Rechercher dans ce blog

Tuesday, November 2, 2021

10 Bintang Hollywood Ini Enggan Nonton Film Mereka Sendiri, Kenapa? - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com – Bagi sebagian orang, melihat potret, video, atau bahkan mendengar suara mereka sendiri merupakan hal yang memalukan.

Perasaan itu rupanya tidak hanya terjadi kepada orang-orang biasa, tetapi juga para bintang film papan atas Hollywood.

Beberapa bintang film tersebut bahkan mengaku merasa “aneh” ketika harus menyaksikan diri sendiri di balik layar bioskop bersama ratusan hingga ribuan orang lain.

Penasaran siapa saja aktor kenamaan Hollywood yang enggan menonton film-film mereka sendiri? Simak ulasannya berikut, dirangkum dari Mental Floss dan Insider, Selasa (2/11/2021).

Baca juga: Film-film Hollywood yang Menyimpan Tragedi di Balik Layar

1. Meryl Streep

Aktris Meryl Streep berpose dengan penghargaan Cecil B DeMille pada Golden Globe Awards 2017 di The Beverly Hilton Hotel, Beverly Hills, California, Minggu (8/1/2017).Alberto E. Rodriguez/Getty Images/AFP Aktris Meryl Streep berpose dengan penghargaan Cecil B DeMille pada Golden Globe Awards 2017 di The Beverly Hilton Hotel, Beverly Hills, California, Minggu (8/1/2017).

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Aktris veteran Hollywood yang sudah mengantongi 21 nominasi dan tiga kemenangan Oscar ini merasa malu menyaksikan dirinya di layar lebar. Ia mengaku hanya pernah sekali menonton filmnya.

Ketika ditanya alasannya, Streep mengaku tidak suka melihat peran-peran di masa lampau. Ia ingin terus maju dengan berbagai peran baru yang lebih menantang.

2. Johnny Depp

Johnny Depp dalam Film Blow (2001)IMDb Johnny Depp dalam Film Blow (2001)

Siapa sangka, aktor yang dikenal dengan peran Jack Sparrow dalam franchise The Pirates of Carribean ini termasuk salah satu bintang film yang mengaku malas menyaksikan film-filmnya sendiri.

Pada 2009, dalam acara talk show David Letterman, Depp berkata, dalam keluarganya, hanya anak-anaknya yang menonton setiap film yang ia mainkan.

Baca juga: 7 Insiden Tragis yang Terjadi di Lokasi Syuting Film Hollywood

“Ketika proses produksi film, itu bukan urusan saya. Saya mencoba menjaga jarak (dari menonton diri sendiri) sebisa mungkin. Saya benci menonton diri sendiri,” katanya kepada Letterman kala itu.

3. Javier Bardem

Javier Bardem dalam No Country for Old Men.IMDB Javier Bardem dalam No Country for Old Men.

Meski dikenal sebagai simbol seks karena memiliki penampilan menarik di layar lebar, aktor asal Spanyol ini sangat benci penampilannya dalam film.

“Bukan berarti ketika saya senang memerankan karakter, saya juga senang menonton karakter yang diperankan,” kata dia kepada GQ, Minggu (20/9/2020).

Ketika menonton filmnya sendiri, Javier mengaku geli. Sebab, dia merasa banyak kekurangan pada performanya.

Baca juga: Sejumlah Seleb Hollywood Sembunyikan Foto Anak di Medsos, Perlu Tiru?

“Saya tidak tahan menonton hidung saya, mata, mendengar suara saya. Namun semua itu tidak terjadi ketika saya berakting,” tuturnya.

4. Al Pacino

Al Pacino sebagai Michael Corleone dalam film The Godfather Coda: The Death of Michael CorleoneParamount Al Pacino sebagai Michael Corleone dalam film The Godfather Coda: The Death of Michael Corleone

Pemeran Michael Corleone dalam The Godfather (1972) ini mengatakan, tidak terlalu hobi melihat film-film yang dibintanginya.

Sama seperti Meryl Streep, Pacino tidak suka berlarut-larut dalam satu peran. Ia cenderung mengabaikan karakter yang sudah lampau.

“Tidak ada faedahnya (melihat film yang sudah selesai digarap). Saya tahu bagaimana prosesnya. Jika bagus, saya merasa beruntung. Namun, jika buruk, Anda tentu ingin melupakannya,” kata dia, dikutip USA Today, Selasa (5/11/2019).

Baca juga: Daniel Craig Didapuk sebagai Bintang di Hollywood Walk of Fame

5. Tom Hanks

Tom Hanks dalam film drama Bridge of Spies (2015).Jaap Buitendijk © DreamWorks II Distribution Co., LLC and Twentieth Century Fox Film Corporation. Tom Hanks dalam film drama Bridge of Spies (2015).

Salah satu aktor kawakan Hollywood, Tom Hanks, pernah mengaku kepada ABC News pada Jumat (9/9/2016)  bahwa ia tidak suka menonton proyek film masa lalunya.

Proyek masa lalu itu termasuk film-film ikoniknya, seperti Forrest Gump (1994), Philadelphia (1993), dan Cast Away (2000).

Hal tersebut Tom Hanks lakukan karena berpikir telah melakukan kesalahan mengerikan dalam film-film yang telah dibintanginya.

“Kita punya kebiasaan untuk belajar dari masa lalu. Ketika menonton diri sendiri di film, saya merasa bahwa ada kesalahan yang tidak bisa diubah,” katanya.

Baca juga: Saingi Hollywood, Rusia Bikin Film di Luar Angkasa

6. Jared Leto

Aktor sekaligus vokalis band Thirty Seconds to Mars, Jared Leto, menghadiri festival iHeartRadio Music di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, pada 22 September 2017. Isaac Brekken/Getty Images for iHeartMedia/AFP Aktor sekaligus vokalis band Thirty Seconds to Mars, Jared Leto, menghadiri festival iHeartRadio Music di T-Mobile Arena, Las Vegas, Nevada, pada 22 September 2017.

Pemeran Joker dalam Suicide Squad (2016) ini mengungkapkan, lebih memilih untuk tidak menonton film-film yang dibintanginya. Sebab, Leto merasa tidak punya “kontrol” jika terjadi kesalahan saat menonton dirinya dalam film.

Bahkan, beberapa bulan setelah memenangkan Oscar pertama pada 2014 untuk film Dallas Buyers Club (2013), Leto mengaku belum menonton filmnya sama sekali.

Kepada SyFy Wire, ia mengaku bahwa menonton filmnya sendiri merupakan aksi tidak berguna, karena sudah tahu betul jalan cerita film tersebut.

7. Adam Driver

Adam Driver beraksi sebagai Kylo Ren dalam Star Wars: The Force Awakens (2015) LucasFilms Adam Driver beraksi sebagai Kylo Ren dalam Star Wars: The Force Awakens (2015)

Setelah menyaksikan dirinya dalam serial Girls untuk pertama kali, pemeran Kylo Ren dalam trilogi baru Star Wars ini menjadi kapok dan memutuskan tidak akan pernah menonton film-film yang dibintanginya.

Baca juga: Daftar Selebritas Hollywood yang Jalani Metode Coolsculpting

“Terasa aneh karena ketika menonton, karena akan terlihat semua kesalahan yang saya buat. Nantinya akan muncul perasaan untuk mengubahnya dan tidak bisa karena permanen.”

“Ditambah saya berasal dari latar belakang teater dan jarang memiliki kesempatan untuk menikmati penampilan saya sendiri," kata Driver saat menjadi bintang tamu dalam The Howard Stern Show.

Meski demikian, ia membuat satu pengecualian untuk film Star Wars Episode VII – The Force Awakens (2015).

“Saya penggemar Star Wars. Jadi ini menjadi pengecualian karena saya bahkan tidak percaya bisa berperan sebagai Kylo Ren. Namun, tetap saja rasanya aneh dan canggung. Rasanya ingin segera melupakan penampilan saya,” jelasnya.

Baca juga: Mengenal Cinematik Mode, Fitur Video ala Hollywood di iPhone 13

8. Jesse Eisenberg

Cuplikan film The Social NetworkSony Pictures Cuplikan film The Social Network

Aktor yang populer lewat perannya sebagai Mark Zuckerberg dalam The Social Network (2010) ini sudah sejak lama terang-terangan mengaku tidak suka menonton film-filmnya sendiri.

Menurutnya, menonton diri sendiri dalam film terasa seperti mengirimkan foto-foto jelek yang diambil bersama teman-teman.

“Ketika mengambil ratusan foto, kita biasanya hanya suka dua atau tiga foto saja. Itu perasaan saya dengan filmografi saya,” ujarnya.

9. Joaquin Phoenix

Joaquin Phoenix dan Scarlett Johansson menyanyikan The Moon Song karya Karen O di film Her.Tangkapan Layar Youtube Warner Bros. Pictures Joaquin Phoenix dan Scarlett Johansson menyanyikan The Moon Song karya Karen O di film Her.

Pada 2015, Phoenix mengatakan kepada Time Out London bahwa hanya ada dua film yang ditontonnya, yakni Her (2013) dan The Master (2012).

Baca juga: 7 Fakta di Balik Meninggalnya Aktor Hollywood Michael K Williams

Awalnya, ia berpikir, dengan menonton film-filmnya sendiri, dirinya bisa berkembang menjadi aktor yang lebih baik. Namun, cara ini malah membuatnya tidak nyaman.

“Saya pikir akan sangat dewasa ketika menonton film sendiri dan bisa belajar dari kesalahan, tapi ternyata bukan itu masalahnya," ujar Joaquin.

10. Julianne Moore

Pemenang Best Actress Julianne Moore memperlihatkan Piala Oscar 2015 di Hollywood, California, 22 Februari 2015.AFP PHOTO / ROBYN BECK Pemenang Best Actress Julianne Moore memperlihatkan Piala Oscar 2015 di Hollywood, California, 22 Februari 2015.

Aktris pemenang Oscar 2015 kategori Best Actress untuk film Still Alice (2014) ini pernah berujar  tidak pernah betah menonton film-filmnya sendiri.

“Saya tidak pernah sekali pun menonton film-film saya sendiri. Saya bahkan tidak pernah bisa betah ketika menonton di premiere. Saya lebih suka berkontribusi membuat film daripada menontonnya. Rasanya tidak nyaman ketika harus melihat ‘produk jadi’ itu,” tulis Britain’s Daily Express pada Senin (22/3/2021).

Baca juga: 7 Bintang Hollywood yang Punya Perilaku Nyentrik Soal Mandi

Itulah sederet alasan para aktor dan aktris Hollywood yang enggan menonton diri mereka sendiri di film. Cukup masuk akal, ya?

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


10 Bintang Hollywood Ini Enggan Nonton Film Mereka Sendiri, Kenapa? - Kompas.com - KOMPAS.com
Kelanjutan Disini Klik

No comments:

Post a Comment

Facebook SDK

Featured Post

Sinopsis Film Agak Laen Tayang 1 Februari di Bioskop, Ceritakan Rumah Hantu di Pasar Malam - Tribun-Video.com

[unable to retrieve full-text content] Sinopsis Film Agak Laen Tayang 1 Februari di Bioskop, Ceritakan Rumah Hantu di Pasar Malam    Tribun...