Rechercher dans ce blog

Thursday, April 28, 2022

Film Revenge Girl: Balas Dendam pada Mantan dengan Cara yang Berkelas - Yoursay

Putus cinta memang menyakitkan, terlebih jika penyebab putusnya kamu dengan kekasihmu ialah karena ia berselingkuh dan mengkhianatimu. Namun, itu tak berarti kamu harus berdiam diri dan meratapi patah hati yang kamu rasakan.

Kamu bisa ‘balas dendam’ pada mantan yang telah mencampakkanmu dengan cara yang berkelas, yakni menjadikan dirimu lebih hebat dari sebelumnya. Begitulah yang diajarkan Mirei Kiritani dalam filmRevenge Girl”.

Dalam film ini, Mirei Kiritani memerankan tokoh seorang gadis yang cantik dan cerdas bernama Miki Takaraishi. Namun, kepribadiannya tak secantik penampilannya. Ia sangat narsis dan bermulut tajam. Ia tak segan merendahkan orang lain dan menganggap dirinya yang paling unggul, hingga ia merasa tak mungkin baginya untuk menerima penolakan.

Suatu hari, Miki memenangkan kontes kecantikan di kampusnya dan bertemu dengan seorang pria yang memujinya. Miki segera saja terpesona, terlebih sang pria yang bernama Hiromasa Saito (diperankan oleh Sho Kiyohara) adalah orang yang cerdas, tampan dan berasal dari kalangan elit politik. Baginya, Hiro adalah pria yang pantas untuk dirinya.

Saat kedekatan Miki dan Hiro sudah berjalan satu tahun, Hiro mengajak Miki bertemu di tempat mereka pertama kali berjumpa. Miki sampai lebih dahulu, tapi ia tak mendapati Hiro di sana. Sebagai gantinya, seorang wanita hamil bernama Rinko Momose (diperankan oleh Aimi Satsukawa) menghampirinya dan mengaku bahwa anak yang dikandungnya merupakan darah daging Hiro.

Tentu saja, Miki beranggapan Rinko berbohong untuk mendapatkan perhatian Hiro. Rinko lantas memperingatkan Miki bahwa ia hanya salah satu dari sekian banyak wanita yang dikencani Hiro, tapi Miki sama sekali tidak percaya dan tetap beranggapan dirinyalah satu-satunya wanita dalam hidup Hiro.

Namun, Miki segera saja kecewa, karena tak lama kemudian ia menyadari, bahwa apa yang Rinko katakan bukanlah sebuah kebohongan. Miki pun segera menuju ke tempat Hiro berada dan menanyakan kebenarannya. Sayangnya, bukan jawaban Hiro yang ia dapat, melainkan penghinaan. Hiro mencampakkannya dan meninggalkannya seorang diri.

Miki yang tak terbiasa menerima kekalahan pun berang dan merasa harga dirinya terinjak-injak. Namun, alih-alih terpuruk karena patah hati, ia bertekad untuk bisa membalas dendam pada mantan kekasihnya itu dengan cara bersaing dan mengalahkannya dalam pemilihan umum.

Demi mewujudkan rencananya itu, ia terjun ke dalam dunia politik, lantas mencalonkan diri sebagai perdana menteri dan menunjuk Toshiya Kadowaki (diperankan oleh Nobuyuki Suzuki) sebagai sekretaris yang bertugas menyusun strategi politik untuknya. Berhasilkah rencana balas dendam Miki pada sang mantan? Saksikan kelanjutannya dalam film Revenge Girl ini!

Buat kamu yang sedang patah hati karena dikhianati atau ditinggalkan kekasihmu, film ini menjadi rekomendasi untuk bisa memberimu semangat baru. Walau sifat tokoh Miki Takaraishi dalam film ini begitu menjengkelkan, kamu bisa belajar darinya bagaimana caranya move on dan menunjukkan bahwa kamu terlalu berharga untuk terus terpuruk karena putus cinta.

Adblock test (Why?)


Film Revenge Girl: Balas Dendam pada Mantan dengan Cara yang Berkelas - Yoursay
Kelanjutan Disini Klik

No comments:

Post a Comment

Facebook SDK

Featured Post

Sinopsis Film Agak Laen Tayang 1 Februari di Bioskop, Ceritakan Rumah Hantu di Pasar Malam - Tribun-Video.com

[unable to retrieve full-text content] Sinopsis Film Agak Laen Tayang 1 Februari di Bioskop, Ceritakan Rumah Hantu di Pasar Malam    Tribun...