TRIBUNJOGJA.COM - Buat Tribunners pecinta film horor, siap-siap untuk mengagendakan pergi ke Bioskop kesayangan untuk nonton Spirit Doll.
Spirit Doll merupakan film horor Indonesiayang disutradarai oleh Azhar Kinoi Lubis yang sebelumnya menggarap film My First (2022) dan Mangkujiwo 2 (2023).
Film yang diproduksi oleh Blue Water Films yang berkolaborasi dengan Goldenscene Pictures ini dibintangi oleh Anya Geraldine (sebagai Dara), Samuel Rizal (Darius), hingga Elina Joerg (Jenny).
Bisa dibilang Spirit Doll menjadi film pertama pertama dari Anya Geraldine yang sedang naik daun sebagai aktris.
Menjadi film pertama Anya Geraldine, Spirit Doll mengisahkan tentang seorang perempuan bernama Dara Lazuardi, artis yang dikenal sebagai ratu horor.
Dari namanya saja, Spirit Doll ini menjadi boneka yang mistis dan spiritual hingga berhubungan dengan ritual agama.
Semua berawal dari kesuksesan karier Dara ternyata tidak sejalan dengan kehidupan rumah tangganya.
Ia harus mengalami kejadian pahit karena suaminya, Darius berselingkuh.
Dara dan Darius akhirnya bercerai, tapi cobaan belum usai.
Baca juga: SINOPSIS Film The Little Mermaid, Romansa si Duyung dan Manusia, Sudah Tayang di Bioskop Yogyakarta
Putri semata wayangnya, Embun meninggal dalam sebuah kecelakaan. Perceraian dan kematian putrinya membuat Dara terpuruk.
Dara kembali ke panggung hiburan setelah banyak kejadian tragis menimpanya. Ia kembali ke dunia hiburan dengan film terbarunya yang berjudul "Boneka Arwah."
Namun, hal-hal mistis mulai terjadi. Ketika boneka yang digunakan dalam film Boneka Arwah muncul di depan rumah Dara.
Tanpa berpikir macam-macam, Dara pun membawa masuk boneka itu ke rumahnya.
Anehnya Dara merasa seperti sedang menggendong Embun ketika membawa boneka yang ditemukannya.
Baca juga: Sinopsis Film Fast X, Ketika Dominic Toretto Temui Musuh Lawas, Tayang di Bioskop Yogyakarta
Sinopsis Film Horor Spirit Doll Sudah Tayang di Bioskop Yogyakarta, Teror Boneka Arwah Mematikan - Tribunjogja.com - Tribun Jogja
Kelanjutan Disini Klik
No comments:
Post a Comment