Rechercher dans ce blog

Sunday, October 3, 2021

Rekomendasi 7 Film Action dengan Adegan Brutal - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Film bergenre action tidak sebatas adegan berkelahi, berkendara, ledakan kendaraan, dan tembak-menembak.

Untuk membuat adegan semakin nyata di mata penonton, para sineas membuat aksi pertarungan menjadi lebih brutal dan sengit.

Adegan brutal terlihat dari cara tokohnya diserang dan dihabisi dalam film itu. Berikut 7 film action dengan adegan brutal yang bisa ditonton ulang.



1. The Raid 1 & 2 (2011 & 2014)

Iko Uwais, pemeran utama The Raid dan The Raid 2: Berandal.The Raid merupakan salah satu film action dengan adegan bertarung yang brutal (Foto: Dok. Facebook/The Raid)

The Raid 1 dan 2 disutradarai oleh Gareth Evans, meski begitu hampir seluruh pemainnya adalah orang Indonesia.

Sekuel The Raid sangat sukses di pasaran dunia dan banyak mendapat ulasan baik. Selain itu, film The Raid juga turut melambungkan bela diri asli Indonesia yakni silat ke seluruh dunia.

Adegan film The Raid terbilang brutal khususnya adegan perkelahiannya yang disajikan berbeda jauh dengan buatan Hollywood. Tak heran banyak penggemar film action menyukai film ini.

The Raid Redemption berkisah tentang satuan khusus yang dibentuk dan dikirim untuk memberantas markas mafia narkoba di suatu gedung.

Dalam aksinya, bos mafia mempersilakan penjahat dan pecandu di gedungnya untuk membunuh satuan khusus tersebut.

Sementara The Raid 2: Berandal berkisah tentang penyusupan Rama (Iko Uwais) ke sebuah kelompok pengusaha yang bekerja sama dengan polisi-polisi korup.

Rama ditugaskan mencari bukti keterlibatan polisi korup tersebut. Di satu sisi, Rama bisa membalas dendam kepada rival kelompok itu yang telah membunuh kakaknya.

2. John Wick 1-3 (2014, 2017, 2019)

John WickJohn Wick 1-3 merupakan salah satu film action brutal (Foto: Dok. Lionsgate Movies via Youtube)

Sekuel John Wick semuanya di sutradarai oleh Chad Stahelski yang berkolaborasi dengan Derek Kolstad sebagai penulis skenarionya.

Keanu Reeves didapuk menjadi karakter utama dari film yang berkisah tentang aksi pensiunan pembunuh bayaran itu.

Adegan perkelahian dalam film John Wick didominasi oleh senjata. Meski begitu adegan perkelahiannya bisa dibilang cukup brutal.

Cerita pada sekuel John Wick saling berkaitan. Pada seri pertama aksi John Wick dipicu dari dicurinya mobil Mustang kesayangannya dan anjing peninggalan mendiang sang istri dibunuh.

John kemudian memburu keluarga mafia yang merampas harta paling berharganya.

Pada sekuel kedua, aksi John Wick dipicu dari kemunculan bos penjahat bernama Santino D'Antonio yang mengusik kehidupannya.

Sekuel ketiga berkisah tentang John Wick yang diburu oleh pembunuh bayaran seluruh dunia setelah membunuh Santino D'Antonio.

3. I Saw the Devil (2011)

I Saw the Devil digarap oleh sutradara Kim Jee-woon yang bersama Park Hoon-jung sebagai penulis skenarionya.

Film Korea lawas ini termasuk yang menampilkan adegan brutal, penuh darah, dan rangkaian aksi keji.

I Saw the Devil berkisah tentang aksi balas dendam seorang agen rahasia Kim Soo-hyun usai tunangannya dibunuh oleh psikopat yang berprofesi sebagai pembunuh bayaran.

Soo-hyun kemudian menyiksa dan membunuh psikopat itu secara perlahan untuk membuatnya takut dan trauma.

Film action dengan adegan brutal lainnya berlanjut di halaman kedua...

Film Action dengan Adegan yang Brutal

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

Adblock test (Why?)


Rekomendasi 7 Film Action dengan Adegan Brutal - CNN Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

No comments:

Post a Comment

Facebook SDK

Featured Post

Sinopsis Film Agak Laen Tayang 1 Februari di Bioskop, Ceritakan Rumah Hantu di Pasar Malam - Tribun-Video.com

[unable to retrieve full-text content] Sinopsis Film Agak Laen Tayang 1 Februari di Bioskop, Ceritakan Rumah Hantu di Pasar Malam    Tribun...