Rechercher dans ce blog

Sunday, October 31, 2021

Mengenang Film Titanic yang Tayang Perdana 1 November 1997 - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Sebelum disalip Avatar (2009) dan Avanger End Game (2019), Titanic menjadi film dengan pendapatan terbesar sepanjang masa. 

Film besutan James Cameron ini mendapat keuntungan sekitar 2,196 miliar dollar AS atau setara dengan Rp 32 Triliun.

Film Titanic bergenre romantic-tragedy yang menceritakan sepasang kekasih yaitu Jack Dawson (Leonardo Di Caprio) dan Rose DeWitt (Kate Winslet).

Film ini menceritakan tentang kisah seorang wanita bangsawan yang jatuh hati pada pria tak berada yang memiliki jiwa yang bebas.

Hari ini 24 tahun lalu, tepatnya pada 1 November 1997, film Titanic tayang perdana di Tokyo International Film Festival.

Baca juga: Mengapa Titanic Bisa Tenggelam? Ini Kronologi dan Kisahnya

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Kisah film Titanic

Melansir Britannica, film yang disutradarai James Cameron ini berkisah tentang tenggelamnya kapal RMS Titanic pada 1912 yang dibumbui dengan cerita fiksi romantis.

Film ini sukses di pasaran, dan Titanic tercatat sebagai salah satu film dengan pendapatan terbesar sepanjang masa.

Kesuksesan Titanic juga melambungkan dua bintang utamanya, Leonardo DiCaprio dan Kate Winslet, sebagai aktor papan atas.

Jalan cerita film Titanic

Film ini dimulai dengan eksplorasi puing-puing Titanic oleh pemburu harta karun yang berharap untuk menemukan berlian biru besar, yang dikenal sebagai Heart of the Ocean, yang konon hilang saat kapal tenggelam.

Mereka menemukan brankas yang berisi beberapa kertas, termasuk gambar seorang perempuan telanjang mengenakan kalung dengan permata di dalamnya.

Setelah ilustrasi tersebut ditayangkan di televisi, tim pemburu harta karun dihubungi oleh seorang wanita tua (diperankan oleh Gloria Stuart) yang memberi tahu mereka bahwa dialah perempuan yang digambarkan dalam gambar, Rose DeWitt Bukater, yang diduga tewas dalam kecelakaan itu.

Berharap dia dapat membantu mereka menemukan permata itu, para pemburu harta karun membawa Rose ke kapal ekspedisi mereka.

Sebagian besar cerita film ini kemudian diceritakan dalam kilas balik saat dia menceritakan pelayaran Titanic tahun 1912.

Baca juga: Penemu Bangkai Kapal Titanic Tawarkan Bantuan Cari MH370, tapi Ditolak

Titanic menabrak gunung es

Rose (sekarang diperankan oleh Kate Winslet) yang berasal dari kelas atas menaiki kapal bersama ibunya (Frances Fisher) dan tunangannya yang kaya, Cal (Billy Zane), yang dinikahinya karena alasan keuangan.

Tertekan karena perjodohannya, Rose berpikir untuk bunuh diri di buritan kapal. Namun, ia kemudian diselamatkan oleh Jack Dawson (Leonardo DiCaprio), seorang seniman tampan tapi tidak punya uang.

Selama perjalanan, Rose menjadi semakin tertarik pada Jack.

Dalam sebuah pertemuan rahasia, Rose meminta Jack untuk menggambarnya mengenakan kalung Heart of the Ocean, yang merupakan hadiah dari Cal.

Rose dan Jack kemudian menjalin asmara, dan Rose memberi tahu Jack bahwa dia akan pergi bersamanya begitu kapal berlabuh.

Namun malam itu tragedi menimpa mereka dan seluruh penumpang kapal lainnya, ketika Titanic menabrak gunung es.

Baca juga: Hari Ini dalam Sejarah: Misteri Hilangnya Kapal SS Waratah 27 Juli 1909

Film termahal

Meskipun sebagian besar plot film berhubungan dengan roman fiksi antara Rose dan Jack, sutradara James Cameron berupaya keras membangun akurasi sejarah dalam set dan cerita.

Cameron sendiri melakukan beberapa kali penyelaman untuk menjelajahi kapal yang tenggelam itu, dan dia merancang replika Titanic berskala besar untuk produksi film tersebut.

Pada saat produksinya, Titanic adalah film termahal yang pernah dibuat, dengan biaya sekitar 200 juta dollar AS.

Namun, pendapatan film Titanic berhasil menutup biaya produksinya dan bahkan meraup untung beberapa kali lipat.

Titanic dinominasikan untuk 14 Academy Awards dan memenangi 11 penghargaan bergengsi di dunia perfilman tersebut.

Selain memenangi Oscar untuk film dan sutradara terbaik, Titanic juga menerima Academy Award untuk lagu "My Heart Will Go On", yang dibawakan oleh Céline Dion.

Versi 3-D dari film ini dirilis pada 2012, tak lama sebelum peringatan 100 tahun tenggelamnya kapal Titanic.

Baca juga: Misteri Kasus Pembunuhan Mahasiswi di Jepang, Polisi Periksa 75.000 Saksi hingga Janjikan Hadiah Rp 1 Miliar

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Mengenang Film Titanic yang Tayang Perdana 1 November 1997 - Kompas.com - KOMPAS.com
Kelanjutan Disini Klik

Rekomendasi Film Horor Lucu untuk Temani Hari Libur, Ini Selengkapnya | merdeka.com - merdeka.com

Rekomendasi Film Horor Lucu untuk Temani Hari Libur, Ini Selengkapnya Ilustrasi nonton film. ©shutterstock.com/Deklofenak

Merdeka.com - Menonton film adalah salah satu kegiatan favorit para anak muda untuk mengisi waktu luang atau waktu liburan. Dari sekian banyak genre film, film horor merupakan genre yang cukup banyak diminati. Namun demikian, tak semua orang ingin dan berani untuk menontonnya.

Untuk itulah dihadirkan genre film horor lucu. Film horor lucu tak melulu menampilkan visualisasi yang menyeramkan, namun juga disertai dengan jalan cerita dan akting yang menghibur hingga sukses membuat penonton tertawa terbahak-bahak.

Film horor lucu bisa menjadi alternatif tontonan pilihan Anda saat sedang jenuh dengan genre film biasa, namun terlalu takut untuk nonton film horor yang asli. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi judul film horor lucu yang telah dirangkum khusus untuk Anda dari liputan6.com.

2 dari 3 halaman

1. Pee Mak

Rekomendasi film horor lucu yang pertama adalah Pee Mak. Tampaknya, Pee Mak adalah jagoan utama dari berbagai judul film horor lucu yang beredar sejauh ini. Film asal Thailand ini tak hanya sukses di negara asalnya, namun juga di negara-negara Asia lainnya.

Film ini mengisahkan perjalanan hidup Mak (Mario Maurer) yang merupakan seorang tentara dan harus berperang pada masa Dinasti Rattanakosin di Thailand. Ia bersama keempat temannya berhasil selamat dan berniat pulang kampung.

Di kampung, Mak mempunyai istri yang sedang mengandung bernama Nak (Davika Hoorne). Namun saat perjalanan pulang, kampungnya terasa sangat sepi ketika menjelang petang dan orang-orang justru ketakutan melihat Mak.

Salah satu pedagang yang sedang mabuk memberi tahu Mak, bahwa semua orang takut kepada istrinya, Nak yang telah menjadi hantu di desanya. Hal itu membuat Mak dan keempat temannya heran, sebab Nak dan anaknya ditemui di rumahnya dalam keadaan sehat. Insiden ini lantas menimbulkan teka-teki yang mesti dipecahkan.

2. Make Me Shudder

Film horor lucu yang kedua juga berasal dari Thailand, yang berjudul Make Me Shudder. Film ini bercerita tentang petualangan sebuah geng anak sekolah menengah yang dipimpin oleh Nick (Kunatip Pinpradub). Geng ini gemar mencari dan menantang hantu yang mendiami bangunan angker.

Mereka memutuskan untuk mengunjungi sebuah sekolah angker yang menjadi lokasi bunuh diri seorang siswa. Nick dan gengnya merasa tertantang untuk menelusuri tempat tersebut. Mereka bahkan berani menantang hantu-hantu yang mendiami tempat tersebut.

Sejak aksinya itu, kejadian-kejadian buruk dan menyeramkan yang dialami justru membawa mereka pada rangkaian fakta-fakta yang mencengangkan.

3. Ghost Writer

Film horor lucu ketiga berjudul Ghost Writer. Fiilm yang satu ini berasal dari Indonesia dan merupakan debut Bene Dion Rajaguguk sebagai sutradara dan Ernest Prakasa sebagai produser. Selain Ernest, Chand Parwez juga ikut memproduseri film horor komedi ini.

Film bergenre horor komedi ini mengisahkan seorang hantu bernama Galih yang meninggal akibat bunuh diri dan Naya seorang penulis yang sedang membutuhkan ide untuk novel terbarunya. Sepanjang pemutaran film ini, penonton akan disuguhi aksi kocok para pemain utamanya yang diperankan oleh Ge Pamungkas, Zayyan Sakha, dan Deva Mahenra.

3 dari 3 halaman

4. Hey Ghost, Letss Fight

Film horor lucu ke empat yang akan direkomendasikan adalah Hey Ghost, Lets's Fight. Film horor lucu asal Korea ini bercerita tentang Kim Hyun-Ji (Kim So-hyun) yang merupakan seorang pelajar berusia 19 tahun dan dirinya dikira sudah mati karena kecelakaan.

Kemudian, dirinya sekarang menjadi hantu dan telah berkeliaran di dunia selama beberapa tahun. Hyun-ji akhirnya bertemu denganpengusir setan yang namanya Park Bong-pal (Ok Taec-yeon). Lucunya, bukan mengusir Hyun-ji, Bong-pal justru mengajak Hyun-ji bekerja sama untuk mengusir hantu.

Ternyata, Hyun-ji percaya Bong-pal bisa membantu untuk menemukan rahasia sesungguhnya mengapa seorang Hyun-ji bisa menjadi hantu. Pada akhirnya, karena bekerja dan hidup bersama dalam waktu yang tidak singkat membuat Bong-pal dan Hyun-ji jadi saling jatuh cinta.

5. Master's Sun

Master's Sun adalah film horor lucu lainnya yang berasal dari negara Korea. Film ini berkisah tentang seorang wanita bernama Tae Kong-sil (Kong Hyo-jin) yang memang bisa melihat hantu. Kong-sil dapat melihat hantu sejak dirinya tersadar dari koma panjang setelah mengalami kecelakaan parah.

Kong-sil sendiri merasa sangat terganggu. Pasalnya, semua orang selalu menganggap dirinya aneh. Hidup Kong-sil sendiri jadi tidak karuan. Hingga pada suatu saat, dirinya bertemu dengan Joo Joong-won (So Ji-sub) yang merupakan seorang CEO mall. Pada saat Kong-sil ada di dekat Joong-won, para hantu-hantu lain tidak dapat mengganggunya.

6. Spellbound

Spellbound adalah salah satu film horor lucu asal Korea lainnya yang mengisahkan tentang Kang Yeo-ri (Son Ye-jin) yang sedang sendirian menghabiskan waktu di sekitar hantu. Ye-jin adalah seorang wanita yang punya kekuatan dapat melihat hantu.

Dengan kekuatannya tersebut, Ye-jin dijahui oleh orang-orang. Ye-jin sendiri terus diikuti oleh hantu pendendam yang selalu menakuti-nakuti orang di sekitar Ye-jin. Akhirnya, Ye-jin bekerja sama dengan Ma Jo-goo (Lee Min-ki), yang merupakan seorang pesulap jalanan.

[edl]
{paging_intro} {paging_nav}

Adblock test (Why?)


Rekomendasi Film Horor Lucu untuk Temani Hari Libur, Ini Selengkapnya | merdeka.com - merdeka.com
Kelanjutan Disini Klik

5 Film Horor Thailand Paling Mengerikan, Bikin Bulu Kuduk Merinding - Yoursay

Setiap tahunnya, 31 Oktober dirayakan sebagai hari Halloween. Bagi kamu yang gak merayakan pesta di malam Halloween, bisa banget ikut meramaikan dengan film horor Thailand paling mengerikan berikut ini.

Film horor garapan Thailand dinilai tidak pernah mengecewakan. Pasalnya, film horor Thailand menyajikan legenda urban dan budaya di daerah mereka yang dibalut, apik serta berhasil membuat penonton ikut merinding.

Nah, ini dia 5 film horor Thailand terbaik yang wajib kamu tonton.

1. The Medium

Film ini sedang tayang di bioskop dan langsung sangat ramai menjadi perbincangan. Bahkan film ini juga sangat viral di media sosial. Beberapa orang yang sudah menonton mengaku bahwa 'The Medium' masuk ke dalam daftar film horor yang paling menakutkan sepanjang sejarah.

Film yang merupakan hasil kolaborasi antara Thailand dan Korea Selatan ini menceritakan tentang Shamanisme atau dunia perdukunan serta ritual pengusiran setan di Thailand. Film ini pun kental akan budaya pada Negara Gajah Putih tersebut.

2. Ladda Land

Film horor keluaran tahun 2011 ini tercatat sebagai film horor Thailand terbaik paling populer pada minggu penayangannya. Film ini masuk pemutaran perdana internasional di Festival Film Internasional Busan ke-17.

Berkisah seorang keluarga kaya yang pindah ke sebuah daerah pembangunan perumahan kelas atas di pinggiran kota Bangkok bernama Ladda Land. Rupanya, ada sebuah misteri yang tersimpan di Ladda Land yang mampu membuat penghuninya masuk ke dalam jurang kegilaan.

3. The Promise

Film yang cukup menggemparkan pada saat perilisannya ini berhasil menjadi film lokal terlaris di Thailand pada masanya. Film ini juga berhasil meraih penghargaan di Film Nasional Suphannahong ke-27 dengan kategori Efek Visual Terbaik.

'The Promise' mengisahkan tentang dua remaja yang memutuskan untuk bunuh diri bersama setelah keluarganya mengalami krisis finansial pada tahun 1997. Namun, rupanya hanya satu gadis saja yang meninggal. Sementara yang satunya berhasil selamat. Selama bertahun-tahun gadis yang selamat itu dihantui dan mengalami kejadian-kejadian tak terduga.

4. Siam Square

'Siam Square' menceritakan tentang legenda urban "Shibuya" di Thailand. Film ini menampilkan siswa-siswi yang berharap lulus masuk ke universitas dengan cara menyembah setan. Hal ini membuat mereka dihantui oleh roh jahat yang mengincar nyawa siswa-siswa tersebut.

5. The Screen at Kamchanod

Film horor ini diangkat dari legenda urban di Hutan Kamchanod. Menurut masyarakat sekitar, hutan ini merupakan tempat pemutaran film di luar ruangan yang kemudian muncul hal-hal mistis di dalamnya.

Sekelompok orang yang penasaran dengan kebenaran mitos di hutan tersebut pun menjelajahi hutan. Mereka kemudian berakhir mendapatkan masalah ketika menyadari mereka dihadapkan oleh roh yang menghuni Hutan Kamchanod.

Itu dia 5 film horor Thailand terbaik. Berani nonton?

Adblock test (Why?)


5 Film Horor Thailand Paling Mengerikan, Bikin Bulu Kuduk Merinding - Yoursay
Kelanjutan Disini Klik

Mallabiri Art Siapkan Film Untuk Hari Ibu - Upeks

MAKASSAR, Upeks– Dunia perfilman tanah air kembali akan diramaikan dengan hadirnya film dari Mallabiri Art Entertainment, berjudul “Bukan Pelakor, Pergi Atau Bertahan” yang akan tayang 22 Desember mendatang.

Film yang bergenre Drama Lokal
ini menceritakan mengenai keluarga. Pasangan suami istri yang mendapat ujian. Di sini sosok istri atau perempuanya yang akan ditonjolkan ketegarannya.

Produser Pelaksana sekakigus Sutradara Mallabiri Art Entertainment,
Syarifah Fatmawati Assegaf mengatakan film ini akan ditayangkan di CGV.
Menggandeng pemain-pemain lokal Sulsel dan pemain utama dari Jakarta yang sudah memiliki nama.

“Film ini dibuat lokal tetapi rasa nasional,”ungkapnya kepada Fajar saat di temui di Grand Aulia Jl Monument Emmy Saelan.

Film ini akan mengambil lokasi Syuting di beberapa tempat di Sulsel.

Kemudian di film tersebut akan mengangkat kisah mengenai perempuan, sehingga melibatkan Dinas Support by. Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Sulsel yang menjadi supporting.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Sulsel, dr Fitriah Zainuddin mengatakan terkait jalan ceritanya memang soal perempuan.

“Saya juga dipercayakan memberikan arahakan kepada pemain perempuan untuk bisa tetap menjaga pandangan di dalam kamera,” ucapnya.

Film “Bukan Pelakor, Pergi Atau Bertahan” ini melibatkan pemeran utama pria nasional serta pemain lainnya dari Sulawesi Selatan, diantaranya aktor Syahriar Tato, Naufah Panjalangi dan Hamka Pradifta. (*)

  • Whatsapp

Adblock test (Why?)


Mallabiri Art Siapkan Film Untuk Hari Ibu - Upeks
Kelanjutan Disini Klik

Pemerintah Ajak Generasi Muda Indonesia Jadi Olahragawan lewat Film - SINDOnews Sports

JAKARTA - Pemerintah melalui Lembaga Pengelola Dana dan Usaha Keolahragaan (LPDUK), Kementerian Pemuda dan Olahraga ( Kemenpora ) mengajak Ari Sihasale untuk membuat film bertema olahraga. Tujuannya untuk menginspirasi generasi muda.

Plt Direktur LPDUK, Firtian Judiswandarta, menyebutkan film bertema olahraga dapat memacu semangat anak-anak Indonesia menjadi olahragawan yang kelak mengharumkan nama bangsa. Sebagai pembanding, 10 tahun sebelum menggelar Piala Dunia 2002 , Jepang membuat film Kapten Tsubasa dan sederet film-film Holywood bertema olahraga.

“Kami ingin menghadirkan film yang dapat memberikan inspirasi bagi generasi muda sehingga mendorong munculnya atlet masa depan Indonesia. Banyak negara berhasil menjadikan film memacu peningkatan prestasi olahraga. Kita mencoba menjajaki untuk menggandeng Alenia yang telah meraih sukses dengan banyak film, termasuk film King yang bertema olahraga," katanya.

Baca Juga: PSSI dan Menpora Jajaki Kemungkinan Membuka Stadion untuk Penonton

Terinspirasi film King yang menceritakan kisah nyata pebulu tangkis legendaris Indonesia Liem Swie King, aktor dan produser Ari Sihasale kembali akan menggarap film bertema olahraga. Dia mengaku merasa terhormat mendapat permintaan membuat film olahraga.

"Merasa terhormat hadir di sini. Dari dulu, konsen bikin film edukasi, humanis, dan mendorong generasi masa depan yang lebih baik. Karena tidak selamanya harus ikut tren pasar, tapi membuat tren sendiri. Apalagi didukung banyak pihak," ujar Ari Sihasale,

"Film King yang pernah kita buat luar biasa. Kita juga putar ke kampung-kampung. Film King juga bisa memberikan spirit kepada penontonnya," katanya

Hal senada diungkapkan sang istri Nia Zulkarnaen. Menurutnya jika Indonesia ingin memiliki atlet dengan semangat tinggi, harus dipupuk dengan sebuah dorongan semangat mampu menginspirasi.

"Betul film olahraga memang bisa memberikan inspirasi. Anak Haryanto Arbi sebelumnya tidak mau main bulu tangkis, maunya basket. Setelah nonton King, anaknya minta dilatih bulu tangkis oleh Bapaknya, Sang Juara Dunia Bulu tangkis,” ujar pemilik Alenia Picture ini.

Adblock test (Why?)


Pemerintah Ajak Generasi Muda Indonesia Jadi Olahragawan lewat Film - SINDOnews Sports
Kelanjutan Disini Klik

INTIP: 7 Film Baru Tayang November 2021 - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia -- Sejumlah film akan tayang di bioskop dan layanan streaming pada November 2021, mulai dari Eternals hingga Paranoia.

TOPIK TERKAIT

Adblock test (Why?)


INTIP: 7 Film Baru Tayang November 2021 - CNN Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Saturday, October 30, 2021

Wajib Jadi Tontonan, Ini 5 Film Indonesia Terbaik - Suara Sulsel

Berikut 5 film Indonesia terbaik yang wajib ada di list tontonan kamu.

SuaraSulsel.id - Film Indonesia kini banyak memberikan udara segar dengan kualitas  serta cerita yang tak kalah keren dengan film-film dari luar negeri. Yuk simak daftar beberapa film Indonesia terbaik yang wajib kamu tonton. 

1. Gie

Sinopsis Film Gie. [Mola TV]
Sinopsis Film Gie. [Mola TV]

Film yang terinspirasi dari kisah nyata seorang aktivis muda pada masanya, kisah hidup serta permasalahan yang dihadapi Gie muda masih sangat relevan dengan kisah para remaja masa kini. Film Gie menginspirasi para generasi muda terutama bagi para mahasiswa untuk membangun semangat serta mampu melawan ketidakadilan dan menyuarakannya dengan benar, bukan sekadar ikut-ikutan. Literasi juga menjadi hal yang sangat krusial dan penting dalam proses menyuarakan pendapat itu secara baik. 

2. Tabula Rasa

Baca Juga: Rekomendasi 5 Film Komedi Indonesia Terbaik 2021 yang Siap Mengocok Perut Anda

Petikan trailer film Tabula Rasa [Youtube/MuvilatrailerID]
Petikan trailer film Tabula Rasa [Youtube/MuvilatrailerID]

Tabula Rasa merupakan film dokumenter karya Adriyanto Dewa dan membawanya memenangkan empat penghargaan pada festival film Indonesia 2014 dan juga sebagai sutradara terbaik. Film ini mengisahkan tentang seorang pemuda asal Papua bernama Hans yang memiliki mimpi sebagai pemain sepak bola profesional. U

ntuk mewujudkan mimpinya itu ia merantau ke Jakarta, namun setibanya di Jakarta rencana Hans tak berjalan sesuai dengan harapannya. Ia mengalami insiden yang mengakibatkan mimpinya tersebut kandas, hal tersebut membuatnya kehilangan harapan hidup dan berupaya untuk melakukan bunuh diri.

Beruntung, Hans bertemu dengan Mak, seorang pemilik rumah makan Takana Juo masakan Padang. Lewat Mak, muncul harapan hidup Hans. Secara singkat film Tabula Rasa mengisahkan tentang kuliner barat Indonesia dan Timur yang kemudian disatukan dengan sebuah kasih sayang. Film ini dibintangi oleh Jimmy Kobogau (Hans), Dewi Irawan (Mak), dan Yayu Unru (Parmanto). 

3. Bumi Manusia

Siti Fauziah Saekhoni (tengah) dalam film Bumi Manusia. [Instagram]
Siti Fauziah Saekhoni (tengah) dalam film Bumi Manusia. [Instagram]

Diadaptasi dari buku karangan Pramoedya Ananta Toer yang juga memiliki judul sama yaitu Bumi Manusia. Dalam film yang disutradarai oleh Hanung Bramantyo.

Baca Juga: Sinopsis Emily In Paris: Kisah Wanita Muda yang Bekerja di Negeri Orang

Bumi Manusia Diperankan oleh Iqbaal Ramadhan (Minke), Mawar de Jongh (Ann), dan Sha Ine Febriyanti (Nyai Ontosoroh) mengisahkan dua anak manusia yang menjalin kasih di atas pergelutan tanah kolonial pada abad 20 yaitu, Minke dan Annelies atau Ann.

Minke yang merupakan seorang pemuda Jawa totok menaruh rasa suka kepada Ann yang merupakan gadis keturunan Belanda Indonesia dan juga anak seorang Nyai. Hal tersebut benar-benar membuatnya mengalami kebimbangan dan pergulatan batin yang tak ada hentinya. Sedangkan ayah Minke sendiri baru saja diangkat sebagai Bupati, dan menentang keras hubungan kedekatan Minke dengan Ann, karena kedudukan Nyai yang sangat rendah pada masa tersebut.

4. Kucumbu Tubuh Indahmu

Film garapan Garin Nugroho yang dirilis pada 13 Desember 2018, dan ditayangkan perdana di Jogja-NETPAC Asian Film Festival pada 18 April 2019, sempat menuai kontroversi merupakan salah satu "Film Cerita Panjang Terbaik" FFI 2019. Film terbaik ini mengisahkan tentang perjalan Juno dari kecil hingga dewasa. Ia menjadi penari di sebuah desa di Jawa yang dikenal dengan desa Lengger Lanang, tarian wanita yang dibawakan oleh penari pria. Kehidupan Juno merupakan kehidupan di dalam tubuh maskulin dan feminin yang terbentuk secara alami oleh kehidupan desa dan keluarganya. Banyak trauma yang dilalui oleh Juno karena hal berbeda dari dirinya. Perjalanan tersebut membawa Juno menemukan keindahan tubuhnya. 

5. Keluarga Cemara

Diadaptasi dari cerita bersambung yang dimuat di majalah Hai dan kemudian menjadi novel berseri karya Arswendo Atmowiloto dan sinetron berjudul sama. Pada 29 November 2018 film ini dirilis pada Festival Film Asia Jogja-NETPAC) dan ditayangkan di bioskop pada tanggal 3 Januari 2019.

Film ini mampu mengaduk-aduk perasaan para penontonnya. Film ini mengangkat cerita dari kondisi keluarga Abah (Ringgo Agus Rahman) yang kaya raya dan serba dekat dengan fasilitas modern, kemudian bisnisnya gagal dan jatuh miskin. Abah kemudian memboyong Emak (Nirina Zubir), Euis (Adhisty Zara) dan Ara (Widury Sasono) ke rumah tua peninggalan keluarganya.

Itulah tadi rekomendasi film Indonesia terbaik yang wajib jadi tontonan kamu saat libur. 

Kontributor : Kiki Oktaliani

Adblock test (Why?)


Wajib Jadi Tontonan, Ini 5 Film Indonesia Terbaik - Suara Sulsel
Kelanjutan Disini Klik

5 Rekomendasi Film Komedi Thailand, Bikin Mood Langsung Naik - Suara.com

Suara.com - Film komedi Thailand bisa jadi pilihan yang tepat buat ditonton di akhir pekan. Atau, buat kamu yang lagi sedih hingga ingin mengembalikan mood yang berantakan. 

Sederet rekomendasi film komedi Thailand ini siap mengocok perut kamu dengan tingkah kocak para pemain serta alur ceritanya yang di luar dugaan.

Penasaran apa saja? Simak rekomendasi film komedi Thailand yang dirangkum dari Keepo.me--jaringan Suara.com berikut ini.

1. 30+ Soht os Sale

Baca Juga: Awas Kebawa Mimpi! Ini 5 Film Horor Indonesia Terbaik 2020 dan Terbaru

Film komedi Thailand. (imdb)
Film komedi Thailand. (imdb)

30+ Soht on Sale mengisahkan tentang seorang fotograter, Ing, yang merasa deg-degan ketika menjemput sang pujaan hati di bandara.

Alangkah terkejutnya ketika kekasihnya malah memberitahukan bahwa ia akan menikah dengan orang lain. Dengan perasaan yang hancur, ia bertemu seorang peramal Sate Babi yang menggunakan properti gigitan daging sate dari kliennya biar nasib percintaannya mulus.

2. Suddenly It's Magic

Film komedi Thailand. (imdb)
Film komedi Thailand. (imdb)

Drama Thailand ini mengisahkan tentang Joey Hermosa (Erich Gonzales) dan Marcus Hanson (Mario Maurer) yang sama-sama mempunyai kehidupan percintaan yang berantakan.

Mereka berdua bertemu di Filipina di mana mereka berencana menata kembali kehidupan mereka, mulai dari urusan percintaan dan kegiatan sehari-hari mereka.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Film Komedi Indonesia Terbaik 2021 yang Siap Mengocok Perut Anda

3. May Who?

Film komedi Thailand. (imdb)
Film komedi Thailand. (imdb)

May Who atau May Nai Fai Rang Frer adalah film sederhana tentang bagaimana seseorang berusaha mendekati seniornya di masa-masa sekolah yang nggak terlupakan.

Seorang gadis biasa mau mencuri perhatian kakak kelasnya yang terkenal dan juga ganteng di sekolahnya. Karena nggak punya cara buat mendekatinya, ia meminta bantuan teman lelakinya yang mengenalnya.

Sayangnya nggak ada seorang pun yang tahu bahwa ia menyimpan rahasia bahwa ia mengeluarkan sengatan listrik ketika sangat bersemangat atau mempunyai emosi yang meluap-luap.

4. Suddenly Twenty

Film komedi Thailand. (imdb)
Film komedi Thailand. (imdb)

Suddenly Twenty adalah sebuah film Thailand yang menceritakan kasih sayang seorang nenek bernama Parn berumur 70 tahun terhadap anak perempuannya.

Kasih sayang ibu sepanjang masa tapi kasih sayang anak sepanjang galah. Pepatah ini cocok banget menggambarkan film ini karena anak perempuan yang ia besarkan sampai jadi professor malah mau mengirimnya ke panti jompo.

Parn merasa sangat shocked. Sebuah cahaya nggak sengaja menariknya ke dalam sebuah studio foto bernama ‘Chaya Lumruek’ ketika ia merias dan memotret dirinya.

Parn kembali menjadi perempuan di usia 20 tahun dengan semangat yang baru dan hidup yang baru. Ia pun merahasiakan perubahan ini dari siapa pun.

5. Oversize Cops

Film komedi Thailand. (imdb)
Film komedi Thailand. (imdb)

Menceritakan tentang 4 karakter polisi yang mempunyai kelebihan berat badan ini, film lucu Thailand Oversize Cops (2017) ini menyajikan berbagai kekonyolan dan berbagai hal lucu lainnya khususnya ketika mereka mau menjalani program diet besar-besaran.

Kira-kira berhasilkah mereka menjalani serangkaian program penurunan berat badan biar punya badan ideal seorang polisi? Siap-siap sakit perut pas nonton film ini nih.

Itulah deretan film komedi Thailand yang sayang kalau dilewatkan. Tertarik nonton?

Adblock test (Why?)


5 Rekomendasi Film Komedi Thailand, Bikin Mood Langsung Naik - Suara.com
Kelanjutan Disini Klik

5 Rekomendasi Film Horor Penuh Warna untuk Ramaikan Halloween - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Film horor tak selalu menyajikan teror dan kisah menyeramkan dalam tampilan yang gelap. Beberapa film meneror penonton lewat warna-warna cerah yang terlihat menyenangkan.

Hal itu sudah ditampilkan dari sejumlah film lawas seperti Suspiria (1977), serta yang baru beberapa tahun terakhir, The Love Witch (2016).

Berikut beberapa film horor penuh warna yang bisa dinikmati untuk menyambut momen Halloween.


1. Suspiria (1977)

Suspiria merupakan film horor yang diarahkan Sutradara Italia Dario Argento dan dirilis pada 1977. Film ini mengisahkan okultisme di akademi balet yang dikelola Madame Blanc (Joan Bennett) dan instruktur balet, Miss Tanner (Alida Valli).

Film ini berawal dari kedatangan seorang murid penari balet asal Amerika, Suzy Bannion (Jessica Harper) di Freiburg, Jerman. Ia rela meninggalkan kampung halamannya untuk belajar di akademi balet bernama Tanz Dance Academy.

Suspiria (1977)Suspiria (1977) salah satu film horor yang visualnya penuh warna-warni. (Foto: Seda Spettacoli via IMDb)

Sejak pertama kali tiba di akademi balet tersebut, Suzy sudah menemui peristiwa janggal dan menyeramkan. Teror tersebut juga dialami beberapa orang di sekitarnya, seperti Sara (Stefania Casini). Ia curiga ada sesuatu yang tidak beres di akademi balet tersebut.

Dalam membangun efek menegangkan, film Suspiria dibuat dengan teknik pencahayaan dan teknik pewarnaan yang berwarna-warni. Alhasil, hampir semua scene dalam film ini terasa begitu menggugah mata dan membuat penonton tidak bosan saat menyaksikan filmnya.

2. Liquid Sky (1985)

Film garapan Slava Tsukerman ini mengisahkan alien yang datang ke Bumi untuk mencari heroin. Aliens itu mendarat di sebuah apartemen di New York yang dihuni pengedar narkoba bernama Margaret (Anne Carlisle) dan kekasihnya, Adrian (Paula E. Sheppard).

Selama tinggal di apartemen itu, alien tersebut mengamati kehidupan Margaret dan Adrian. Dari pengamatan itu, ia menemukan fakta mengejutkan bahwa feromon di dalam otak manusia yang terbentuk dari orgasme saat berhubungan seksual lebih nikmat dibandingkan heroin.

Liquid Sky (1982)Liquid Sky (1982) termasukfilm horor yang visualnya penuh warna-warni. (Foto: Cinetron Productions via IMDb).

Alien ini kemudian merasuki tubuh Margaret dan merayu orang-orang untuk diajak berhubungan seks. Saat pasangannya mencapai orgasme, alien dalam tubuh Margaret akan mengambil feromon dari otak dan membuat pasangannya mati.

Berbeda dengan film horor yang umumnya kelam, para pemeran film Liquid Sky tampil dalam busana spektakuler dan penuh warna.

Lanjut ke sebelah...

5 Rekomendasi Film Horor Penuh Warna untuk Ramaikan Halloween

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

Adblock test (Why?)


5 Rekomendasi Film Horor Penuh Warna untuk Ramaikan Halloween - CNN Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Sinopisis Film Amityville: The Awakening, Kisah Rumah Angker yang Ditinggali Bella Thorne - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com- Film Amityville: The Awakening menjadi salah satu sajian yang menarik untuk disaksikan menemani istirahat akhir pekan Anda.

Film dengan genre horor yang dirilis tahun 2017 lalu ini dibintangi oleh Jennifer Leigh, Bella Thorne, Camero Monaghan hingga Mckenna Grace. Dan film ini disutradarai oleh Franck Khalfoun.

Amityville: The Awakening berkisah tentang sebuah keluarga yang baru saja pindah ke luar kota. Mereka pun akhirnya menetap di sebuah rumah yang angker.

Rumah tersebut rupanya tempat pembunuhan sadis keluarga yang terjadi pada 1974 silam.

Joan Walker (Jennifer Jason) merupakan ibu dari tiga anak bermaksud tinggal di rumah itu demi menghemat biaya.

Baca juga: Sinopsis Inspector Koo, Drama Korea Baru Tayang di Netflix

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Dia memiliki tiga anak, James (Cameron Monaghan), Belle (Bella Thorne) dan Juliet (Mckenna Grace).

Walker berusaha menghemat biaya untuk pengobatan anak laki-lakinya, James.

Saat tinggal di rumah tersebut fenomena di luar akal sehat pun terjadi. Salah satunya kesembuhan James.

Bahkan dokter mengatakan kesembuhan James adalah hal yang tak masuk akal. 

Baca juga: Sinopsis Guimoon: The Lightless Door, Kisah Pusat Pelatihan Angker

Belle pun menduga ada kejanggalan dan percaya bahwa ada sesuatu yang merasuki James.

Khawatir dengan kondisi James, Belle mencoba memberitahukan kepada ibunya.

Lantas apakah yang terjadi dengan keluarga tersebut nantinya?

Temukan jawabannya di Amityville: The Awakening malam ini pukul 22.00 WIB hanya di Trans TV.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


Sinopisis Film Amityville: The Awakening, Kisah Rumah Angker yang Ditinggali Bella Thorne - Kompas.com - KOMPAS.com
Kelanjutan Disini Klik

Ini 2 film bioskop terbaru yang siap tayang di CGV dan XXI akhir pekan ini - Kontan

KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Bulan Oktober bioskop tanah air dipenuhi film horor. Ini 2 film bioskop terbaru yang tayang akhir pekan ini di CGV dan XXI. 

Nonton film di bioskop bisa jadi salah satu pilihan untuk mengisi libur akhir pekan Anda. 

Baca Juga: Susah Sinyal The Series rilis teaser baru, tayang 29 Oktober di Disney+ Hotstar

Nonton film di bioskop lebih mengasikkan loh daripada nonton film di rumah. Sebab, Anda akan dimanjakan dengan layar super besar dan suara jernih yang memenuhi studio.   

Namun, perlu diingat Anda wajib mengikuti protokol kesehatan yang berlaku selama nonton film di bioskop.    

Hal ini penting untuk mencegah serta memutus rantai penularan covid 19 di tanah air.  

Mengutip dari TIX ID, CGV dan XXI sedang menayangkan dua film bioskop baru yang sayang untuk Anda lewatkan.  

Menariknya, kedua film baru tersebut bergenre horror/thriller, berikut ulasannya. 

1. Candyman 

Film yang diadaptasi dari Books of Blood ini tayang perdana di bioskop tanah air pada 27 Oktober 2021. 

Film ini berkisah tentang seorang seniman yang memutuskan untuk menjelajah tempat sejarah mengerikan Candyman, perumahan Cabrini-Green di Chicago. 

Entah apakah misi sang seniman akan mengungkapkan kewarasannya dan melepaskan gelombang kekerasan yang mengerikan. 

Film ini dibintangi Tony Tood, Teyonah Parris, Cassie Kramer, 

2. Roh Mati Paksa

Untuk Anda yang ingin nonton film  horor lokal, Roh Mati Paksa bisa jadi salah satu pilihannya. 

Film ini tayang perdana di bioskop pada 20 Oktober 2021. Film ini berkisah tentang sepasang muda-mudi yang terjebak dalam manisnya cinta, harus menerima akibat dari perbuatannya. 

Keangguhan Boy yang mempermainkan perasaan Lastry menjadi penyebab segala teror yang terjadi pada teman-temannya kecuali Vina di sebuah villa terpencil milik kakek Boy. 

Film ini dibintangi olejh Arnold Leonard, Beby Natalie, Ratu Sikumbang, dan Gabriella Larasati. 

Baca Juga: Aksi Hawkeye di trailer baru, What If rilis poster Guardians of Multiverse di Disney+

 

Editor: Tri Sulistiowati

Adblock test (Why?)


Ini 2 film bioskop terbaru yang siap tayang di CGV dan XXI akhir pekan ini - Kontan
Kelanjutan Disini Klik

Sutradara Terbaik Ditangkap Bikin Film Dewasa - detikHot

Jakarta -

Pandemi membuat perfilman dunia sempat terpuruk. Salah satu yang merasakan dampaknya adalah sutradara Chen Juhui dari Tiongkok.

Sutradara berusia 38 tahun tersebut berjuang untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Ia pun mengambil jalan yang kini membuatnya ditangkap.

Chen Juhui adalah seorang sutradara yang lulus dari Akademi Teater Shanghai. Karya-karyanya termasuk banyak di usia muda, termasuk Riding the Wind, Riding the Moon and Traveling with Worries, memenangkan tiga penghargaan, bahkan sutradara terbaik dan film terbaik.

Seperti dilansir epochtimes, Chen awalnya menjalankan perusahaan production house pembuat film. Namun, pendapatan perusahaannya menurun tajam saat pandemi.

Ia pun nekat merekam video pornografi. Pada Oktober 2020, mereka resmi memulai operasinya.

Aktris pertama mereka adalah Mei, seorang wanita berusia 30 tahun. Menurut Mei, Chen menyebut film-film itu akan direkam oleh perusahaan resminya. Bahkan disebut akan dirilis di luar negeri secara legal.

Mei mempercayainya, setidaknya sampai seorang teman memposting ulang videonya di WeChat. Film-film itu ternyata diedarkan di platform media sosial.

Aktivitas Chen baru diketahui setelah bocah lelaki berusia 12 tahun menonton video itu. Ibu dari bocah tersebut mengira anaknya ditipu karena menghabiskan uang di aplikasi.

Ia lalu melaporkan masalah tersebut ke polisi dan ketika mereka menyelidiki, ditemukan bahwa operasi Chen ada di Shanghai.

Chen ditangkap di rumahnya di Shanghai bersama Mei dan aktris lainnya. Polisi melaporkan kejadian tersebut di Weibo.

Netizen kemudian menyadari bahwa itu adalah Chen karena Weibo-nya tak lagi aktif. Chen ditangkap pada 23 Juni karena merekam video porno.

Sutradara tersebut bukan satu-satunya yang bikin skandal hingga ditangkap polisi. Masalah prostitusi pianis internasional Li Yundi juga baru saja terungkap minggu lalu dengan cara yang hampir sama.

Simak Video "Khloe Kardashian Terpapar Covid-19 yang Kedua Kalinya"
[Gambas:Video 20detik]
(nu2/nu2)

Adblock test (Why?)


Sutradara Terbaik Ditangkap Bikin Film Dewasa - detikHot
Kelanjutan Disini Klik

Friday, October 29, 2021

Intip 10 Rekomendasi Film Tentang Bisnis Untuk Temani Weekend! - idxchannel

IDXChannel – Film tentang bisnis bisa menjadi sebuah pembelajaran yang berbeda bagi Anda. Sebab biasanya dalam sebuah film terdapat jalan cerita berupa audio visual yang lebih mudah dipahami bahkan mirip dengan keseharian penontonnya.

Bisnis sejatinya memiliki banyak tantangan dan tidak selalu mulus dalam prosesnya. Hal ini merupakan suatu hal yang wajar karena menjalankan bisnis tidaklah mudah. Dalam memulai bisnis baiknya Anda memahami tujuan hingga resikonya. 

Tak hanya itu, Anda juga bisa belajar terkait investasi. Pasalnya bisnis Anda yang sedang dibangun ini bisa menjadi investasi Anda dimasa yang akan datang. Untuk mengetahu pahit dan manisnya dalam berbisnis, berikut enam rekomendasi film tentang bisnis untuk Anda:

Agar dapat kembali membangkitkan semangat, kami memberikan 5 rekomendasi film Indonesia yang selain seru untuk ditonton, juga bercerita tentang tantangan yang dihadapi ketika merintis bisnis. Belajar bisa dari mana saja. Belajar bisnis pun bisa juga dari film. Nah, ini dia 5 film Indonesia yang bisa jadi referensi berbisnis, terutama buat UMKM.

1. The Social Network 
Film tentang bisnis yang satu ini paling banyak ditonton dan diminati. Film The Social Network ini dibuat berdasarkan kisah nyata Mark Zuckerberg membangun Facebook. Selain ceritanya yang menarik dan mudah dipahami, film ini juga memberikan pembelajaran bagaimana sebuah perusahaan raksasa dibangun.

2. The Wolf Of Wall Street 
The Wolf Of Wall Street bercerita tentang seorang pialang saham bernama Jordan Belfort. Demi mencapai kesuksesannya, Jordan rela melakukan apapun termasuk menipu dan menyuap. 

Melalui caranya itu, bisnis Jordan ini berhasil membuat ia menjadi kaya raya, tetapi lama-lama ia harus menanggung akibat dari perilakunya. Diketahui, FBI nyatanya mengendus kejahatan keuangan yang ia lakukan dan berhasil membongkar kejahatan komplotan pialang saham curang ini. 

Adapun pesan penting tentang bisnis dari film ini yakni kesuksesan yang diperoleh dari kecurangan tidak akan bertahan lama dan membuatmu bahagia.

3. Startup 
Film Startup ini merupakan film serial yang menceritakan tentang bisnis dan banyak menginspirasi para calon pendiri perusahaan. Film ini mengisahkan tentang perjalanan bisnis dua orang sahabat yakni Kaleil dan Tom. 

Dimana Kaleil dan Tom yang sudah berteman sejak SMA ini menemukan ide membangun sebuah website yang memungkinkan penggunanya berbisnis dengan pemerintah. Kemudian, Kaleil bertugas mencari investor dan Tom bertugas sebagai direktur teknis. Di tengah perjalanan bisnis, konflik pun muncul.

4. The Founder
Film ini mengisahkan tentang perjalanan hidup Richard dan Maurice McDonald, pendiri restoran fast food berjaringan terbesar di dunia, McDonald. Teradapat banyak hal yang bisa kamu pelajari dari film tentang bisnis yang satu ini, mulai dari bagaimana ide yang sederhana bisa menjadi bisnis beromzet miliaran dolar hingga pelajaran mengenai cara bernegoisasi dalam berbisnis.

5. Steve Job 
Film Steve Job ini menceritakan tentang kisah hidup pendiri Apple. Dimana kisahnya dimulai ketika seorang mahasiswa dari Reed College memperkenalkan iPod di tahun 2001. Dalam film ini Anda akan melihat bagaimana Jobs drop out dari kampusnya, dan bangkit sebagai salah satu pengusaha paling inovatif dan dihargai di abad ke 20. 
 
6. Pursuit of Happyness
Film Pursuit of Happyness ini mengisahkan tentang kegagalan karier yang sering jadi alasan bagi seorang pekerja untuk banting setir menjadi entrepreneur. Dalam film ini, Chris Gardner yang diperankan oleh Will Smith berprofesi sebagai seorang salesman yang gagal. 

Meskipun bangkrut dan ditinggalkan oleh sang istri, Chris tidak patah arang. Dalam kondisi serba terbatas, dia justru belajar mengenai dunia pasar modal. Di akhir film Pursuit of Happyness, Chris dikisahkan berhasil mendirikan perusahaan pialang sahamnya sendiri. Film ini mengajarkan bahwa kesuksesan tidak datang dari hal yang instan.

7. Cek Toko Sebelah
Film Cek Toko Sebelah ini menceritakan seorang tokoh bernama Erwin yang harus dihadapkan dengan pilihan melanjutkan karir yang sudah mapan atau meneruskan bisnis keluarga yang sudah berjalan.

Film ini menjadi film favorit pada saat penayangannya, dengan menonton film ini secara tidak langsung kita bisa belajar soal opportunity cost dalam mengelola sebuah bisnis. Bagaimana mengelola risiko dan bagaimana kita mengambil keputusan untuk hal-hal sensitif yang berhubungan dengan keluarga. 

8. Moneyball
Film tentang bisnis satu ini diperankan oleh aktor hollywood kawakan, yaitu Brad Pitt. Film ini menceritakan tentang tim baseball dan manajernya. Manager tim baseball ini bernama Billy Beane yang kehilangan sebuah pemain hebat yang dibeli oleh klub-klub kaya. Tak mudah menyerah, Billy mencari pemain kelas dua dengan mental juara kelas satu.

Film ini mengajarkan tentang bagaimana ketekunan dan disiplin bisa mengalahkan uang. Berbisnis memang membutuhkan uang, namun uang hanya sekedar modal bukan segalanya. Sedulur bisa belajar bagaimana ketekunan dan disiplin bisa mengantarkan sebuah bisnis mendapatkan kesuksesan.

9. Crocodile in The Yangtze
Film documenter ini bercerita tentang kehidupan guru matematika yang kemudian bertransformasi menjadi pebisnis sukses. Jack Ma, sang guru matematika kemudian menjadi seorang miliarder Tiongkok usai mendirikan Alibaba Group.

Film tentang bisnis mengisahkan bahwa bisnis lebih dari sekedar menjadi sukses secara lokal, melainkan harus sukses secara global dan internasional. Agar ide yang dibawa dalam bisnis bisa bermanfaat bagi orang banyak. Jack Ma, pria asal Asia pertama bersama dengan Alibaba Group berhasil menembus pasar di negara-negara Barat.

10. The Big Short
Film ini  berlatar belakang kisah nyata krisis ekonomi di Amerika Serikat pada 2007 – 2008. Hal ini disebabkan karena adanya penggelembungan kredit rumah yang sangat tinggi. Namun, seorang analis bisnis memprediksi akan ada kenaikan lagi dalam finansial hingga membuat beberapa orang nekat bertaruh untuk investasi besar-besaran.

Film ini dibintangi banyak nama terkenal, seperti Christian Bale, Steve Carrell, Brad Pitt, dan Marisa Tomei. The Big Short juga mengajak kamu untuk lebih jeli menganalisis pasar dan membuat sebuah keputusan besar. (SNP)

Adblock test (Why?)


Intip 10 Rekomendasi Film Tentang Bisnis Untuk Temani Weekend! - idxchannel
Kelanjutan Disini Klik

Daftar Film Korea Romantis2021, Dijamin Bikin Mesem-mesem Sendiri! - SuaraSulsel.ID

Apa saja daftar film Korea Romantis yang hadir di tahun 2021? Yuk baca ulasannya lebih lanjut!

SuaraSulsel.id - Film Korea romantis sangat digemari masyarakat Indonesia. Nah bagi para penggemar Oppa, Onnie, hingga Ahjussi tampan dan cantik Korea, Industri perfilman Korea tak pernah mati untuk menghadirkan film-film terbaik yang selalu berhasil melibatkan emosi para penontonnya.

Apa saja daftar film Korea Romantis yang hadir di tahun 2021? Yuk baca ulasannya lebih lanjut!

1. New Year Blues
Dirilis tanggal 10 Februari 2021 lalu, Film Korea bergenre romantis ini disutradarai oleh Hong Ji-Young, New Year Blues mengisahkan tentang empat pasangan, yang tengah menghadapi permasalahan yang berbeda, kebutuhan, dan kepentingan untuk menghadapi kekhawatiran sepekan menjelang tahun baru. 

Diperankan oleh Ji-Ho ( Kim Kang-Woo) sebagai detektif polisi perceraian dari unit kejahatan kekerasan yang bertemu dengan Hyo Young (Yoo In-Na) yang bekerja sebagai pelatih rehabilitasi yang membutuhkan perlindungan saat dia berusaha untuk menyelesaikan perceraiannya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Korea Paling Menyedihkan, Dijamin Bikin Mewek!

Setelah menghadapi masalah-masalah personal, kedua insan ini kemudian semakin lama semakin menyadari  kecocokan setelah kerap menghabiskan waktu bersama.

Cerita dari pasangan lainnya di usia yang lebih belia yaitu dua puluh tahun yang dibuka oleh Jae-Hun (Yoo Yeon-Seok) yang menghindari stress dengan pergi ke Argentina dan bekerja sebagai kurir pengantar wine.

Di Argentina, Jae-Hun bertemu dengan Jin-A ( Lee Yeon-Hee) yang bertepatan masa itu tengah ditinggalkan oleh kekasihnya, dan bekerja di resort ski.

Cerita menyedihkan juga dialami oleh Yong Chan (Lee Dong-Hwi) yang mengelola travel agensi dan berencana menikahi Yaolin (Chen Duling) yang berkebangsaan China namun harus menerima kesialannya dikarenakan ia menjadi korban penipuan untuk uang pernikahannya.

Namun adik dari Yong Chan yaitu Yong-Mi (Yum Hye-Ran) tidak merasa nyaman jika Yong Chan menikah dengan wanita asing. Konflik lain akan dimunculkan oleh pasangan Rae-Hwan (Yoo Teo) yang merupakan seorang atlet national Paralympic Games yang menjalin hubungan dengan  O-Wol (Sooyoung), yang harus menerima prasangka dari banyak orang dikarenakan dirinya.

Baca Juga: Fenomena 'Hell Joseon' dan Kesenjangan Sosial di Negeri Gingseng

2. Hello My Soulmate
Hello My Soulmate atau dalam Hangul disebut Annyeong Naeui Soulmeiteu merupakan film Korea bergenre romantis yang diadaptasi dari drama China yang disutradarai oleh Peter Chan dan diaktori oleh Kim Da Mi, Jeon So Nee, dan Byeon woo Seok yang menjadi pemeran utama.

Adblock test (Why?)


Daftar Film Korea Romantis2021, Dijamin Bikin Mesem-mesem Sendiri! - SuaraSulsel.ID
Kelanjutan Disini Klik

Main di Film 'LOVE KNOTS', Ini yang Bikin Rizky Nazar Merasa Tertantang - Kapanlagi.com - KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Sejak bioskop mulai kembali beroperasi, hal tersebut membuat semangat baru bagi para sineas untuk kembali berkarya. Salah satunya film berjudul LOVE KNOTS yang bakal tayang pada akhir 2021 nanti. Film yang ditulis oleh Andin Maharani Indahwati dan Ayu Paramita itu mengambil permasalahan remaja diantara persahabatan, cinta dan mimpi.

Tentunya, banyak bintang muda berbakat yang turut serta di dalamnya, seperti Beby Tsabina, Rizky Nazar, Vladimir Rama dan masih banyak yang lainnya.

Rizky Nazar didapuk menjadi pemeran utama dan memerankan karakter bernama Reiner. Menurutnya, ada tantangan besar dari karakter yang dimainkannya, yakni menjadi anak SMA.

"Tantangannya jadi SMA lagi. Karena kemarin gue dapet karakter yang dewasa, cukup jauh dari karakter sama anak SMA sekarang," ucap Rizky Nazar di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (28/10).

1. Penyesuaian dengan Karakter Baru

Memang, sebelumnya kekasih Syifa Hadju itu sudah tak pernah lagi mendapatkan peran sebagai anak SMA dan selalu mendapat peran pria dewasa. Makanya, dia pun kembali melakukan penyesuaian karakternya itu.

"Jadi harus penyesuaian lagi. Dari logat aja sudah beda, jadi harus menyesuaikan," katanya.

Film yang disutradarai oleh Anika Marani dan diproduseri Michel Khatwani, Alfreno Kautsar Ramadhan dan A.H Utomo itu bercerita tentang ikatan persahabatan Rara (Beby Tsabina), Zayn (Vladimir Rara), Eliza (Azzahra Banilia), Abdul (Aidil Saputra) dan Yasmin (Riri Moeya) dalam mengejar cinta dan mimpi mereka untuk keluarga dengan mengumpulkan uang bersama untuk membuat kedai kopi.

Segala cara dan upaya dilakukan untuk mewujudkan impian ini dengan mengikuti berbagai kompetisi mulai dari kompetisi fighting MMA oleh Zayn dan membuat tim esport games Inspire Black Lynx.

Simak Juga Berita Lain yang Nggak Kalah HOT:

Adblock test (Why?)


Main di Film 'LOVE KNOTS', Ini yang Bikin Rizky Nazar Merasa Tertantang - Kapanlagi.com - KapanLagi.com
Kelanjutan Disini Klik

Obati Kangen Masyarakat, Film "Srimulat The Movie” Siap Dihadirkan - BeritaSatu

Jakarta, Beritasatu.com - Mengingat nama grup Srimulat, ingatan masyarakat pasti tertuju pada sebuah grup lawak terkenal di era tahun 80-an dan 90-an, di mana nama besar seperti Tarzan, Tessy, Nurbuat, Gogon, Polo, Timbul hingga Nunung selalu menghadirkan tawa para penontonnya kala mereka naik di atas panggung.

Tidak hanya bisa melawak, mereka juga pandai bermain keroncong dan ludruk yang membuat dunia komedi di era itu melambungkan nama mereka lantaran lelucon dan guyonan yang mereka hadirkan dinilai masih relevan dengan kehidupan generasi muda di Indonesia.

Hal tersebut yang kemudian mendorong IDN Pictures dan MNC Pictures kembali berupaya menghadirkan tawa dan keceriaan komedi ala Srimulat dengan akan menggarap film "Srimulat The Movie".

Hal itu diungkapkan Direktur Utama MNC Pictures, Titan Hermawan, dalam keterangan persnya, Sabtu (30/10/2021).

"Kami melihat bahwa Srimulat sangat melegenda dan kehormatan kami dapat menggarap film ini bersama IDN Media. Kami melihat Srimulat dapat diterima seluruh lapisan masyarakat demikian juga menembus batas usia, dan diharapkan dapat disajikan dengan sempurna di "Srimulat The Movie" dengan apik. MNC Pictures dengan kemampuan terbaiknya, didukung oleh pengalaman memproduksi Film dan Sinetron, serta IDN Pictures yang eksistensinya juga sudah diakui di dunia hiburan
Indonesia akan berupaya menghadirkan kembali keceriaan para penggemar Srimulat dengan menghadirkan kembali film tentang mereka ini," ungkap Titan.

Fajar Nugros yang merupakan Sutradara kawakan yang ditunjuk untuk menggarap kisah para legenda komedi itu mengaku bangga dan terharu bisa dipercaya untuk menggarap film Srimulat ini di mana dirinya akan mencoba menghadirkan beberapa aktor dan aktris kenamaan Tanah Air yang akan memerankan para tokoh yang terkenal dalam Srimulat.

"Yang jelas ini kebahagiaan dan kebanggan bagi saya sebagai seorang sutradara yang dipercaya untuk menggarap grup komedi yang tenar di era tahun 89-an -90-an. Di mana nantinya saya akan menggarap tokoh-tokoh yang tenar di Srimulat dengan menghadirkan sejumlah bintang yang terkenal dan tetap akan mengajak serta personel Srimulat yang masih ada. Kita berharap dengan kehadiran film ini, bisa mengembalikan nostalgia masyarakat akan kehadiran grup lawak legendaris itu," ungkap Fajar.

Meski belum mau membocorkan siapa pihak yang terlibat dalam film garapan terbarunya, namun Fajar mengaku film yang mengangkat kisah grup komedi pertama di Indonesia yang tampil di televisi ini akan kembali mengingatkan masyarakat bahwa Indonesia mempunyai grup lawak legendaris seperti Srimulat.

"Reputasi Srimulat yang sangat melegenda, ditambah dengan tingkat lawakannya relevansinya yang masih tinggi di kalangan generasi muda, kolaborasi ini diharapkan dapat menjadi komitmen untuk terus memberi dampak positif dan menginspirasi masyarakat, terutama kaum milennial dan gen Z di Indonesia. Dan pastinya ini akan meramaikan industri perfilman Tanah Air yang vakum sejak pandemi Covid-19 ini melanda," tandasnya.

Saksikan live streaming program-program BeritaSatu TV di sini

Sumber: BeritaSatu.com

Adblock test (Why?)


Obati Kangen Masyarakat, Film "Srimulat The Movie” Siap Dihadirkan - BeritaSatu
Kelanjutan Disini Klik

Review Film: A World Without - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

A World Without mengubur ekspektasi tinggi akan film orisinal Netflix dari Indonesia. Berusaha menyuguhkan berbagai isu, mulai dari pemberdayaan perempuan hingga gambaran dunia di masa depan, namun gagal dieksekusi secara apik.

Kisah film ini dimulai dari tiga remaja perempuan bernama Salina (Amanda Rawles), Tarda (Asmara Abigail) dan Ulfah (Maizura) yang ingin bergabung dengan organisasi misterius The Light. Organisasi ini dikelola sepasang suami istri yang bernama Ali (Chicco Jerikho) dan Sofia (Ayushita).

Film ini berlatar tahun 2030 setelah pandemi berakhir di Indonesia. Hal ini bisa dikatakan menjadi ide segar yang ditawarkan film ini.


Namun sayangnya, ide tersebut tidak tergambarkan dengan baik. Visual futuristik terlihat tanggung dalam film ini. Kecanggihan teknologi yang ditampilkan hanya sebatas gawai yang transparan.

A World Without juga berusaha menyampaikan bahwa keadaan dunia semakin memburuk pasca pandemi. Namun hal tersebut hanya disampaikan lewat dialog.

Sementara secara visual, kondisi dunia yang sedang tidak baik-baik saja tidak digambarkan dengan jelas selama film berlangsung.

Film A World WithoutReview A World Without mengubur ekspektasi tinggi akan film Indonesia orisinal garapan Netflix. (Arsip Netflix)

Film ini seperti kehilangan fokus dalam menggambarkan detail cerita. Pesan pemberdayaan perempuan yang dikatakan kuat oleh sang sutradara Nia Dinata dalam film ini, juga tidak tersampaikan dengan jelas.

Pada bagian tengah, film ini berusaha menampilkan keadaan menegangkan. Namun sayang, ketegangan dari adegan sama sekali tidak terasa.

Film ini juga terkesan gagal klimaks. Pertentangan antara tokoh protagonis dan antagonis digambarkan biasa saja. Hal itu membuat konflik yang sebenarnya rumit dalam film ini terasa biasa saja.

Ada salah satu kejanggalan yang cukup mengganggu dimana Salina (Amanda Rawles) baru melakukan riset di internet mengenai organisasi The Light setelah ia cukup lama berada di dalamnya. Setelah itu, ia baru menemukan fakta bahwa organisasi tersebut bermasalah.

Rasanya cukup aneh jika ia bergabung dengan organisasi itu tanpa melakukan riset di internet terlebih dahulu. Apalagi cerita film ini berlatar tahun 2030 di mana teknologi sangat canggih. Sementara saat ini saja, masyarakat cenderung mencari apa saja di internet, mulai dari hal sepele hingga masalah serius.

Alur film ini pun terasa tidak mulus. 

[Gambas:Youtube]

Review A World Without lanjut ke sebelah..

Review A World Without: Ekspektasi Tak Terpenuhi

BACA HALAMAN BERIKUTNYA

Adblock test (Why?)


Review Film: A World Without - CNN Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Eternals Jadi Film MCU dengan Rating Kritikus Terendah - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Eternals menjadi film Marvel Cinematic Universe (MCU) dengan peringkat terendah di laman agregator Rotten Tomatoes. Hal itu berdasarkan ulasan para kritikus film terhadap film ini.

Eternals mendapat rating sebesar 63 persen. Angka ini lebih rendang dibanding film MCU lainnya, Thor: The Dark World yang mendapat rating 66 persen.

Kritikus film Leah Greenblatt menuliskan bahwa Eternals terlalu dibuat sesuai Marvel yang menceritakan mitos asal yang berbelit-belit dengan pemandangan eksotis London, Hiroshima dan Babel Kuno.


Namun, ia juga mengakui jejak sutradara pemenang Oscar, Chloe Zhao, sulit untuk dilewatkan di film melankolis yang karakter-karakternya dalam dan unik.

Menurut kritikus Leo Brady, masalah utama Eternals bukan ada di Chloe Zhao, melainkan pada MCU. Menurutnya, Zhoe telah menciptakan film yang sesuai dengan gaya narasinya, dengan aktor-aktor ternama dan masih merekam sinematografi khasnya di lokasi.

Sementara itu, kritikus Sean Chandler mengaku tetap menghargai MCU karena berani mengambil risiko dengan menceritakan jenis cerita yang ambisius dan berbeda. Namun cerita film ini sama sekali tidak sesuai dengan ambisi film.

Berdasarkan 16 ulasan awal yang dihimpun Rotten Tomatoes, diberitakan EW pada Kamis (28/10) waktu AS, penilaian dan ulasan awal terhadap Eternals terbelah. Sebanyak 10 kritikus film memuji dan 6 kritikus lainnya mengkritik Eternals.

Salah satu pujian diberikan Owen Gleiberman sebagai kritikus dari Variety. Ia merasa Eternals adalah film menyenangkan untuk ditonton meski durasi film yang disutradarai Chloe Zhao ini terbilang lama.

Pujian lain datang dari Brian Truitt sebagai kritikus dari USA Today. Ia merasa Eternals benar-benar memanfaatkan keunggulan Zhao dan terasa ramah bagi penonton baru yang mulai memahami Marvel Cinematic Universe (MCU).

Meski mendapatkan banyak pujian, sederet kritik juga membuntuti film Eternals. Kritikus dari Indie Wire, David Ehrlich, menilai film tersebut tida bisa melakukan apa-apa selain menampilkan deretan pahlawan super seperti film lain.

Kemudian kritik lain datang dari Steve Rose sebagai kritikus dari Guardian. Ia menilai Eternals merupakan film biasa saja, yakni tidak terlalu membosankan tetapi juga tidak terlalu menarik untuk ditonton.

Eternals mengisahkan sekelompok manusia bernama Eternals yang memiliki kekuatan super. Mereka dikisahkan sudah ada sejak awal peradaban manusia dan disebut sebagai salah satu pahlawan super tertua di dunia.

Kali ini Eternals yang tersebar di berbagai tempat kembali bersatu untuk menjalani sebuah misi, mengalahkan musuh bebuyutan dan musuh tertua umat manusia yang tergabung dalam The Deviants.

Film ini menjadi perbincangan hangat setelah rilis lantaran menampilkan Harry Styles sebagai Eros yang merupakan adik dari Thanos dalam adegan pasca-kredit. Kemungkinan besar karakter tersebut akan muncul dalam film-film MCU di masa mendatang.

(fby/end)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


Eternals Jadi Film MCU dengan Rating Kritikus Terendah - CNN Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Jangan Nonton Film di IndoXXI, Dunia21 & LK21, Ini Bahayanya! - CNBC Indonesia

Jakarta, CNBC Indonesia - Jangan lagi menonton konten seperti film dan serial dari layanan streaming ilegal seperti IndoXXI, Dunia21, dan LK21. Sebab ada bahaya bagi mereka yang melakukan itu.

CNBC Indonesia mencatat aktivitas itu dapat mengundang malware dan virus jahat menginfeksi perangkat yang digunakan. Selain itu juga bisa mencuri data pribadi pengguna.

Menggunakan streaming ilegal juga merugikan orang lain. Sebab akan melanggar hak cipta, jadi pembuat film tak mendapatkan pemasukan sementara membuat sebuah film sangat membutuhkan biaya besar.


Masyarakat diimbau untuk menonton hanya di layanan streaming resmi. Memang tidak akan bisa diakses secara gratis dan butuh berlangganan, namun ini jauh lebih aman dibandingkan menggunakan streaming ilegal.

Selain itu biaya berlangganan yang ditawarkan juga jauh lebih murah dengan jumlah konten yang sangat banyak. Cara mengaksesnya juga mudah sebab sudah tersedia di Play Store dan App Store.

Untuk daftar streaming, berikut beberapa diantaranya:

Netflix

Salah satu platform streaming yang populer. Ada banyak pilihan film, serial dan produksi konten originalnya dalam satu aplikasi. Netflix menawarkan sejumlah paket langganan yang dimulai dari Rp 49 ribu perbulannya.

GoPlay

Layanan ini berasal dari Gojek. Ada banyak film termasuk dari Indonesia dan konten originalnya. Paket berlangganannya mulai dari Rp 49 ribu disertai dengan bundling bersama voucher.

Maxstream

Layanan ini berasal dari Telkomsel dan menawarkan sejumlah layanan seperti HBO Go. Harga berlangganan adalah Rp 10 ribu hingga Rp 60 ribu termasuk pulsa.

Viu

Ada banyak konten film, drama dan variety show termasuk dari Korea Selatan yang ditawarkan Viu. Layanan ini juga memiliki konten originalnya sendiri. Pengguna bisa menonton secara gratis. Namun untuk mendapatkan kemampuan lainnya, bisa memilih berlangganan harganya berkisar Rp 30 ribu per bulan dan Rp 200 ribu setahun.

Genflix

Genflix menawarkan tontonan anime, film dan serial. Selain juga ada siaran TV dan live streaming eSports. Harga langganannya adalah Rp 49 ribu.

CatchPlay

Pengguna dapat melakukan sewa dengan harga Rp 15 ribu hingga Rp 22 ribu. CatchPlay juga menawarkan keanggotaan gratis untuk bisa menonton 10 judul setiap bulannya. Ada juga paket berlangganan tanpa batas yakni Movie Lovers Basic seharga Rp 45 ribu perbulan.


[Gambas:Video CNBC]

(roy/roy)

Adblock test (Why?)


Jangan Nonton Film di IndoXXI, Dunia21 & LK21, Ini Bahayanya! - CNBC Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Eternals Jadi Film MCU dengan Rating Kritikus Terendah - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Eternals menjadi film Marvel Cinematic Universe (MCU) dengan peringkat terendah di laman agregator Rotten Tomatoes. Hal itu berdasarkan ulasan para kritikus film terhadap film ini.

Eternals mendapat rating sebesar 63 persen. Angka ini lebih rendang dibanding film MCU lainnya, Thor: The Dark World yang mendapat rating 66 persen.

Kritikus film Leah Greenblatt menuliskan bahwa Eternals terlalu dibuat sesuai Marvel yang menceritakan mitos asal yang berbelit-belit dengan pemandangan eksotis London, Hiroshima dan Babel Kuno.


Namun, ia juga mengakui jejak sutradara pemenang Oscar, Chloe Zhao, sulit untuk dilewatkan di film melankolis yang karakter-karakternya dalam dan unik.

Menurut kritikus Leo Brady, masalah utama Eternals bukan ada di Chloe Zhao, melainkan pada MCU. Menurutnya, Zhoe telah menciptakan film yang sesuai dengan gaya narasinya, dengan aktor-aktor ternama dan masih merekam sinematografi khasnya di lokasi.

Sementara itu, kritikus Sean Chandler mengaku tetap menghargai MCU karena berani mengambil risiko dengan menceritakan jenis cerita yang ambisius dan berbeda. Namun cerita film ini sama sekali tidak sesuai dengan ambisi film.

Berdasarkan 16 ulasan awal yang dihimpun Rotten Tomatoes, diberitakan EW pada Kamis (28/10) waktu AS, penilaian dan ulasan awal terhadap Eternals terbelah. Sebanyak 10 kritikus film memuji dan 6 kritikus lainnya mengkritik Eternals.

Salah satu pujian diberikan Owen Gleiberman sebagai kritikus dari Variety. Ia merasa Eternals adalah film menyenangkan untuk ditonton meski durasi film yang disutradarai Chloe Zhao ini terbilang lama.

Pujian lain datang dari Brian Truitt sebagai kritikus dari USA Today. Ia merasa Eternals benar-benar memanfaatkan keunggulan Zhao dan terasa ramah bagi penonton baru yang mulai memahami Marvel Cinematic Universe (MCU).

Meski mendapatkan banyak pujian, sederet kritik juga membuntuti film Eternals. Kritikus dari Indie Wire, David Ehrlich, menilai film tersebut tida bisa melakukan apa-apa selain menampilkan deretan pahlawan super seperti film lain.

Kemudian kritik lain datang dari Steve Rose sebagai kritikus dari Guardian. Ia menilai Eternals merupakan film biasa saja, yakni tidak terlalu membosankan tetapi juga tidak terlalu menarik untuk ditonton.

Eternals mengisahkan sekelompok manusia bernama Eternals yang memiliki kekuatan super. Mereka dikisahkan sudah ada sejak awal peradaban manusia dan disebut sebagai salah satu pahlawan super tertua di dunia.

Kali ini Eternals yang tersebar di berbagai tempat kembali bersatu untuk menjalani sebuah misi, mengalahkan musuh bebuyutan dan musuh tertua umat manusia yang tergabung dalam The Deviants.

Film ini menjadi perbincangan hangat setelah rilis lantaran menampilkan Harry Styles sebagai Eros yang merupakan adik dari Thanos dalam adegan pasca-kredit. Kemungkinan besar karakter tersebut akan muncul dalam film-film MCU di masa mendatang.

(fby/end)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


Eternals Jadi Film MCU dengan Rating Kritikus Terendah - CNN Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Max Stahl: Pembuat film yang mengabadikan pembantaian di Timor Leste tutup usia - BBC News Indonesia

Max Stahl/Christopher Wenner on Blue Peter in 1979

Max Stahl, pembuat film Timor Leste yang jadi pahlawan nasional negara itu setelah filmnya membawa perhatian dunia terhadap peristiwa pembantaian Santa Cruz, telah meninggal dunia pada usia 66 tahun.

Max juga dikenal dengan nama Christopher Wenner ketika dia menjadi pembawa acara program anak-anak BBC dari 1978 sampai 1980.

Sebagai Max Stahl, ia memfilmkan pembantaian 271 pengunjuk rasa yang memprotes pemerintahan Indonesia saat Timor Leste masih menjadi Provinsi Timor Timur pada 1991.

Mantan Presiden Timor Leste, José Ramos-Horta, menyebutnya sebagai "putra berharga".

"Kami menghormatinya sebagai salah satu pahlawan sejati perjuangan kami," tulis Ramos-Horta di Facebook sesaat sebelum pembuat film itu wafat.

Baca juga:

Indonesia memerintah wilayah bekas jajahan Portugis itu sejak menginvasinya pada 1975. Stahl melakukan perjalanan ke sana pada 1991, setelah pembatasan wisatawan dilonggarkan tahun 1989.

Pada periode itu, dia mendengar rencana unjuk rasa ke Permakaman Santa Cruz setelah sebuah upacara memperingati seorang pendukung kemerdekaan Timor Leste.

Stahl mengatakan kepada BBC pada 2016: "Saya baru saja menyiapkan kamera saya ketika mendengar suara gemuruh, setidaknya 10 detik tembakan tanpa henti. Para tentara yang datang melepaskan tembakan tepat ke kerumunan beberapa ribu anak muda."

Dia menambahkan: "Tinggal tunggu waktu sebelum mereka datang kepada saya, dan saat itu saya berpikir, saya harus pergi dari sini."

Dia mengubur rekaman film itu di sebuah makam, yang belakangan diselundupkan keluar Timor Leste dan disiarkan ke seluruh dunia.

Untuk memutar video ini, aktifkan JavaScript atau coba di mesin pencari lain

Ramos-Horta menulis: "Hanya ada beberapa poin kunci dalam sejarah Timor-Leste di mana bangsa kita menuju kemerdekaan. Ini adalah salah satu di antaranya.

"Ini adalah pertama kalinya pesan kami menyebar ke dunia. Jaringan hak asasi manusia beraksi. Senator, anggota Kongres, dan anggota parlemen datang ke kami. Dan ini terjadi ketika satu orang rela mempertaruhkan nyawanya untuk mendokumentasikan dari dekat apa yang terjadi dan menyelundupkan pesan itu keluar dari negara kita."

Stahl kemudian mengungkapkan bagaimana orang-orang yang selamat dari pembantaian Santa Cruz itu dibunuh secara brutal di rumah sakit; serta mendokumentasikan penindasan ketika Timor Timur mendeklarasikan kemerdekaan pada 1999.

Multi talenta

Stahl meninggal karena kanker di rumah sakit di Brisbane, Australia, pada Rabu (27/10).

Nama lengkapnya adalah Max Christopher Wenner. Ketika dia menjadi orang di belakang kamera, dia memakai nama gadis ibunya, Stahl.

Selama lebih dari 20 tahun, Stahl bekerja untuk saluran televisi di Inggris, Prancis, Jerman, Skandinavia, Australia, Kanada, dan Amerika Serikat.

Karier jurnalistiknya juga membawanya bekerja sebagai koresponden perang di Beirut, Libanon.

Namun, dia tidak langsung menjadi jurnalis. Kariernya justru dimulai di teater sebagai aktor dan sutradara, sebelum bergabung dengan Blue Peter, sebuah acara televisi anak-anak di BBC.

Selanjutnya, ia mulai bekerja sebagai jurnalis investigasi dan pembuat film yang memproduksi film dokumenter dan berita di Amerika Latin, negara-negara bekas komunis, Kaukasus, Baltik, dan Balkan.

Pada 2000 ia dianugerahi penghargaan Festival Film New York dan UK Royal Television Society, serta menerima hadiah utama untuk jurnalisme kamera independen, Rory Peck Award.

Sepanjang kariernya, Stahl juga menulis skenario dan mengembangkan skenario untuk film.

'Sangat berprinsip'

Jonathan Head, koresponden BBC News Asia Tenggara, mengenal Stahl dengan baik dan menggambarkannya sebagai "lembut, sopan, sangat berprinsip dan berkomitmen penuh untuk mendukung rakyat Timor Leste".

"Proyek arsip yang dia jalankan untuk mendokumentasikan sejarah traumatis negara itu adalah kontribusi berharga untuk membantu orang mengingat dan mengakui sejarah," katanya.

"Rekaman video Chris adalah bukti video pertama kekejaman Indonesia. Ini pertama kali disiarkan di Channel 4 News dan kemudian berubah menjadi film dokumenter untuk Yorkshire TV.

"Film itu muncul pada saat isu hak asasi manusia mendapat perhatian lebih banyak di dunia pasca-Perang Dingin. Film itu memberikan tekanan besar bagi Indonesia untuk melonggarkan cengkeramannya serta sangat mendorong kampanye hak menentukan nasib sendiri bagi Timor Leste."

Adblock test (Why?)


Max Stahl: Pembuat film yang mengabadikan pembantaian di Timor Leste tutup usia - BBC News Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Sinopsis Warm Bodies, Film Zombie yang Berubah Jadi Manusia - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Film bergenre zombie apocalypse biasanya menampilkan adegan kelompok zombie yang menyerang manusia sampai tewas.

Tapi, film Warm Bodies justru mempunyai alur cerita tidak biasa yang membuat penontonnya ikut terbawa perasaan. Ceritanya seputar film zombie yang berubah jadi manusia normal seperti pada umumnya.

Sinopsis Warm Bodies

Kisahnya berawal dari zombie dengan nama panggilan R (Nicholas Hoult) yang masih hidup dan tinggal di sebuah bandara hancur.


R menjalani kehidupannya itu bersama kawanan zombie lainnya. Sehari-hari mereka mencari mangsa seperti manusia untuk dijadikan santapan.

Tapi jika tidak ada mangsa, zombie tersebut akan memakan dirinya sendiri sampai berubah wujud menjadi bone alias tengkorak hidup.

Di bandara itu, R tinggal dengan zombie M atau Marcus (Rob Corddry) yang merupakan sahabatnya.

Bagian tubuh manusia yang selalu diincar para zombie adalah kepala karena mereka bisa menyantap otak.

Satu hari kawanan zombie termasuk R dan M ini dihadapkan dengan kelompok manusia normal dan berniat memangsa mereka.

Ketika para manusia itu melawan dengan senjata tajam, zombie R justru tidak melakukan perlawanan dan seperti bertemu cinta pada pandangan pertama pada Julie (Teresa Palmer).

Meski begitu, zombie R yang kelaparan akhirnya memangsa otak Perry (Dave Franco) yaitu kekasih Julie sampai tewas.

R yang makan otak Perry justru merasakan hal berbeda karena ia bisa melihat memori-memori indah dalam hidupnya termasuk saat jatuh cinta pada Julie.

Film zombie yang berubah jadi manusia ini menceritakan upaya zombie R dan kelompoknya untuk kembali hidup normal tanpa menyakiti manusia lain.

film warm bodiesSinopsis film zombie yang berubah jadi manusia, Warm Bodies) Foto: Summit Entertainment via Imdb)

Zombie R sangat tidak tega melukai Julie dan mereka pun jadi berteman. Tapi, sahabat R yaitu M menghasutnya untuk segera memangsa.

Enggan menuruti keinginan sahabatnya itu, R membawa kabur Julie supaya terbebas dari kawanan zombie lainnya. R juga menyesali perbuatannya yang telah menewaskan Perry.

Tapi di sisi lain, Julie ikut terbawa perasaan dan berniat membantu R untuk bisa menjadi manusia kembali meski caranya tidak mudah.

Film Warm Bodies yang rilis 2013 lalu merupakan garapan sutradara Jonathan Levine dan diproduseri oleh David Hoberman.

Kisah film Warm Bodies diadaptasi dari novel berjudul sama karya penulis Isaac Marion, lalu diangkat ke layar lebar.

Deretan pemeran lain yang membintangi film zombie besutan Jonathan ada Analeigh Tipton, Cory Hardrict, John Malkovich dan masih banyak lagi.

Merujuk situs Rotten Tomatoes, film zombie mengusung genre komedi romantis ini mendapat rating hingga 81 persen.

Cerita lanjutan dari film zombie yang berubah jadi manusia Warm Bodies dapat kembali ditonton melalui berbagai layanan streaming legal, salah satunya Netflix.

(avd/fef)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)


Sinopsis Warm Bodies, Film Zombie yang Berubah Jadi Manusia - CNN Indonesia
Kelanjutan Disini Klik

Facebook SDK

Featured Post

Sinopsis Film Agak Laen Tayang 1 Februari di Bioskop, Ceritakan Rumah Hantu di Pasar Malam - Tribun-Video.com

[unable to retrieve full-text content] Sinopsis Film Agak Laen Tayang 1 Februari di Bioskop, Ceritakan Rumah Hantu di Pasar Malam    Tribun...