Di waktu liburan seperti ini, apakah kamu sudah memiliki rencana bepergian? Jika belum, tidak perlu khawatir karena bisa diisi dengan menonton 4 film pendek cinta berikut yang bisa diperoleh secara gratis melalui YouTube.
1. Putus atau Terus
Film ini dirilis oleh kanal Padi Entertainment pada 12 Desember 2020 dengan durasi mencapai 13 menit 43 detik. Penayangannya hingga saat ini sudah ditonton lebih dari satu juta kali di YouTube.
Putus atau Terus diadaptasi dari lagu milik Judika dengan judul yang sama. Naskah ceritanya merupakan karya Alfatah Nando, disutradarai Fahri Rizki Abdillah, serta diproduseri oleh Rachmat Wijaya dan Vicky Fonda.
Film ini mengisahkan tentang Anjani (diperankan oleh Ainiyah) yang sudah lama terpisah dengan Dimas (Rickmal Anugrah). Namun, ia sangat ingin kembali menjalani hubungan dengan mantan kekasihnya itu.
Dimas yang semula ragu kemudian memantapkan hatinya dan menerima tawaran Anjani. Namun, rencana mereka tidak berjalan dengan mulus karena beragam kenangan masa lalu yang kembali menghampiri.
2. Cinta untuk Cinta
Cinta untuk Cinta merupakan salah satu film pendek terbaru yang dirilis pada 15 Desember lalu. Melalui kanal Gravity Game Link dengan durasi 22 menit 7 detik, penayangannya sudah mencapai 1,1 juta penonton di YouTube!
Cerita pada film tersebut ditulis oleh Alex dan Taka Rich yang juga menjadi sutradara. Sementara produsernya adalah Yoshinori Kitamura, Andi Suryanto, serta Harry Choi. Cinta untuk Cinta merupakan salah satu bagian dari proyek Ragnarok.
Film ini bercerita tentang seorang wanita karier bernama Cinta (Aisyah Aqilah) yang dihadapkan oleh keinginan ibunya untuk segera menikah. Seringkali ia mencoba menjodohkan diri, namun terus mengalami kegagalan.
Suatu hari, ia bertemu dengan pria yang pernah disukai semasa SMA sekaligus teman bermain Ragnarok Online, Bara (Aga Dirgantara). Kira-kira, apakah mereka akan menjalin hubungan setelah reuni tak disengaja tersebut?
3. Antara Skripsi dan Kedai Kopi
Selanjutnya, ada yang cocok bagi kamu para mahasiswa dan senang dengan kopi. Film ini dirilis oleh WITACOM pada 25 Mei lalu dengan durasi 21 menit 35 detik.
Antara Skripsi dan Kedai Kopi sudah ditonton lebih dari satu juta kali hingga saat ini. Ceritanya merupakan karya Fariz Sudrajad yang juga berperan sebagai produser, serta disutradarai oleh Muhammad Jocky.
Film pendek ini mengisahkan Bram (Alfath Shalem), seorang pria yang sedang mengerjakan skripsinya di sebuah kedai kopi. Kemudian, ia dipertemukan dengan Icha (Ratu Ibrana) yang beberapa waktu kedepan dijadikan kekasih.
Berbagai rintangan dalam hubungan tetap mereka hadapi bersama dan yakin akan menemukan titik terang serta akhir yang membahagiakan.
4. Aku Hanyalah Badut Kamu
Film pendek ini ditulis, diarahkan, diproduseri, bahkan dimainkan sendiri oleh Ahmad Fikri Fadlurohman melalui kanal pribadinya bernama fikrifadlu. Penayangannya dimulai sejak 14 September lalu dan sudah ditonton sebanyak 1,8 juta kali di YouTube.
Dengan durasi mencapai 15 menit 51 detik, film tersebut menceritakan tentang Alwi (diperankan oleh Alwi Fachry) sebagai seseorang yang periang. Ia menyukai sahabatnya, Fhia (Alifhia Fitri) yang sudah memiliki pasangan bernama Fikri (Ahmad Fikri Fadlurohman).
Tiap masalah yang dialami, Fhia selalu menceritakan dan mengeluhkannya pada Alwi. Pria itu merasa bahwa selama ini dirinya hanya menjadi badut atau pelampiasan.
Itulah keempat film pendek cinta yang bisa kamu tonton secara gratis melalui situs YouTube. Sangat cocok untuk mengisi waktu liburan, bukan?
4 Rekomendasi Film Pendek Cinta di YouTube, Bisa Mengisi Waktu Liburanmu! - Suara.com
Kelanjutan Disini Klik
No comments:
Post a Comment