakan dari ketiga kakak beradik tersebut, mengungkap sisi gelap keluarga mereka yang tersembunyi dan menghadapi trauma yang mereka simpan. 

  • Genre: keluarga, drama
  • Rating IMDb: 7.4/10
  • Pemain utama: Rachel Amanda, Rio Dewanto, Sheila Dara, Donny Damara, Susan Bachtiar
  • Situs atau platform menonton: Netflix

2. Kukira Kau Rumah (2021) 

Kukira Kau Rumah (2021) /Dok.MD Pictures
Film Kukira Kau Rumah (2021) /Foto: MD Pictures

Niskala Widiatmika, yang mengalami gangguan bipolar, tidak diizinkan oleh sang ayah, Dedi, untuk melanjutkan sekolah. Namun, teman-teman kecil Niskala, Dinda dan Oktavianus, berhasil membawa Niskala kuliah secara diam-diam dengan izin ibundanya, Mella.

Suatu ketika, Niskala bertemu dengan Pram, dan mereka semakin dekat, bahkan menjadi pengisi acara di sebuah kafe tempat Pram bekerja. Kedekatan mereka membuat ibunda marah dan memarahi sahabat-sahabat Niskala karena Niskala semakin jarang berada di rumah.

  • Genre: keluarga, drama
  • Rating IMDb: 5.2/10 
  • Pemain utama: Prilly Latuconsina; ‎Jourdy Pranata
  • ‎Situs atau platform menonton: -

3. Posesif (2017)

Dok/Palari Films
Film Posesif (2017)/Foto: Palari Films

Film Posesif mengisahkan tentang kisah cinta remaja SMA yang tumbuh dengan cepat namun sulit untuk dilepaskan. Lala, seorang siswi kelas 3 yang juga seorang atlet lompat indah, awalnya mencetak banyak prestasi yang membanggakan.

Namun, segalanya berubah saat seorang siswa baru, Yudhis, datang dalam hidupnya. Keduanya saling tertarik dan memulai hubungan pacaran. Namun, Yudhis memiliki sifat yang semakin aneh, dan Lala yang terbuai oleh cinta tidak menyadari mana yang benar dan salah.

  • Genre: drama, romantis
  • Rating IMDb : 7,3/10
  • Pemain utama:  Putri Marino, Chicco Kurniawan, Adipati Dolken, Maulidina Putri
  • Situs atau platform menonton: Netflix, Vidio

4. My Idiot Brother (2014)

My Idiot Brother (2014)/Dok.Film One Productions
Film My Idiot Brother (2014)/Foto: Film One Productions

Film My Idiot Brother diadaptasi dari novel dengan judul yang sama karya Agnes Davolar. Cerita film ini terinspirasi dari kisah nyata seorang laki-laki berkebutuhan khusus.

Fokus cerita film ini adalah kehidupan seorang remaja perempuan bernama Angel, yang memiliki kakak bernama Hendra yang berkebutuhan khusus. Angel sering kali dihina oleh teman-temannya karena memiliki kakak yang dianggap 'idiot', sehingga Angel merasa kesulitan menerima Hendra sebagai kakaknya.

  • Genre: drama
  • Rating IMDb: 8.2/10
  • Pemain utama: : Adila Fitri, ‎Ali Mensan‎, ‎Kimberly Ryder
  • Situs atau platform menonton: -

5. 27 Steps Of May (2018)

27 Steps Of May (2018)/Dok.Netflix
Film 27 Steps Of May (2018)/Foto: Netflix

Film 27 Steps of May pertama kali ditayangkan di Jogja-NETPAC Asian Film Festival pada November 2018. Film ini mengisahkan kehidupan seorang gadis bernama May yang menjadi korban kekerasan seksual selama peristiwa kerusuhan 98 ketika ia masih sekolah pada tahun 1998.

Trauma dari kejadian tersebut membuat May enggan keluar dari kamarnya selama delapan tahun. Ia ketakutan dan lebih aman di dalam kamarnya. May tinggal bersama ayahnya yang pembuat boneka dan petinju, tetapi hubungan mereka terhenti setelah kejadian tersebut. Namun, kehidupan May berubah ketika ia bertemu dengan seorang pesulap melalui lubang di dinding kamarnya. 

  • Genre: drama
  • Rating IMDb : 8/10
  • Pemain utama:  Raihaanun, Lukman Sardi and Ario Bayu.
  • Situs atau platform menonton: Netflix, Vidio

5  film psikologi yang membahas kepribadian ganda terbaik rating tertinggi

Film-film yang membahas kepribadian ganda telah menjadi daya tarik bagi penonton karena membawa kita ke dalam dunia yang penuh misteri, ketegangan, dan konflik internal, saat kita menyaksikan karakter utama berjuang dengan identitas yang terpecah. Kali ini Bubun akan merekomendasikan film-film tentang kepribadian ganda yang telah meraih rating tertinggi.

1. Glass (2019)

Dok. Universal Pictures
Fiilm Glass (2019)/Foto: Universal Pictures

Film Glass mengisahkan tentang David Dunn, Kevin Wendell Crumb, dan Elijah Price yang ditahan di sebuah institut. Mereka dipertemukan dengan Dr. Ellie Staple, yang percaya bahwa mereka menderita delusi dan tidak memiliki kekuatan super.

Namun, Elijah merencanakan pelarian dengan bantuan Kevin, yang berubah menjadi The Beast. Mereka bersama-sama melarikan diri dan Elijah berencana mengungkapkan keberadaan manusia super kepada dunia dengan memicu kehancuran di Menara Osaka.

Di sisi lain, Casey, Joseph, dan Nyonya Price juga terlibat dalam pertarungan ini.

  • Genre: thriller, drama
  • Rating IMDb : 6.6/10
  • Pemain utama: James McAvoy, Bruce Willis, Samuel L. Jackson
  • Situs atau platform menonton: -

2. Split (2016)

Dok.Universal Pictures
Film Split (2016)/Foto: Universal Pictures

Film Split mengisahkan tentang Kevin Wendell Crumb, seorang pria dengan gangguan identitas disosiatif (DID) yang memiliki 23 kepribadian berbeda. Beberapa kepribadiannya, seperti Dennis dan Patricia, percaya pada entitas misterius yang disebut 'The Beast' yang memiliki rencana untuk membersihkan dunia.

Kevin menculik tiga gadis dan menyekap mereka di bawah Kebun Binatang Philadelphia. Sementara itu, terapisnya, Dr. Karen Fletcher, menyadari perubahan kepribadian Kevin dan mencoba berbicara dengannya. Namun, ia justru menjadi korban Dennis dan terkunci.

  • Genre: thriller, horor
  • Rating: 7.3/10
  • Pemain utama:  James McAvoy, Anya Taylor-Joy, and Betty Buckley
  • Situs atau platform menonton: Apple TV

3. Identity (2003)

Identity (2003)/Dok. Columbia Pictures
Film Identity (2003)/Foto: Columbia Pictures

Seorang terpidana bernama Malcolm Rivers menunggu eksekusi atas pembunuhan massal yang kejam. Sepuluh orang asing terdampar dalam sebuah motel terpencil di Nevada saat terjadi badai.

Mereka menjadi target pembunuh yang misterius. Selama persidangan, buku harian Malcolm mengungkapkan ia memiliki gangguan identitas disosiatif yang dia derita. 

  • Genre: thriller, misteri
  • Rating IMDb: 7.3/10
  • Pemain utama:  John Cusack, Ray Liotta, Amanda Peet 
  • Situs atau platform menonton: -

4. Hide and Seek (2005)

Hide and Seek (2005)/Dok.20th Century Studios
Film Hide and Seek (2005)/Foto: 20th Century Studios

David pindah ke Upstate New York setelah kematian sang istri. Putrinya, Emily, memiliki teman khayalan bernama Charlie. Peristiwa aneh terjadi di rumah mereka.

Emily mengungkapkan bahwa Charlie dan dia ingin mengecewakan David. Emily membuat David khawatir dengan mengklaim bahwa Charlie telah membunuh orang. Jangan terkejut Bunda karena film ini memiliki plot twist yang tak diduga-duga.

  • Genre: thriller, horor
  • Rating IMDb:  5.9/10
  • Pemain utama:  Robert De Niro, Dakota Fanning
  • Situs atau platform menonton:-

5. Me, Myself & Irene (2000)

Me, Myself & Irene (2000)/Dok.20th Century Studios
Film Me, Myself & Irene (2000)/Foto: 20th Century Studios

Charlie Baileygates, seorang polisi lemah lembut di Rhode Island, dimanfaatkan oleh orang-orang di sekitarnya termasuk sang istri, Layla, dan sopir limusin pernikahan mereka, Shonte. Setelah Layla meninggalkannya, Charlie mengasuh ketiga anak mereka sebagai ayah tunggal.

Dia mengembangkan kepribadian ganda bernama Hank Evans untuk menghadapi konfrontasi. Charlie mengawal Irene Waters dan mereka terlibat dalam pengejaran oleh agen FBI dan pembunuh bayaran.

Charlie dan Irene akhirnya diselamatkan oleh putra-putra Charlie. Charlie dan Irene berdamai, dan Charlie melamar Irene. 

  • Genre: komedi
  • Rating IMDb: 6.6/10
  • Pemain utama:  Jim Carrey, Renée Zellweger, Chris Cooper
  • Situs atau platform menonton: -

5 rekomendasi film tentang tentang psikologi perkembangan anak terbaik

Penting bagi orang tua, pendidik, dan semua individu yang peduli dengan perkembangan anak-anak untuk memiliki pemahaman yang baik tentang psikologi perkembangan anak. Film-film yang menggambarkan perjalanan dan tantangan perkembangan anak dapat menjadi sumber inspirasi dan pengetahuan yang berharga.

Bubun memberikan rekomendasi film-film terbaik yang mengangkat tema psikologi perkembangan anak, memberikan sudut pandang yang menarik dan berharga tentang bagaimana anak-anak tumbuh, belajar, dan berinteraksi dengan dunia di sekitar mereka.

1. The Ron Clark Story (2006)

The Ron Clark Story (2006)/Dok.Old Beantown Films
Film The Ron Clark Story (2006)/Foto: Old Beantown Films


Pada tahun 1998, Ron Clark meninggalkan pekerjaannya di sekolah dasar di Carolina Utara karena ingin mengajar di New York yang lebih menantang. Dia ditempatkan di Inner Harlem Elementary School, di mana siswa-siswa diurutkan berdasarkan potensi mereka.

Meski ditawari kelas tiga, Clark memilih mengajar kelas enam yang sulit. Clark berjuang memahami siswa-siswanya. Dia menyadari bahwa akan ada pertarungan antara keinginannya dan siswa-siswanya.

  • Genre:  Drama
  • Rating IMDb : 7.5/10
  • Pemain utama: Matthew Perry, Melissa De Sousa, Patricia Idlette 
  • Situs atau platform menonton: -

2. The Beginning of Life (2016)

he Beginning of Life (2016)/Dok.Netflix
Film The Beginning of Life (2016)/Foto: Netflix

Penemuan dalam ilmu saraf telah memberikan pemahaman yang lebih baik tentang perkembangan masa kanak-kanak. Saat seseorang lahir, pengaruhnya tidak hanya terbatas pada genetik.

Faktor-faktor lain, seperti hubungan dengan lingkungan sekitar, juga berperan dalam membentuk perilaku dan perkembangan anak. Film ini adalah studi yang menyelidiki faktor-faktor yang memengaruhi dan apa yang penting bagi kita tumbuh kemang anak.

  • Genre: dokumenter, keluarga
  • Rating IMDb: 7.5/10
  • Pemain utama: Gisele Bündchen, Raffi, James Heckman, Alison Gopnik, Jack Shonkoff
  • Situs atau platform menonton: Netflix

3. Inside Out (2015)

Dok. Walt Disney Studios
Film Inside Out/ Foto: Walt Disney Studios

Riley pindah ke San Francisco disana ia menghadapi perjuangan dengan lima kenangan inti yang dibentuk dari beberapa emosi diantaranya ada kegembiraan, kesedihan, ketakutan, jijik, dan kemarahan. Setiap pertumbuhan hidupnya ia akan menyimpan kenangan inti yang baru yang akan membentuk pulau-pulau kepribadian. 

  • Genre: keluarga, komedi
  • Rating IMDb : 8.1/10
  • Pemain utama:  Amy Poehler, Phyllis Smith, Richard Kind, Bill Hader, Lewis Black
  • Situs atau platform menonton: Disney Hotstar

4. The Little Prince (2015)

The Little Prince (2015)Dok. Paramount Pictures
Film The Little Prince (2015)/ Foto: Paramount Pictures

Seorang gadis kecil membaca kisah Pangeran Kecil dan terinspirasi oleh perjalanan dan kebijaksanaannya. Gadis itu memutuskan untuk mencari Pangeran Kecil dan memperbaiki bintang yang hilang. Ia berpetualang ke asteroid lain dan menemukan kenyataan yang tak terduga.

  • Genre: keluarga, petulangan
  • Rating IMDb : 7.7/10
  • Pemain utama: Jeff Bridges, Rachel McAdams, Paul Rudd, Bud Cort
  • Situs atau platform menonton: Netflix

5. Let the Child Be the Guide (2017)

Let the child be the guide (2017)/Dok.Netflix
Film Let the Child Be the Guide (2017)/Foto: Netflix

Sutradara Alexandre Mourot membuat film di sebuah kelas sekolah Montessori Prancis, yang berfokus pada siswa berusia 3 hingga 6 tahun. Lingkungan sekolah ini tenang dan damai, dengan anak-anak bahagia dan bebas untuk menjalani kegiatan mereka sendiri atau dalam kelompok kecil. Alexandre melakukan pengamatan pada mereka sepanjang 1 tahun sekolah.

  • Genre: dokumenter
  • Rating IMDb : 7.3/10
  • Pemain utama: Anny Duperey, Christian Maréchal, Alexandre Mourot
  • Situs atau platform menonton: -

5 film thriller psikologis di Netflix terbaik rating tertinggi

Netflix telah menjadi sumber film-film terbaik salah satunya film thriller psikologis. Dari alur cerita yang menegangkan hingga plot yang rumit, film-film ini telah menghadirkan pengalaman yang mendebarkan bagi penonton.

Dalam artikel ini, Bubun akan memberikan rekomendasi film-film thriller psikologis terbaik di Netflix yang telah meraih rating tertinggi, menawarkan pengalaman sinematik yang menarik.

1. Memories Of Murder (2003)

Memories Of Murder (2003)/Dok.CJ Entertainment
Film Memories Of Murder (2003)/Foto: CJ Entertainment


Setelah membunuh ayahnya dan seorang wanita, Byeong Soo mengalami penyakit Alzheimer degeneratif. Dia berhenti membunuh dan merawat putrinya, Eun Hee. K

ondisi Byeong Soo semakin memburuk. Dia menjalin persahabatan dengan polisi setempat, Byeong Man. Byeong Soo dicurigai sebagai pelaku pembunuhan di kota kecil tersebut. Setelah menemukan bukti tersangka sebenarnya, dia mencoba membongkar kebenaran. 

  • Genre:  thriller, misteri, drama
  • Rating IMDb: 8.1/10
  • Pemain utama: Song Kang Ho, Kim Roe Ha, Kim Sang Kyung
  • Situs atau platform menonton: Netflix

2. Call (2020)

Call (2020)/Dok.Netflix
Film Call (2020)/Foto: Netflix

Film Call (2020) adalah sebuah thriller misteri yang menggambarkan kisah Seo Yeon, seorang wanita yang menemukan sebuah bunker tersembunyi di rumah masa kecilnya. Di dalam bunker tersebut, ia menemukan telepon yang secara misterius terhubung dengan Oh Young Sook, seorang gadis dari tahun 1990.

Awalnya, pertemanan terjadi karena mereka dapat berkomunikasi melintasi waktu dan membantu satu sama lain. Namun, tindakan mereka justru membuat kekacauan dan konsekuensi yang tak terduga.

  • Genre: thriller, misteri
  • Rating IMDb : 7.1/10
  • Pemain utama: Park Shin Hye, Jeon Jong Seo, Kim Sung Ryung, Lee El
  • Situs atau platform menonton: Netflix

3. Smile (2022)

Smile 2021/Dok. Paramount Players
Film Smile 2021/Foto: Paramount Players

Dr. Rose Cotter bertemu dengan Laura Weaver, seorang mahasiswa pascasarjana, yang menyaksikan profesornya bunuh diri dan mengalami teror misterius. Rose mengalami halusinasi dan dianggap gila oleh orang-orang di sekitarnya.

Dia mencari bantuan dari mantan terapisnya, Dr. Madeline Northcott, dan menghadiri pesta ulang tahun keponakannya yang berujung pada kejadian traumatis. Rose yakin bahwa dia telah dikutuk dan berusaha memahami sumber kutukan tersebut.

  • Genre: horor, psychological
  • Rating: -
  • Pemain utama:  Jessie T. Usher, Kyle Gallner, Kal Penn, Rob Morgan
  • Situs atau platform menonton: Apple TV

4. Orphan (2009)

Orphan (2009)/Dok. Warner Bros
Film Orphan (2009)/Foto: Warner Bros

Pernikahan Kate dan John Coleman menjadi tegang setelah kehilangan anak ketiga mereka yang lahir lalu meninggal. Mereka mengadopsi Esther, seorang gadis Rusia berusia 9 tahun, tetapi perilaku Esther yang aneh dan kejadian tragis mengancam kestabilan keluarga mereka. Kate curiga terhadap Esther dan mengungkap identitas aslinya.

  • Genre: horor, thriller 
  • Rating IMDb: 7,1/10
  • Pemain utama: Vera Farmiga, Peter Sarsgaard, Isabelle Fuhrman, CCH Pounder 
  • Situs atau platform menonton: Netflix

5. Mystic River (2003) 

Dok.Warner Bros. Pictures
Film Mystic River/ Foto: Warner Bros. Pictures

Pada tahun 1975, Jimmy Markum, Sean Devine, dan Dave Boyle, berteman sejak dari Boston. Namun terjadi insiden penculikan dan pelecehan seksual terhadap Dave.

Dua puluh lima tahun kemudian, Jimmy menjadi mantan narapidana, sementara Sean adalah seorang detektif, dan Dave masih terhantui oleh trauma masa lalu. Ketika putri Jimmy dibunuh, Dave menjadi tersangka utama.

Namun Sean dan rekan detektifnya merasa janggal dan menyelidiki kasus tersebut, sementara Jimmy melakukan penyelidikan sendiri. 

  • Genre: crime, misteri, thriller
  • Rating IMDb: 7.9/10
  • Pemain utama:  Sean Penn, Tim Robbins, Kevin Bacon
  • Situs atau platform menonton: Netflix

Dalam sejarah perfilman, beberapa film yang luar biasa berhasil menggambarkan sisi psikologis karakter-karakternya, dan mengeksplorasi sisi gelap batin manusia. Beberapa di antaranya telah mendapatkan pengakuan dan rating tinggi dari penonton.

Dengan menghadirkan narasi yang rumit, film tentang psikologi ini terus memikat penonton dan menjadi bagian penting dari sejarah perfilman.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(som/som)

Adblock test (Why?)


20 Film tentang Psikologi Terbaik dengan Rating Tertinggi - HaiBunda
Kelanjutan Disini Klik

Martin Scorsese Dikabarkan Terinspirasi Buat Film Soal Yesus - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Martin Scorsese dikabarkan terinspirasi untuk membuat film tentang Yesus. Kabari itu muncul setelah sutradara The Wolf of Wall Street tersebut bertemu Paus Fransiskus dalam tur pasca-Cannes di Italia.

Pada akhir pekan lalu, Sabtu (27/5), Scorsese dan istrinya Hellen Morris bertemu Paus Fransiskus dalam audiensi tertutup di Vatikan. Hal itu ia lakukan sebelum menghadiri konferensi bertajuk Estetika Global dari Imajinasi Katolik.

"Saya merespons seruan Paus kepada seniman dengan satu-satunya cara yang saya tahu: dengan membayangkan dan menulis naskah film tentang Yesus," kata Scorsese dalam konferensi Roma di Vatikan seperti diberitakan Variety mengutip pemberitaan media lokal, Senin (29/5).

"Dan saya akan mulai membuatnya," tuturnya mengisyaratkan itu bisa menjadi film berikutnya.

Mengenai referensi sinematik, Scorsese mengutip kekagumannya pada The Gospel According to St. Matthew karya Pier Paolo Pasolini.

[Gambas:Video CNN]

Scorsese juga berbicara tentang arti dari The Last Temptation of Christ karya kontroversialnya yang epik rilisan 1988 tersebut.

Ia juga membicarakan "langkah selanjutnya dalam penelitiannya tentang sosok Yesus" yang diwakili drama skala kecil 2016 bertajuk Silence tentang penganiayaan terhadap Kristen Jesuit di Jepang abad ke-17.

Manajer Scorsese, Rick Yorn, belum memberikan resposn terkait potensi proyek baru tersebut.

Sementara itu, Martin Scorsese melakukan tur terkait pemutaran film-filmya, termasuk Killers of the Flower Moon di Cannes Film Festival 2023 dan mendapatkan sembilan menit standing ovation penonton.

Killers of the Flower Moon menjadi salah satu film yang paling ditunggu peserta Cannes Film Festival tahun ini. Tiket penayangan film tersebut diburu banyak penonton, bahkan hingga menyebabkan antrean mengular.

Film tersebut diadaptasi dari novel nonfiksi yang berjudul sama karya David Grann. Killers of the Flower Moon mengisahkan pembunuhan berantai anggota suku Osage di Oklahoma pada 1920-an.

Peristiwa tersebut memicu penyelidikan besar FBI, terutama akibat kejahatan brutal yang kemudian dikenal sebagai Reign of Terror.

Martin Scorsese merupakan sutradara kawakan dengan sederet film Box Office sebagai portofolionya, seperti Taxi Driver, Shutter Island, The Wolf of Wall Street, dan yang lainnya.

Ia juga disebut sebagai inspirasi bagi sejumlah sutradara hebat lintas generasi, termasuk yang teranyar adalah Bong Joon-ho, yang tahun lalu meraih sejumlah piala Oscar.

(chri)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


Martin Scorsese Dikabarkan Terinspirasi Buat Film Soal Yesus - CNN Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Tuesday, May 30, 2023

The Childe, Debut Film Kim Seon-ho Tayang di Indonesia Juni 2023 - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Film Korea The Childe dipastikan akan tayang di bioskop Indonesia pada Juni 2023. Debut layar lebar Kim Seon-ho itu tayang di Indonesia pada bulan yang sama dengan jadwal perilisan di Korea, yakni 21 Juni.

Kabar tersebut juga telah dikonfirmasi oleh CBI Pictures selaku distributor melalui sebuah unggahan di media sosial.

"Satu misi! Perburuan yang gila! Tayang di bioskop Juni 2023," cuit akun Twitter resmi @CBIpictures pada Senin (29/5).

Selain cuitan, CBI Pictures juga mengunggah video teaser The Childe yang berdurasi 45 detik. Teaser itu dibuka dengan kemunculan Kim Seon-ho sebagai pria misterius, yang dijuluki Nobleman, yang tengah memata-matai seseorang.

Ia terlihat duduk di depan toko pinggir jalan di Filipina sambil membaca dokumen berisi identitas seseorang bernama Marco (Kang Tae-joo), targetnya dalam misi tersebut. Sambil minum sebotol soda, pandangannya tertuju ke depan seolah targetnya ada di depan mata.

Adegan kemudian beralih menampilkan Marco yang tiba-tiba sudah bersama pria misterius itu. Wajah Marco juga lebam-lebam dengan goresan luka di pipinya.

Marco kemudian jengah dan bertanya siapa pria tersebut sesungguhnya. Namun, laki-laki itu hanya mengaku dia adalah seorang teman sambil tersenyum menyeringai.

[Gambas:Video CNN]

"Siapa sebenarnya dirimu?" ucap Marco.

"Temanmu," jawab pria misterius itu.

Teaser itu selanjutnya menampilkan kejar-kejaran antara Marco dengan sosok misterius tanpa nama tersebut. Ia terlihat lari hingga kalang kabut karena takut dengan sang pria misterius.

Marco juga berulang kali menanyakan siapa sosok itu sebenarnya, namun pertanyaan tersebut lagi-lagi tidak dijawab dengan jelas.

Pria itu hanya menyebut bahwa misinya bukan sesuatu yang personal, melainkan hanya urusan bisnis semata. Ia juga mengaku sebagai seorang profesional sehingga tak akan mencampuri urusan pribadi lainnya.

Teaser kemudian ditutup dengan kemunculan karakter pendukung lain secara sekilas, yakni Kim Kang-woo sebagai Han Yi-sa serta Go Ara sebagai Yoon-ju.

The Childe diarahkan sekaligus ditulis oleh Park Hoon-jung. Ia merupakan sutradara yang dikenal lewat sederet film, yakni New World (2013), V.I.P. (2017), The Witch: Part 1 (2018), Night in Paradise (2020), hingga The Witch: Part 2.

Film ini akan menjadi debut layar lebar Kim Seon-ho. Ia sebelumnya terkenal sebagai aktor drama Korea lewat Welcome to Waikiki 2 (2019), Start-Up (2020), dan Hometown Cha-Cha-Cha (2021).

Seon-ho bakal beradu peran dengan sejumlah aktor, seperti Kang Tae-joo, Kim Kang-woo, dan Go Ara. The Childe juga menjadi proyek pertama dari dua proyek kolaborasi Kim Seon-ho bersama Kim Kang-woo dan Park Hoon-jung.

Ketiga orang itu nantinya akan bekerja sama lagi untuk proyek film lain berjudul Tyrant. Proyek itu masih dalam tahap produksi dan belum memiliki jadwal tayang.

(frl/pra)

Adblock test (Why?)


The Childe, Debut Film Kim Seon-ho Tayang di Indonesia Juni 2023 - CNN Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Dipertanyakan Netizen, Ini Alasan Raline Shah Hadir di Cannes Film Festival - 20Detik

[unable to retrieve full-text content]

  1. Dipertanyakan Netizen, Ini Alasan Raline Shah Hadir di Cannes Film Festival  20Detik
  2. Jawaban Raline Shah Usai Dituding Pakai Privilese ke Cannes Film Festival  20Detik
  3. Anatomy of a Fall Menang Palme d'Or Cannes Film Festival 2023  CNN Indonesia

Dipertanyakan Netizen, Ini Alasan Raline Shah Hadir di Cannes Film Festival - 20Detik
Kelanjutan Disini Klik

Monday, May 29, 2023

7 Film Thailand yang Viral, Terbaru Hunger di Netflix - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Sejumlah film Thailand yang viral di media sosial menyajikan cerita yang seru sehingga layak untuk ditonton oleh para penonton Indonesia.

Mulai dari romantisme cinta remaja, kisah move on dari mantan, kecurangan para pelajar, sisi gelap kehidupan koki, hingga legenda horor asal Thailand.

Maka tak heran, sejumlah film Thailand digemari oleh para penonton Indonesia dan populer di Tanah Air.

Apalagi, ada kesamaan budaya dan kebiasaan antara masyarakat Thailand dan Indonesia, termasuk soal legenda horor di negara masing-masing.

Nah, berikut ini beberapa film Thailand yang sempat viral saat rilis, termasuk di Indonesia.

Film-film ini bisa menjadi pilihan bagi kamu yang ingin menonton karya industri perfilman Negeri Gajah.

1. Hunger (2023)

Film HungerHunger merupakan salah satu film Thailand yang viral (Yupanakorn Boonpremon/Netflix)

Hunger adalah film Thailand yang populer sejak rilis di layanan streaming online Netflix pada April 2023. Film ini mengisahkan tentang sisi gelap profesi koki ternama, Chef Paul (Nopachai Chaiyanam).

Sisi gelap ini terkuak sejak kehadiran Aoy (Chutimon Chuengcharoensukyin) yang menjadi salah satu staf dapurnya. Namun, hal ini justru menjadi semangat bagi Aoy untuk hidup lebih baik dengan mimpi di bidang kuliner.


2. The Medium (2021)

The Medium merupakan film yang bermula dari cerita rakyat daerah Isan, Thailand bagian timur laut yang percaya pada Dewa Bayan sebagai leluhur mereka.

Hal ini membuat sekelompok tim dokumenter ingin meliput tradisi masyarakat setempat, termasuk Nim (Sawanee Utoomma) dukun yang dirasuki Dewa Bayan.

Namun, Nim justru meninggal secara misterius. Padahal seharusnya Nim menyelamatkan Mink (Narilya Gulmongkolpech), keponakannya yang tengah dirasuki banyak roh halus karena dendam pada keluarganya.


3. Happy Old Year (2019)

Film Thailand yang viral berikutnya adalah Happy Old Year yang tayang di Netflix. Film yang dibintangi Chutimon Chuengcharoensukyin sebagai Jean ini mengisahkan tentang dirinya yang ingin membangun kantor di rumah.

Hal ini membuatnya harus membenahi barang-barang di rumah yang penuh kenangan dari almarhum ayahnya. Namun ketika beberes, Jean justru menemukan kenangan dengan mantannya, Aim (Sunny Suwanmethanont).


4. Bad Genius (2017)

Film Thailand, Bad GeniusBad Genius merupakan salah satu film Thailand yang viral (dok. GDH 559/Cine Asia Films via IMDb)

Bad Genius juga merupakan film Thailand yang langsung viral ketika rilis. Film ini diangkat dari kisah nyata tentang sejumlah pelajar yang menjual kunci jawaban ujian sekolah demi uang.

Perlahan, aksi kriminal itu berlanjut ke jenjang ujian internasional penerimaan mahasiswa di Australia. Film ini juga dibintangi oleh Chutimon Chuengcharoensukying) sebagai Lynn.


5. Pee Mak (2013)

Film ini mengangkat legenda Mae Nak Phra Khanong tentang seorang istri bernama Nak (Davika Hoorne) yang meninggal saat ditinggal suaminya, Mak (Mario Maurer) berperang pada abad ke-19.

Namun, masyarakat sekitar tidak ada yang tahu tentang kematian Nak sampai akhirnya Mak pulang dan membawa teman-temannya untuk menginap di rumahnya.

Mereka pun bertemu dengan Nak yang telah menjadi hantu, namun menyembunyikan kematiannya dari Mak.


6. A Little Thing Called Love (2010)

A Little Thing Called LoveA Little Thing Called Love merupakan salah satu film Thailand yang viral (Sahamongkol Film International via Imdb)

A Little Thing Called Love merupakan salah satu film Thailand yang viral ketika muncul. Film ini mengisahkan tentang Nam (Baifern Phimchanok) yang menyukai Shon (Mario Maurer).

Namun, Nam tidak pernah mengutarakan rasa sukanya karena banyak temannya yang menyukai Shon. Rupanya, Shon diam-diam juga menyukai Nam.


7. Shutter (2004)

Shutter adalah salah satu film horor yang sangat populer pada 2004, bahkan sampai di-remake versi Amerika pada 2008.

Film ini mengisahkan tentang sepasang kekasih, Tun (Ananda Everingham) dan Jane (Natthaweeranuch Thongmee) tak sengaja menabrak seorang wanita sampai tewas.

Rupanya, perempuan itu adalah Natre (Achita Sikamana), mantan pacar Tun. Natre pun mulai menghantui mereka, salah satunya dengan muncul di cetak foto mereka.

Ternyata, Natre bukan cuma menghantui karena tewas, tetapi memiliki kisah lain.

Itulah tujuh film Thailand yang viral pada masanya. Film mana yang mau kamu tonton?

(uli/fef)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


7 Film Thailand yang Viral, Terbaru Hunger di Netflix - CNN Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Demam Nonton Bareng Film Hati Suhita di Kota Gresik - Jawa Pos - JawaPos

 

JawaPos.com – Demam Film Hati Suhita tengah mewabah. Termasuk di Kota Gresik, Jawa Timur. Film yang diadopsi dari sebuah novel dengan judul yang sama karya Khilma Anis itu mendapat sambutan hangat. Sejak diputar serentak 25 Mei lalu, pengunjung berbondong-bondong ke gedung bioskop.

Tidak hanya menjadi magnet para pasangan suami-istri (pasutri). Film Hati Suhita juga menyedot banyak organisasi atau komunitas untuk nonton bareng (nobar). Salah satunya anggota PC Fatayat, badan otonom Nahdlatul Ulama (NU) Gresik. Mereka beramai-ramai nobar di Cinema XXI GressMall, Gresik Kota Baru (GKB).

‘’Semoga dengan nobar film ini bisa mengedukasi dan menjadi pencerahan bersama. Terutama bagi kaum perempuan,’’ kata Nourah Royyani, ketua Fatayat NU Anak Cabang Dukun, Senin (29/5).

Nobar Film Hati Suhita sangat menghibur. Terasa menguras emosi. Bahkan, tidak sedikit penonton yang larut dalam tangis. Kendati hanya sebuah adegan film, namun ketabahan sosok perempuan yang diperankan Alina Suhita bisa dijadikan keteladanan. Perjalanan biduk rumah tangga, tidak semulus bayangan. Banyak batu sandungan. ‘’Dengan ketabahan dan kesabaran, insya Allah pasti ada jalan keluar,’’ ujarnya.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, NU-Muhammadiyah Sepakat Tolak Politik Identitas

Hanny Akasah, Humas PC Fatayat NU Gresik, mengungkapkan, nobar Film Hati Suhita itu sebetulnya berawal dari ide santai para kader. Kebetulan bersamaan dengan momentum Hari Lahir (Harlah) ke-73 Fatayat.

‘’Ini sekaligus menggelorakan literasi di kalangan perempuan dan memahami pentingnya apresiasi terhadap segala bentuk karya, ide dan gagasan yang positif serta mampu menggerakkan hati,” katanya.

Film Hati Suhita mengupas cerita di pesantren. Namun, tidak hanya menyasar segmen pesantren saja. Sebab, banyak juga memuat nilai dan filosofi Jawa. Sebut saja, sebuah nilai mukul dhuwur mendhem jeruh, yang menggambarkan penghormatan dan kepatuhan pada orang lain. Selain itu, ada juga pesan enterpreunership hingga kekuatan teknologi digital. Selingan humor sederhana juga banyak terselip.  

Dikutip dari berbagai sumber, Khilma Anis adalah perempuan muda kelahiran Jember. Perempuan kelahiran 4 Oktober 1986 itu juga pengasuh Pondok Pesantren Annur, Kesilir Wuluhan. Ibu dua anak itu mengawali belajar menulis sejak duduk di MAN Tambakberas, Jombang. Selepas itu, dia kuliah di Fakultas Dakwah UIN Sunan Kalijaga Jogjakarta, sambil mondok di Pesantren Ali Maksum, Krapyak.

Baca Juga: Sowan ke NU Jatim, Ketokohan Ahmad Dhani Dianggap Penting untuk Dakwah

Pantauan JawaPos.com, dua gedung bioskop di Kota Gresik, yakni di Cinema XXI GressMall dan CGV IconMall, selalu dibanjiri pengunjung. Maklum. Harga tiketnya relatif terjangkau. Untuk Senin-Kamis Rp 30 ribu, Jumat Rp 35 ribu, dan Sabtu-Minggu atau Hari Libur Rp 40 ribu.

’’Konsep yang disampaikan dalam Film Hati Suhita ini menarik. Salah satunya tentang resiliensi. Yakni, kemampuan individu dalam mengatasi, melewati, dan kembali pada kondisi semula setelah mengalami kesulitan dalam menghadapi masalah hidup,’’ kata Sholahuddin, salah seorang pengunjung.

Faktor pembentuk resiliensi yang ditunjukkan dalam film tersebut antara lain kekuatan spiritualitas dan religiusitas berupa ziarah, mengaji, dan berzikir. Lalu, faktor pembetuk lain kekuatan sumber inspirasi dan intervensi psikologis berupa support dari orang-orang terdekat ketika menghadapi persoalan berat.

''Melihat ini sama dengan kita belajar agar tidak mudah stres dalam menghadapi problem hidup. Bagaimana kita bisa melenting kembali karena terkena tsunami kehidupan,'' ungkapnya. 

Adblock test (Why?)


Demam Nonton Bareng Film Hati Suhita di Kota Gresik - Jawa Pos - JawaPos
Kelanjutan Disini Klik

7 Film Thailand yang Viral, Terbaru Hunger di Netflix - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Sejumlah film Thailand yang viral di media sosial menyajikan cerita yang seru sehingga layak untuk ditonton oleh para penonton Indonesia.

Mulai dari romantisme cinta remaja, kisah move on dari mantan, kecurangan para pelajar, sisi gelap kehidupan koki, hingga legenda horor asal Thailand.

Maka tak heran, sejumlah film Thailand digemari oleh para penonton Indonesia dan populer di Tanah Air.

Apalagi, ada kesamaan budaya dan kebiasaan antara masyarakat Thailand dan Indonesia, termasuk soal legenda horor di negara masing-masing.

Nah, berikut ini beberapa film Thailand yang sempat viral saat rilis, termasuk di Indonesia.

Film-film ini bisa menjadi pilihan bagi kamu yang ingin menonton karya industri perfilman Negeri Gajah.

1. Hunger (2023)

Film HungerHunger merupakan salah satu film Thailand yang viral (Yupanakorn Boonpremon/Netflix)

Hunger adalah film Thailand yang populer sejak rilis di layanan streaming online Netflix pada April 2023. Film ini mengisahkan tentang sisi gelap profesi koki ternama, Chef Paul (Nopachai Chaiyanam).

Sisi gelap ini terkuak sejak kehadiran Aoy (Chutimon Chuengcharoensukyin) yang menjadi salah satu staf dapurnya. Namun, hal ini justru menjadi semangat bagi Aoy untuk hidup lebih baik dengan mimpi di bidang kuliner.


2. The Medium (2021)

The Medium merupakan film yang bermula dari cerita rakyat daerah Isan, Thailand bagian timur laut yang percaya pada Dewa Bayan sebagai leluhur mereka.

Hal ini membuat sekelompok tim dokumenter ingin meliput tradisi masyarakat setempat, termasuk Nim (Sawanee Utoomma) dukun yang dirasuki Dewa Bayan.

Namun, Nim justru meninggal secara misterius. Padahal seharusnya Nim menyelamatkan Mink (Narilya Gulmongkolpech), keponakannya yang tengah dirasuki banyak roh halus karena dendam pada keluarganya.


3. Happy Old Year (2019)

Film Thailand yang viral berikutnya adalah Happy Old Year yang tayang di Netflix. Film yang dibintangi Chutimon Chuengcharoensukyin sebagai Jean ini mengisahkan tentang dirinya yang ingin membangun kantor di rumah.

Hal ini membuatnya harus membenahi barang-barang di rumah yang penuh kenangan dari almarhum ayahnya. Namun ketika beberes, Jean justru menemukan kenangan dengan mantannya, Aim (Sunny Suwanmethanont).


4. Bad Genius (2017)

Film Thailand, Bad GeniusBad Genius merupakan salah satu film Thailand yang viral (dok. GDH 559/Cine Asia Films via IMDb)

Bad Genius juga merupakan film Thailand yang langsung viral ketika rilis. Film ini diangkat dari kisah nyata tentang sejumlah pelajar yang menjual kunci jawaban ujian sekolah demi uang.

Perlahan, aksi kriminal itu berlanjut ke jenjang ujian internasional penerimaan mahasiswa di Australia. Film ini juga dibintangi oleh Chutimon Chuengcharoensukying) sebagai Lynn.


5. Pee Mak (2013)

Film ini mengangkat legenda Mae Nak Phra Khanong tentang seorang istri bernama Nak (Davika Hoorne) yang meninggal saat ditinggal suaminya, Mak (Mario Maurer) berperang pada abad ke-19.

Namun, masyarakat sekitar tidak ada yang tahu tentang kematian Nak sampai akhirnya Mak pulang dan membawa teman-temannya untuk menginap di rumahnya.

Mereka pun bertemu dengan Nak yang telah menjadi hantu, namun menyembunyikan kematiannya dari Mak.


6. A Little Thing Called Love (2010)

A Little Thing Called LoveA Little Thing Called Love merupakan salah satu film Thailand yang viral (Sahamongkol Film International via Imdb)

A Little Thing Called Love merupakan salah satu film Thailand yang viral ketika muncul. Film ini mengisahkan tentang Nam (Baifern Phimchanok) yang menyukai Shon (Mario Maurer).

Namun, Nam tidak pernah mengutarakan rasa sukanya karena banyak temannya yang menyukai Shon. Rupanya, Shon diam-diam juga menyukai Nam.


7. Shutter (2004)

Shutter adalah salah satu film horor yang sangat populer pada 2004, bahkan sampai di-remake versi Amerika pada 2008.

Film ini mengisahkan tentang sepasang kekasih, Tun (Ananda Everingham) dan Jane (Natthaweeranuch Thongmee) tak sengaja menabrak seorang wanita sampai tewas.

Rupanya, perempuan itu adalah Natre (Achita Sikamana), mantan pacar Tun. Natre pun mulai menghantui mereka, salah satunya dengan muncul di cetak foto mereka.

Ternyata, Natre bukan cuma menghantui karena tewas, tetapi memiliki kisah lain.

Itulah tujuh film Thailand yang viral pada masanya. Film mana yang mau kamu tonton?

(uli/fef)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


7 Film Thailand yang Viral, Terbaru Hunger di Netflix - CNN Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Sunday, May 28, 2023

3 Film Horor Indonesia Tayang Juni 2023, Ada Kutukan Sembilan Setan - Parapuan.co

Parapuan.co - Sebentar lagi kita akan memasuki bulan baru nih, Kawan Puan.

Jelang bulan Juni 2023 nanti, sudah banyak daftar film Indonesia yang akan segera tayang.

Salah satu yang banyak dinantikan adalah deretan film horor Indonesia tayang Juni 2023.

Film-film horor ini akan menambah daftar film seru yang bisa kamu nikmati bersama keluarga di bioskop.

Nah penasaran apa saja film horor tayang Juni 2023 nanti? Yuk simak selengkapnya berikut ini.

1. Spirit Doll

Film horor pertama yang bisa Kawan Puan saksikan ada Spirit Doll karya sutradara Azhar Kinoi Lubis nih.

Film ini akan dibintangi banyak aktris dan aktor populer, sebut saja Anya Geraldine, Samuel Rizal, hingga Elina Joerg.

Spirit Doll sendiri berkisah tentang Dara, gadis yang memiliki spirit doll.

Baca Juga: Namanya sedang Viral, Fandy Christian Bintangi Film Horor Kutukan Sembilan Setan

Adblock test (Why?)


3 Film Horor Indonesia Tayang Juni 2023, Ada Kutukan Sembilan Setan - Parapuan.co
Kelanjutan Disini Klik

Film Horor Sosok Ketiga Trending di Youtube! Diangkat dari Kisah Nyata, Ini Sinopsisnya - Tribun Palu

TRIBUNPALU.COM - Trailer Film horor Indonesia berjudul Sosok Ketiga jadi Film Trending di Youtube.

Trending di Youtube, Ini Sinopsis Film Sosok Ketiga dan jadwal tayangnya di Bioskop.

Film yang disutradarai oleh Dedy Mercy ini mengangkat cerita dari kisah nyata yang pernah di alami oleh sepasang suami istri disebuah daerah yang tidak disebutkan.

Namun sebelum menyaksikan film ini, yuk simak dulu sinopsis Film Sosok Ketiga berikut ini.

Sosok Ketiga bakal tayang pada 22 Juni 2023 mendatang.

Sinopsis Film

Sosok Ketiga menceritakan kejadian mistis yang terjadi dalam sebuah rumah tangga yang menjalankan pernikahan poligami.

Sosok Ketiga bercerita tentang Yuni (Celine) jatuh cinta dengan suami sahabatnya sendiri yang bernama Anton (Samuel Rizal), untuk memikat Anton, Yuni melakukan ritual pelet. Anton pada akhirnya terpikat dengan Yuni.

Yuni ( Celine Evangelista) dan Nuri (Erika Carlina) adalah dua orang sahabat yang telah bertukar janji untuk tidak merebut pasangan sahabatnya.

Namun suatu haru, Yuni mengingkari janji itu dengan melakukan ritual pelet untuk mendapatkan hati Anton (Samuel Rizal) suami Nuri. Akibat pengaruh pelet itu, Anton pun jatuh hati. 

Akibat pengaruh pelet itu, Anton pun jatuh hati. Nuri pun mengizinkan Anton menikah dengan Yuni karena pernikahan mereka tak kunjung dikaruniai keturunan.

Akan tetapi, Nuri memberi syarat kepada Anton untuk bersikap adil.

Nuri pun mengizinkan Anton menikah dengan Yuni karena pernikahan mereka tak kunjung dikaruniai keturunan.

Akan tetapi, Nuri memberi syarat kepada Anton untuk bersikap adil. Pada akhirnya, Nuri selalu dibuat kecewa karena Anton tidak bisa memenuhi harapannya.

Adblock test (Why?)


Film Horor Sosok Ketiga Trending di Youtube! Diangkat dari Kisah Nyata, Ini Sinopsisnya - Tribun Palu
Kelanjutan Disini Klik

Akhir Pekan, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Nonton Film Bioskop di Bogor - SINDOnews Nasional

loading...

Presiden Jokowi bersama Ibu Negara Iriana menghabiskan akhir pekan dengan mengunjungi Mall Botani, Kota Bogor, Minggu (28/5/2023) malam. Foto/Istimewa

BOGOR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Ibu Negara Iriana menghabiskan akhir pekan dengan mengunjungi Mall Botani, Kota Bogor, Minggu (28/5/2023) malam. Keduanya datang ke mal untuk menonton film di bioskop .

Informasi terhimpun, Jokowi dan Iriana datang pada pukul 19.33 WIB. Jokowi mengenakan baju lengan panjang warna cokelat dengan celana hitam, sedangkan Ibu Negara memakai sweater warna biru.

Kehadiran Kepala Negara itu disambut meriah oleh pengunjung mal. Beberapa pengunjung berkesempatan untuk meminta foto dengan Jokowi.

"Tadi (Jokowi) lewat depan outlet," kata karyawan outlet makanan di Mall Botani, Deviana.


Jokowi dan Ibu Negara diketahui akan menonton salah satu film terkenal yang baru ditayangkan. Pada pukul 22.40 WIB, Jokowi dan Ibu Negara selesai menonton bioskop.

Keduanya bergegas turundilobby mal menggunakan eskalator dan masuk ke dalam mobil menuju Istana Kepresidenan Bogor.

(hab)

Adblock test (Why?)


Akhir Pekan, Presiden Jokowi dan Ibu Negara Nonton Film Bioskop di Bogor - SINDOnews Nasional
Kelanjutan Disini Klik

Saturday, May 27, 2023

Link Legal Nonton Film Hati Suhita Full Movie, Bukan LK21 atau Rebahin - Portal Bangka Belitung

PORTALBELITUNG.COM-Artikel ini akan menyampaikan informasi tentang link legal nonton film Hati Suhita full movie, bukan di LK21 atau Rebahin. Informasi link nonton film Hati Suhita akan dibagikan di bagian akhir artikel ini.

Film Hati Suhita yang diangkat dari novel best seller karya Khilma Anis akan ditayangkan di bioskop besok, 25 Mei 2023.

Film ini diproduksi oleh Starvision dan disutradarai oleh Archie Hekagery.

Baca Juga: INFO NONTON Fast and Furious 10 'FAST X' Sub Indo Bukan Bajakan Full Movie, Via LK21 dan Loklok Ramai Diburu

Mengambil tema tentang perjodohan di kalangan keluarga pondok pesantren, film Hati Suhita dibintangi Omar Daniel sebagai Gus Birru dan Nadya Arina sebagai Ning Alina Suhita. 

Juga dihiasi oleh beberapa aktor dan aktris papan atas, Desy Ratnasari, David Chalik, Joshua, Devina Aureel, Wafda Saifan, Ibrahim Risyad, dan Anggika Bolsterli.

Film ini berkisah mengenai Gus Birru anak kyai dari Pondok Al-Anwar Kediri yang dijodohkan dengan Alina Suhita, anak pemilik pondok pesantren salaf ternama di Mojokerto.

Adblock test (Why?)


Link Legal Nonton Film Hati Suhita Full Movie, Bukan LK21 atau Rebahin - Portal Bangka Belitung
Kelanjutan Disini Klik

Friday, May 26, 2023

Sinopsis Film Billionare Boys Club: Pebisnis Muda, Uang dan Kejahatan - detikcom

Daftar Isi

Bandung -

Sebuah film bergenre biografi kriminal dengan judul Billionare Boys Club akan tayang di Bioskop Trans TV, Jumat (26/5/2023) malam pukul 23.45 WIB. Film ini diangkat dari kisah nyata Billionaire Boys Club dari Southern California selama tahun 1980-an.

Menghadirkan beberapa aktor seperti Ansel Elgort, Taron Egerton, Kevin Spacey, Emma Roberts, Jeremy Irvine, Thomas Cocquerel, Rosanna Arquette, Cary Elwes dan Judd Nelson. Disutradarai juga oleh James Cox dan ditulis bersama oleh Cox dan Captain Mauzner.

Film ini merupakan sebuah kisah nyata dari tahun 80-an tentang kelebihan, hedonisme, dan keangkuhan menjadi dasar dari Billionaire Boys Club. Pada tahun 1983, sekelompok lulusan perguruan tinggi berusia dua puluh tahunan dari Los Angeles membentuk skema investasi agar cepat kaya.

Skema tersebut menghasilkan banyak uang untuk membiayai gaya hidup mewah. Namun, skema ini tak lebih dari skema Ponzi, dan semuanya berantakan dengan cara yang dramatis.

Sinopsis Film Billionare Boys Club

Berlatar belakang awal tahun 80-an, dikisahkan oleh Dean Karny (Taron Egerton), salah satu tokoh kunci dalam operasi yang pada akhirnya akan mengubah anak-anak serakah dari latar belakang sederhana menjadi pembunuh berdarah dingin.

Sebagai lulusan Harvard School yang elit untuk laki-laki di LA, Karny berusaha meraih cita-citanya untuk menjadi kaya dengan menjual mobil-mobil impor kepada orang-orang kaya seusianya, yaitu anak-anak bangsawan Beverly Hills. Dalam salah satu transaksi, ia secara kebetulan bertemu dengan teman sekelasnya Elgort (Joe Hunt), seorang kutu buku yang berbakat dalam perdagangan.

Dengan menganggap diri mereka sebagai Pemuda Turki di generasi mereka, Karny dan Hunt mulai memikat para pria kulit putih yang mudah tertipu dan berduit untuk berinvestasi emas. Pasangan ini menjanjikan keuntungan 50 persen, bahkan ketika kenyataannya saham mereka kurang menguntungkan.

Seorang pengusaha handal bernama Ron Levin (Kevin Spacey) menunjukkan ketertarikannya pada usaha tersebut - dan segera menjadi mentor dan ayah baptis mereka. Dalam semalam, perusahaan Joe dan Dean, BBC (yang pada awalnya dinamai untuk mengejek Bombay Bicycle Club).

Hanya untuk kepentingan pribadi, kekuasaan mereka hanya berumur pendek. Merekad ditipu oleh seorang penipu berpengalaman, Joe terjebak dalam jaringan kebohongan yang tidak stabil, sementara Dean mengorbankan nyawanya untuk mengatasi ledakan yang akan menimpanya.

Lantas bagaimana kelanjutan kisah mereka? Simak pada tayangan Bioskop Trans TV malam ini Jumat 26 Mei 2023 pukul 23.45 WIB.

Jadwal Program Trans TV Jumat 26 Mei 2023

05:00 ISLAM ITU INDAH
06:30 INSERT PAGI
07:30 CNN INDONESIA GOOD MORNING
08:30 PAGI-PAGI AMBYAR
10:00 SING ALONG
11:00 SIAPA MAU JADI JUARA
11:30 INSERT
12:30 BROWNIS (OBROLAN MANIS)
14:00 RUMPI (NO SECRET)
15:00 INSERT TODAY
16:00 CNN INDONESIA NEWS UPDATE
16:30 DREAM BOX INDONESIA
17:30 BIKIN LAPER
18:30 KETAWA ITU BERKAH
20:00 INSERT STORY
20:45 DUNIA PUNYA CERITA
21:15 TANPA BATAS
21.45 BIOSKOP TRANS TV - LIFE ON THE LINE
23.45 BIOSKOP TRANS TV - BILLIONARE BOYS CLUB
01.45 CNN INDONESIA CONNECTED

Simak Video " Jemaah Haji Kloter Pertama Asal Tasikmalaya Berangkat ke Tanah Suci"
[Gambas:Video 20detik]
(tey/tey)

Adblock test (Why?)


Sinopsis Film Billionare Boys Club: Pebisnis Muda, Uang dan Kejahatan - detikcom
Kelanjutan Disini Klik

Sinopsis Life on the Line, Bioskop Trans TV 26 Mei 2023 - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Bioskop Trans TV malam ini, Jumat (26/5), akan menayangkan Life on the Line (2015) pada pukul 21.45 WIB. Berikut sinopsis Life on the Line, film yang dibintangi John Travolta dan Sidney Grigg.

Life on the Line dibuka dengan Danny Ginner (Ty Olsson) dan Beau Ginner (John Travolta), kakak beradik yang bekerja sebagai teknisi listrik. Suatu hari, mereka pergi memperbaiki jaringan listrik yang terganggu akibat badai besar.

Beau bertugas memanjat tiang untuk memperbaiki kabel yang korsleting. Dari bawah, Danny menyadari kakaknya melewatkan titik krusial dari jaringan tersebut sehingga bergantian naik untuk membetulkan sendiri.

Namun saat sedang bekerja, kabel listrik itu tersambar petir sehingga membuat Danny ikut tersambar dan jatuh. Ia pun segera dibawa ke rumah sakit, tetapi nyawanya tidak bisa selamat.

Pada waktu yang sama, Maggie yang merupakan istri Danny juga tewas dalam kecelakaan saat mendatangi suaminya di rumah sakit. Beau kini bertanggung jawab atas kehidupan Bailey (Sidney Grigg), anak Danny.

[Gambas:Video CNN]

15 tahun berselang, Bailey (Kate Bosworth) yang sudah dewasa bekerja sebagai pelayan di sebuah restoran. Beau juga sudah naik jabatan menjadi kepala teknisi di tempatnya bekerja.

Mereka yang kini tinggal bersama kemudian kedatangan tetangga baru bernama Carline (Julie Benz) dan Eugene (Ryan Robbins). Beau pun menyadari bahwa Eugene juga bekerja di perusahaan listrik.

Lanjut ke sebelah...

Sinopsis Life on the Line

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

Adblock test (Why?)


Sinopsis Life on the Line, Bioskop Trans TV 26 Mei 2023 - CNN Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Dijamin Seru! 25 Film Misteri Terbaik Rating Tertinggi dari Barat, Korea & Indonesia - HaiBunda

Film misteri menjadi genre yang menarik ditonton karena ketegangan yang dibangun, teka-teki, dan plot yang rumit membuatnya jadi salah satu genre yang paling dicari. Dari Barat hingga Korea Selatan dan Indonesia, ada sejumlah film misteri yang telah berhasil menghipnotis penonton dengan cerita yang brilian dan mengagumkan. 

Dengan cerita yang berani dan nuansa yang gelap, film-film misteri ini berhasil mencuri perhatian penonton dengan keaslian cerita yang membuat tegang penontonnya. Masing-masing menyajikan cerita yang kompleks, karakter yang menarik, dan pengarahan yang brilian.

Bubun kali ini akan mengulas 25 film misteri terbaik dengan rating tertinggi dari berbagai negara. Simak daftarnya.


5 rekomendasi film misteri barat terbaik, banyak plot twist-nya

Genre film misteri seringkali dikaitkan dengan plot twist yang mengejutkan dan mengguncang penonton. Bagi pecinta film dengan teka-teki yang rumit dan plot yang tak terduga, sinema Barat telah menghasilkan beberapa karya yang patut dipuji.

Berikut ini Bubun merekomendasikan lima film misteri Barat terbaik yang dikenal dengan plot twist-nya yang sulit ditebak.

1 . Gone Girl (2014)

Gone Girl (2014)/Dok. Regency Enterprises
Film Gone Girl (2014)/Foto: Regency Enterprises

Nick Dunne menjadi tersangka utama dalam kasus hilangnya sang istri, Amy, di Missouri. Mereka merayakan ulang tahun pernikahan kelima saat Amy tiba-tiba menghilang.

Ketenaran Amy sebagai inspirasi buku Amazing Amy dan sikap apatis Nick terhadap kepergiannya menarik perhatian media. Kilas balik mengungkapkan pernikahan yang memburuk dan Amy yang merasa gagal. Detektif Boney menemukan bukti perlawanan dan darah di rumah mereka. 

  • Genre: thriller, misteri
  • Rating IMDb: 8.1/10
  • Pemain utama: Ben Affleck, Rosamund Pike, Neil Patrick Harris,
  • Situs atau platform menonton: Vidio
  • 2. Shutter Island (2010)
Shutter Island (2010)/ Dok. Paramount Pictures
Film Shutter Island (2010)/ Foto: Paramount Pictures


Pada tahun 1954, Teddy Daniels dan Chuck Aule pergi ke Rumah Sakit Ashecliffe untuk menyelidiki hilangnya Rachel Solando. Mereka menemui staf yang tidak kooperatif dan Teddy mengalami kilas balik mengenai pengalamannya sebagai tentara selama perang.

Teddy bertemu dengan pasien George Noyce yang memberinya peringatan tentang dokter-dokter di rumah sakit tersebut. 

  • Genre: misteri
  • Rating IMDb: 8.2/10 
  • Pemain utama:  Leonardo DiCaprio, U.S. Marshal
  • Situs atau platform menonton: Apple tv, Netflix

3. Seven (1995)

Seven (1995)/Dok. FilmFlex
Film Seven (1995)/Foto: FilmFlex


Detektif William Somerset dan Detektif David Mills menyelidiki serangkaian pembunuhan sadis yang terkait dengan tujuh dosa mematikan. Somerset yang akan pensiun dalam seminggu merasa kecewa dengan keadaan kota yang penuh kejahatan dan tindak korupsi.

Mereka menemukan korban-korban yang terbunuh dengan cara mengerikan dan pembunuh selalu meninggalkan kata-kata terkait dosa di tempat kejadian. Somerset curiga bahwa pembunuhan ini didasarkan pada konsep tujuh dosa mematikan seperti kerakusan, keserakahan, kemalasan, dan sebagainya.

  • Genre: thriller, misteri
  • Rating IMDb: 8.6/10
  • Pemain utama:  Brad Pitt, Morgan Freeman, Gwyneth Paltrow
  • Situs atau platform menonton: Apple tv

4. Sherlock Holmes (2009) 

Sherlock Holmes (2009) /Dok. Silver Pictures
Film Sherlock Holmes (2009) /Foto: Silver Pictures

Detektif swasta Sherlock Holmes dan Dr. John Watson mencegah pembunuhan yang dilakukan oleh Lord Henry Blackwood. Mereka menemukan bahwa Blackwood telah membunuh lima wanita dengan cara yang sama.

Setelah Blackwood dihukum mati, ia muncul kembali dan memperingatkan Holmes tentang tiga kematian lainnya yang akan mengubah dunia. Holmes dan Watson mengungkap eksperimen Blackwood yang menggabungkan sains dengan sihir. 

  • Genre: misteri
  • Rating IMDb: 7.6/10
  • Pemain utama: Robert Downey Jr, Jude Law, Mark Strong 
  • Situs atau platform menonton: Apple Tv

5. The Girl with the Dragon Tattoo (2011) 

The Girl with the Dragon Tattoo (2011)/Sony Pictures Releasing)
Film The Girl with the Dragon Tattoo (2011)/ Foto: Sony Pictures Releasing

Di Stockholm, jurnalis Mikael Blomkvist ditawari tugas oleh Henrik Vanger untuk menyelidiki hilangnya cucu perempuan Henrik, Harriet. Sementara itu, Lisbeth Salander, seorang peretas, membalaskan dendamnya pada walinya yang telah memperkosanya. Blomkvist menemukan kaitan antara daftar nama dan pembunuhan wanita yang terjadi puluhan tahun lalu. 

  • Genre: thriller, misteri 
  • Rating : 7.8/10
  • Pemain utama: Daniel Craig, Rooney Mara
  • Situs atau platform menonton: -

5 film Korea Selatan bergenre misteri terbaik sepanjang masa dengan rating tertinggi

Film Korea telah dikenal dengan kualitas dan inovasi yang tinggi dalam berbagai genre, termasuk genre misteri. Film-film Korea telah berhasil menghipnotis penonton dengan cerita-cerita yang menarik.

Berikut ini, Bubun akan mengulas lima film Korea bergenre misteri terbaik sepanjang masa yang mendapatkan rating tertinggi hingga menghadirkan pengalaman sinematik yang memikat. 

1. Call (2020)

Call (2020)/Dok.Netflix
Film Call (2020)/Foto: Netflix


The Call adalah sebuah film thriller misteri yang mengisahkan Seo Yeon, seorang wanita yang menemukan sebuah bunker tersembunyi di rumah masa kecilnya. Di dalamnya, ia menemukan telepon yang terhubung dengan Oh Young Sook, seorang gadis dari tahun 1990.

Awalnya, pertemanan mereka menyenangkan. Namun, setelah mengetahui bahwa masa depan bisa diubah melalui masa lalu, hubungan mereka berubah menjadi kacau.

  • Genre: thriller, misteri 
  • Rating IMDb : 7.1/10
  • Pemain utama: Park Shin Hye, Jeon Jong Seo, Kim Sung Ryung, Lee El
  • Situs atau platform menonton: Netflix

2. Decision to Leave (2022)

Decision to Leave (2022)Dok. CJ Entertainment
Film Decision to Leave (2022)Foto: CJ Entertainment

Detektif Hae Jun bekerja di Busan dan jarang bertemu istrinya, Jung An. Mereka menghadapi kasus kematian seorang pensiunan petugas imigrasi.

Mereka mencurigai Seo Rae, pengasuh manula yang merupakan istri yang jauh lebih muda dari korban. Hae Jun melakukan wawancara dan pengintaian terhadap Seo Rae.

Hae Jun dan Seo Rae tak sengaja terlibat dalam hubungan romantis. Namun, Hae Jun akhirnya menemukan fakta-fakta mengejutkan.

  • Genre: misteri, romantis
  • Rating IMDb: 7.3/10
  • Pemain utama: Tang Wei , Park Hae Il , Lee Jung Hyun
  • Situs atau platform menonton: Iqiyi, Vidio

3. Parasite (2019)

Parasite (2019)/Dok.Barunson E&A
Film Parasite (2019)/Foto: Barunson E&A

Keluarga Kim tinggal di flat semi-basement di Seoul dan berjuang dengan pekerjaan berpenghasilan rendah. Min Hyuk yang sarjana ingin membantu kehidupan keluarganya dengan memanfaatkan keluarga Park untuk mendapatkan kekayaan.

Putra Kim, Ki Woo, menyamar sebagai mahasiswa untuk menjadi tutor Bahasa Inggris untuk putri keluarga Park yang kaya. Keluarga Kim melibatkan diri dalam skema untuk mendapatkan pekerjaan dengan keluarga Park, dengan setiap anggota keluarga berperan sebagai individu yang berbeda.

  • Genre: misteri, thriller
  • Rating IMDb: 8.5/10
  • Pemain utama: Song Kang Ho, Lee Sun Kyun, Cho Yeo Jeong
  • Situs atau platform menonton: IQIYI, Video

4. The Witch: Part 1. The Subversion (2018)

The Witch/Dok.Warner Bros.
Film The Witch/Foto: Warner Bros.

Seorang gadis melarikan diri dari laboratorium setelah insiden kekerasan dan diadopsi oleh keluarga Goo. 10 tahun kemudian, gadis itu, bernama Ja Yoon, mengikuti audisi kontes menyanyi nasional dengan kekuatan telekinetiknya. Dia diincar oleh Dr. Baek dan Tuan Choi yang ingin menangkapnya kembali.

Ja Yoon menghindari penculikan dan menggunakan kekuatan supernya untuk melindungi keluarganya. Dia akhirnya ditangkap dan dibawa ke laboratorium, di mana dia mengetahui fakta-fakta mengenai dirinya.

  • Genre: action, misteri
  • Rating IMDb: 7.1/10
  • Pemain utama:  Kim Da Mi, Jo Min Su, Choi Woo Shik
  • Situs atau platform menonton: Netflix

5. Memories Of Murder (2003)

Memories Of Murder (2003)/Dok.CJ Entertainment
Film Memories Of Murder (2003)/Foto: CJ Entertainment


Pada tahun 1986, terjadi pembunuhan berantai terhadap wanita muda di Korea Selatan. Detektif Park, Detektif Cho, dan Detektif Seo bekerja sama dalam penyelidikan yang sulit.

Mereka menghadapi kendala dalam bukti dan metode investigasi. Mereka mengidentifikasi pola bahwa pembunuhan terjadi pada malam hujan dan mengincar wanita yang mengenakan pakaian merah. 

  • Genre :  thriller, misteri, drama
  • Rating IMDb: 8.1/10
  • Pemain utama: Song Kang Ho, Kim Roe Ha, Kim Sang Kyung
  • Situs atau platform menonton: Netflix

5 rekomendasi film misteri Indonesia terbaik

Industri perfilman Indonesia juga memiliki kontribusi yang berharga dalam mengangkat genre misteri dengan film-film yang berhasil memikat penonton bahkan berhasil mencapai kesuksesan di box office. Bubun akan merekomendasikan beberapa film misteri Indonesia terbaik yang tidak hanya menghadirkan cerita yang menarik, tetapi juga berhasil menjadi fenomena di ranah komersial.

1. Penyalin Cahaya (2021)

Penyalin Cahaya (2021)/Dok.Netflix
Film Penyalin Cahaya (2021)/Foto: Netflix

Suryani seorang mahasiswa ilmu komputer dan anggota kelompok teater kampus Matahari. Tugasnya adalah mendesain situs web untuk kelompok tersebut.

Dia menghadiri pesta perayaan dengan grup tetapi bangun keesokan hari, namun ia lupa apa yang terjadi tadi malam. Dia menemukan bahwa ada yang menyebarkan foto mabuk miliknya dan telah diposting secara online.

Skandal itu menyebabkan beasiswanya dicabut dan dikeluarkan dari rumah keluarganya. Sur menyelidiki berjuang menyelidiki insiden itu.

  • Genre : misteri,drama
  • Rating IMDb: 6.8/10
  • Pemain utama: Shenina Syawalita Cinnamon, Chicco Kurniawan, Lutesha, Jerome Kurnia, Dea Panendra 
  • Situs atau platform menonton: Netflix

2. Perempuan Tanah Jahanam (2019)

Perempuan Tanah Jahanam (2019)/Dok.Netflix
Film Perempuan Tanah Jahanam (2019)/Foto: Netflix

Maya dan Dini bekerja sebagai petugas tol di Jakarta. Maya dibesarkan oleh bibinya setelah orang tuanya meninggal. Maya diserang di Jakarta oleh seorang pria yang mengaku dari desa Harjosari dan menyebut Maya "Rahayu".

Maya menghindari pembunuhan dan kemudian mendapatkan foto lama yang menunjukkan dirinya sebagai Rahayu bersama orang tuanya. Maya dan Dini memutuskan pergi ke desa Harjosari untuk mencari rumah tersebut.

Mereka menemukan rumah terbengkalai dan penduduk desa yang mencurigakan serta menyaksikan banyak ritual-ritual aneh di desa itu yang ternyata berkaitan dengan masalah mereka.

  • Genre: horo, misteri
  • Rating IMDb: 6.6/10
  • Pemain utama:  Tara Basro, Marissa Anita, Christine Hakim
  • Situs atau platform menonton: Netflix

3. Berbalas Kejam  (2023)

Berbalas Kejam  (2023)/Dok.Tiger Wong Entertainment
Film Berbalas Kejam  (2023)/Foto: Tiger Wong Entertainment

Film Berbalas Kejam yang dirilis pada tahun 2023 mengisahkan tentang seorang arsitek bernama Adam yang telah mengalami trauma hebat setelah istri dan anaknya tewas di hadapannya. Dalam upaya untuk pulih dari kejadian traumatis tersebut, Adam memutuskan mencari bantuan dari seorang psikiater bernama Amanda atas rekomendasi seorang teman.

Selama proses penyembuhannya, Adam menemukan cara untuk membalas dendam pada salah satu pembunuh keluarganya. Dengan tekad yang kuat, dia melanjutkan misi pembalasan dengan mencari pembunuh-pembunuh berikutnya. 

  • Genre: thriller, misteri
  • Rating IMDb: 6.4/10
  • Pemain utama: Reza Rahadian, Laura Basuki , Baim Wong, Yoga Pratama 
  • Situs atau platform menonton: Prime Video

4. Pengabdi Setan (2017) 

Pengabdi Setan (2017) /Dok.Rapi film
Film Pengabdi Setan (2017) /Foto: Rapi film


Film ini mengisahkan tentang keluarga yang tinggal di pedesaan pada tahun 1981. Mereka menghadapi kesulitan keuangan karena Mawarni, ibunda mereka, sakit dan tidak bisa bekerja.

Setelah kematian Mawarni, anak-anak mulai dihantui oleh hantu Mawarni dan menemukan nenek mereka meninggal di sumur. Mereka menemukan surat Rahma yang mengungkapkan konspirasi kultus kesuburan yang ingin mengambil anak terakhir keluarga mereka.

Keluarga tersebut berusaha melindungi Ian, anak bungsu yang berusia tujuh tahun.

  • Genre: horor, misteri
  • Rating IMDb: 6.4/10
  • Pemain utama: Tara Basro, Bront Palarae, Ayu Laksmi
  • Situs atau platform menonton: Netflix, Prime Video

5. Sewu Dino (2023)

Sewu Dino (2023)/Dok. MD Pictures
Film Sewu Dino (2023)/Foto: MD Pictures


Film yang satu ini mengisahkan Sri yang dihadapkan pada kesulitan ekonomi. Suatu hari akhirnya ia mendapatkan pekerjaan di keluarga Atmodjo dengan bayaran tinggi.

Namun, anehnya keluarga itu memilih Sri karena Sri memiliki keunikan lahir pada hari Jumat Kliwon. Sri bertugas merawat Della Atmodjo di sebuah gubuk tersembunyi di hutan. Namun, semakin lama keluarga ini banyak melakukan tindakan aneh.

  • Genre: misteri, horor
  • Rating IMDb : 6.5/10
  • Pemain utama: Mikha Tambayong, Gisellma Firmansyah, Rio Dewanto, Marthino Lio, Givina Lukita Dewi
  • Situs atau platform menonton: -

5 film misteri Jepang terbaik, dari cerita pembunuhan berantai hingga detektif

Film-film misteri Jepang telah banyak mempersembahkan cerita-cerita yang menegangkan dan penuh teka-teki, mulai dari kasus pembunuhan berantai yang menegangkan hingga petualangan detektif yang membingungkan. Film-film ini berhasil menciptakan atmosfer yang tegang dan plot yang tak terduga.

Jika Bunda sedang mencari rekomendasi film misteri Jepang yang menarik, simak daftar berikut.

1. Confessions (2010)

Confessions (2010)/Dok.MGM Home Entertainment
Film Confessions (2010)/Foto: MGM Home Entertainment

Guru sekolah menengah pertama, Yuko Moriguchi, mengumumkan pengunduran dirinya setelah putrinya, Manami, ditemukan tewas di kolam renang. Dia mengungkapkan bahwa "Siswa A" dan "Siswa B" adalah pembunuhnya. Setelah kejadian itu Yuko  berperilaku aneh ia bahkan banyak melakukan balas dendam dengan hal-hal aneh dan kejam.

  • Genre: drama, misteri
  • Rating  IMDb : 7.7/10
  • Pemain utama: Takako Matsu, Masaki Okada, Yoshino Kimura 
  • Situs atau platform menonton: Netflix

2. Death Note (2006)

Death Note (2006)/Dok. Warner Bros. Pictures
Film Death Note (2006)/Foto: Warner Bros. Pictures

Light Yagami, seorang mahasiswa cerdas, menemukan Death Note, sebuah buku catatan misterius yang dapat membunuh seseorang dengan menulis namanya di dalamnya.

Light memutuskan untuk menggunakan kekuatan buku tersebut untuk memberantas kejahatan dan korupsi di dunia, dan dia dikenal sebagai Kira. Namun, seorang detektif bernama L bertekad untuk menghentikan Kira dan memulai perburuan psikologis antara keduanya. 

  • Genre: misteri, thriller
  • Rating  IMDb : 7.5/10
  • Pemain utama: Tatsuya Fujiwara, Kenichi Matsuyama, Shunji Fujimura
  • Situs atau platform menonton:-

3. A Man (2022) 

A Man (2022) / Dok. Shochiku
Film A Man (2022) / Foto: Shochiku

Film thriller Jepang yang disutradarai oleh Kei Ishikawa ini berdasarkan novel dengan nama yang sama oleh Keiichiro Hirano. Mengisahkan Rie Takemoto, yang tinggal di  Prefektur Miyazaki. Ia bertemu dengan seorang pria bernama Daisuke Taniguchi.

Mereka jatuh cinta, menikah, dan memiliki keluarga yang bahagia. Namun, kebahagiaan mereka hancur ketika Daisuke meninggal dalam sebuah kecelakaan.

Saat Rie mengurus pemakaman Daisuke, dia diberitahu oleh seorang kerabat bahwa Daisuke bukanlah orang yang sebenarnya. Terkejut dengan informasi tersebut, Rie mempekerjakan Akira Kido, seorang pengacara dan teman lama, untuk menyelidiki identitas dan latar belakang asli suaminya.

  • Genre: misteri, drama 
  • Rating IMDb : 7.2/10
  • Pemain utama: Satoshi Tsumabuki, Sakura Andō, Masataka Kubota
  • Situs atau platform menonton: -

4. Rage/Anger(2016)

Rage/Anger(2016)/Dok.Toho Co., Ltd.
Film Rage/Anger(2016)/Foto: Toho Co., Ltd.

Seorang pria mengerikan membunuh pasangan yang sudah menikah dan meninggalkan pesan 'Ikari' yang ditulis dengan darah korban. Pembunuh tersebut kemudian menjalani operasi plastik dan melarikan diri.

Di tiga lokasi berbeda di Jepang, seorang pria asing muncul, menimbulkan kecurigaan bahwa dia mungkin pembunuhnya. Di sebuah pelabuhan nelayan di Chiba, Yohei Maki bekerja dan memiliki seorang putri bernama Aiko. Putrinya mulai berkencan dengan Tetsuya Tashiro pria yang mencurigakan.

  • Genre: misteri,  rama
  • Rating  IMDb : 7/10
  • Pemain utama: Ken Watanabe, Mirai Moriyama, Kenichi Matsuyama, Gō Ayano
  • Situs atau platform menonton: -

5. Battle Royale (2000) 

Battle Royale (2000) /Dok.Toei Company
Film Battle Royale (2000) /Foto: Toei Company

Sebanyak 42 siswa kelas 9 dikirim ke sebuah pulau terpencil dengan perintah untuk saling membunuh. Mereka memiliki peledak yang akan meledak jika melanggar aturan. Hanya satu orang yang boleh selamat, dan jika lebih dari satu yang selamat, semua akan mati.

Setelah resesi besar dan tingkat pengangguran yang tinggi, pemerintah Jepang mengeluarkan undang-undang BR ACT yang mengirim siswa nakal ke permainan Battle Royale, di mana hanya satu orang yang bisa selamat.

Shuya Nanahara, seorang siswa yang baru saja kehilangan ayahnya, terjebak dalam permainan ini. Bersama dengan teman-temannya, mereka harus bertempur sampai salah satu diantara mereka berhasil selamat.

  • Genre: action, thriller
  • Rating  IMDb : 7.6/10
  • Pemain utama:  Tatsuya Fujiwara, Aki Maeda, Tarō Yamamoto
  • Situs atau platform menonton: Netflix

5 film misteri terbaik di dunia yang tayang di Netflix, penuh dengan teka-teki 

Platform streaming,  Netflix telah menjadi platform populer untuk menonton film yang menyediakan berbagai genre, termasuk film-film dengan genre misteri yang penuh dengan teka-teki menarik. Film-film misteri ini yang tersedia di Netflix menawarkan teka-teki yang memikat dan plot yang rumit.

Film-film ini juga memberikan pengalaman sinematik yang memikat bagi para pecinta misteri di seluruh dunia. Kali ini Bubun akan mengulas beberapa film misteri terbaik di dunia yang tersedia di Netflix.

1. Forgotten (2017)

Forgotten (2017)/ Dok.Kiwi Company
Film Forgotten (2017)/ Foto: Kiwi Company

Jin-seok pindah ke rumah baru bersama keluarganya. Namun, dia menyaksikan kakaknya diculik dan kemudian menyadari bahwa keluarganya sebenarnya adalah orang asing yang berpura-pura menjadi keluarganya.

Dia melarikan diri dan mengetahui bahwa dia sebenarnya berusia 41 tahun. Jin ditangkap dan diberitahu bahwa keluarga palsunya mempekerjakannya untuk menemukan pembunuh yang sebenarnya. 

  • Genre: thriller, misteri
  • Rating IMDb: 7.4/10
  • Pemain utama: Kang Ha Neul, Kim Mu Yeol, Moon Sung Keun, Na Young Hee 
  • Situs atau platform menonton: Netflix

2. Enola Holmes (2020) 

Enola Holmes (2020)/Dok.Netflix
Film Enola Holmes (2020)/Foto: Netflix

Enola Holmes, saudara bungsu keluarga Holmes, memiliki kecerdasan dan keberanian yang luar biasa. Ketika ibundanya menghilang, Enola menemukan petunjuk yang membawa pada rahasia dan uang tersembunyi.

Dia melarikan diri dan bertemu dengan Viscount Tewkesbury yang sedang dalam bahaya. Enola menyamar sebagai wanita Victoria dan memulai pencarian untuk menemukan ibundanya serta melawan musuh-musuhnya. 

  • Genre: misteri, crime
  • Rating  IMDb: 6.6/10
  • Pemain utama:  Sam Claflin, Henry Cavill, Helena Bonham Carter
  • Situs atau platform menonton: Netflix

3. Knives Out (2019)

Knives Out (2019)/Dok.Lionsgate Films
Film Knives Out (2019)/Foto: Lionsgate Films

Keluarga Harlan Thrombey menghadiri pesta ulang tahunnya yang ke-85 di rumahnya. Keesokan paginya, Harlan ditemukan tewas dan polisi menganggapnya sebagai bunuh diri.

Detektif Benoit Blanc disewa untuk menyelidiki kasus tersebut. Perawat Harlan, Marta Cabrera, secara tidak sengaja memberikan obat yang fatal kepadanya.

Marta berusaha melindungi dirinya dan membantu Blanc dalam penyelidikan. 

  • Genre: misteri
  • Rating IMDb: 7.9/10
  • Pemain utama: Daniel Craig, Chris Evans, Ana de Armas, Jamie Lee Curtis
  • Situs atau platform menonton: Netflix

4. Where the Crawdads Sing (2022)

Where the Crawdads Sing (2022)/Dok.Sony Pictures Releasing
Film Where the Crawdads Sing (2022)/Foto: Sony Pictures Releasing

Catherine 'Kya' Clark dituduh melakukan pembunuhan setelah mayat ditemukan. Kya tinggal di Carolina Utara setelah keluarganya meninggalkannya. D

ia berteman dengan Tate Walker dan Chase Andrews. Kya memutuskan hubungannya dengan Chase ketika mengetahui bahwa dia sudah bertunangan.

Chase kemudian ditemukan tewas, dan Kya didakwa dengan pembunuhan. Meskipun Kya dinyatakan tidak bersalah, Tate menemukan bukti bahwa Kya benar-benar membunuh Chase keduanya silih beradu bukti.

  • Genre: misteri, romantis
  • Rating IMDb: 7.2/10
  • Pemain utama: Daisy Edgar-Jones, Taylor John Smith, Harris Dickinso
  • Situs atau platform menonton: Netflix

5. Ittefaq (2017) 

Ittefaq/Dok.AA Films
Film Ittefaq/Foto: AA Films

Vikram, seorang penulis yang tinggal di Inggris, kembali ke hotel setelah peluncuran bukunya di Mumbai dan menemukan istrinya telah meninggal. Dia panik dan menghubungi polisi.

Tetapi karena takut dituduh sebagai pembunuh, Vikram kabur. Maya menemukan jasad suaminya yang telah tewas di samping Vikram. Polisi penyelidik pembunuhan, Dev Verma, menginterogasi Vikram dan Maya yang memberikan versi keterangan yang berbeda.

Dev harus mencari tahu siapa yang sebenarnya melakukan pembunuhan dan apakah kedua kasus tersebut saling terkait.

  • Genre: misteri, thriller
  • Rating IMDb: 7.2/10
  • Pemain utama:  Sidharth Malhotra, Akshaye Khanna, Sonakshi Sinha
  • Situs atau platform menonton: Netflix

Bubun telah membahas 25 film misteri terbaik dari berbagai negara, termasuk Barat, Korea, dan Indonesia. Dari kasus pembunuhan berantai hingga petualangan detektif, film-film ini telah menghadirkan cerita-cerita yang mendebarkan dan plot yang memikat.

Baik itu dengan twist ending yang mengejutkan, film-film ini juga telah berhasil memperoleh rating tinggi dan mencuri hati penonton di seluruh dunia yang pastinya tidak akan mengecewakan. Selamat menonton, Bunda.

Bagi Bunda yang mau sharing soal parenting dan bisa dapat banyak giveaway, yuk join komunitas HaiBunda Squad. Daftar klik di SINI. Gratis!

(som/som)

Adblock test (Why?)


Dijamin Seru! 25 Film Misteri Terbaik Rating Tertinggi dari Barat, Korea & Indonesia - HaiBunda
Kelanjutan Disini Klik

Facebook SDK

Featured Post

Sinopsis Film Agak Laen Tayang 1 Februari di Bioskop, Ceritakan Rumah Hantu di Pasar Malam - Tribun-Video.com

[unable to retrieve full-text content] Sinopsis Film Agak Laen Tayang 1 Februari di Bioskop, Ceritakan Rumah Hantu di Pasar Malam    Tribun...