Film dengan tema horor menjadi genre yang banyak digemari penonton di Indonesia. Meski memiliki segmentasi penonton yang lebih sedikit dibanding genre lainnya, nyatanya film horor tetap menjadi primadona bagi pecinta film Tanah Air.
Manfaat Menonton Film Horor
Menonton film horor tidak hanya seru, tapi juga membawa manfaat untuk kesehatan, seperti membantu membakar kalori, mengurangi stres, hingga meningkatkan kekebalan tubuh.
Dikutip dari WebMD, seorang professor komunikasi dari Purdue University, Glenn Sparks, juga sudah mempelajari dampak film horor pada fisiologi orang yang menontonnya. Hasilnya, menonton film horor dapat membuat denyut jantungmu meningkat 15 kali per menit, telapak tangan berkeringat, suhu tubuh turun beberapa derajat, otot-otot menegang dan tekanan darah meningkat.
Respon ini sebenarnya hampir mirip ketika Anda sedang merasa stres. Saat sedang ketakutan pun, aliran darah ke bagian tubuh lainnya, selain jantung dan otot kemungkinan ikut menurun. Hal itulah yang membuat suhu tubuh menurun dan Anda kerap dibuat merinding.
1. Membantu Membakar Kalori
Ternyata menonton film horor dapat membantu membakar kalori dalam tubuh. Hal ini menjadi kabar gembira untuk Anda yang sedang ingin menurunkan berat badan. Menurut penelitian oleh University of Westminster, menonton film horor selama 90 menit dapat membakar 113 kalori. Jumlah kalori tersebut setara dengan saat Anda berjalan kaki selama 30 menit. Semakin seram film horor yang Anda tonton, maka semakin banyak kalori tubuh yang bisa dibakar.
Film horor juga disebut-sebut sebagai salah satu cara memacu adrenalinmu. Hormon adrenalin berguna untuk meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga energi yang tersimpan dalam tubuh dapat lebih cepat terbakar atau digunakan.
2. Mampu Mengurangi Stres
Hal ini mungkin terdengar aneh. Bagiamana bisa film horor mengurangi stres, yang ada justru membuat penonton bertambah stres. Menurut Mark Griffith, professor perilaku kecanduan di Nottingham Trent University, menyampaikan turunnya tingkat stres bisa terjadi karena berbagai alasan. Salah satunya, keinginan untuk meraskan sesuatu yang berbeda atau tidak biasa saat menonton film horor.
Selain itu, menonton film horor bisa menjadi cara melepaskan emosi melalui perasaan frustrasi atau tekanan batin. Saat sedang stres, Anda perlu mencari pelampiasan yang berguna untuk melegakan hati, salah satu caranya dengan menonton film horor.
3. Baik untuk Kesehatan Otak
Film horor diduga dapat memicu otak melepaskan senyawa kimia seperti dopamin, serotonin, dan glutamat. Selain itu, adrenalin yang dilepaskan saat Anda menonton film horor juga memiliki efek anestesi mirip seperti obat. Senyawa ini baik untuk kesehatan mental, karena dapat mengurangi stres dan kecemasan.
4. Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Natalie Riddell, seorang ahli imunologi di University College London mengungkapkan bahwa hormon adrenalin yang dihasilkan sebagai respon fight-or-fight saat sedang menonton film horor, dapat memengaruhi sistem kekebalan tubuh menjadi lebih kuat.
Rekomendasi Film Horor Indonesia
Berikut 19 rekomendasi film horor Indonesia yang dapat menjadi referensi tontonan Anda.
1. Pengabdi Setan (2017)
Film arahan sutradara kondang, Joko Anwar, ini merupakan film horor remake dengan judul yang sama pada tahun 80-an. Film yang dirilis pada 2017 ini mengisahkan tentang Rini beserta bapak, ibu dan ketiga adiknya yang terpaksa pindah ke rumah neneknya, lantaran rumah sebelumnya dijual untuk biaya pengobatan ibunya. Ibunya sakit selama tiga setengah tahun tanpa diketahui penyebabnya.
Setelah ibu meninggal, keluarga ini mulai mengalami teror dari sosok hantu perempuan yang menyerupai ibu mereka, hingga akhirnya terkuak masa lalu keluarganya yang terlibat dalam suatu perjanjian dengan iblis.
Pengabdi Setan telah berhasil menyabet predikat sebagai film horor Indonesia terlaris dengan meraih 4,2 juta penonton.
2. Suzzanna: Bernapas Dalam Kubur (2018)
Suzzanna: Bernapas Dalam Kubur merupakan film remake era 80-an yang pernah dibintangi oleh ratu film horor Suzzanna. Film arahan Rocky Soraya dan Anggy Umbara ini berhasil meraih lebih dari 3,3 juta penonton.
Dibintangi Luna Maya dan Herjunot Ali, film ini menceritakan mengenai suami istri, Satria dan Suzzanna, yang belum dikaruniai anak setelah 7 tahun menikah.
Hingga suatu ketika, kehamilan yang ditunggu-tunggu akhirnya terjadi, tetapi nahas, Suzzanna terbunuh saat rumahnya sedang disambangi rampok yang ingin balas dendam kepada Satria. Namun anehnya, Suzzanna masih tampak hidup dan beraktivitas seperti biasa di keesokan harinya.
3. Danur: I Can See Ghosts (2017)
Danur: I Can See Ghosts, merupakan film yang diangkat dari novel laris karya Risa Saraswati. Film ini menceritakan tentang pengalaman Risa dengan teman-teman gaibnya. Diperankan oleh Prilly Latuconsina, pada hari ulang tahunnya ke-8 Risa meminta seorang teman, karena kesibukan ibunya yang membuat dia merasa kesepian di rumah.
Ibunya, Elly, mendapati Risa sedang bercanda dengan sahabatnya yang ternyata hantu. Elly memutuskan untuk melakukan berbagai cara agar bisa memisahkan mereka dan pindah dari rumah tersebut. Hingga akhirnya, sembilan tahun kemudian Risa kembali ke rumah itu dan mengalami kejadian-kejadian aneh dan gangguan.
Pada puncaknya, dia harus menolong adiknya, Riri, yang dibawa hantu jahat ke dunia lain. Film horor pertama yang dibintangi Prilly ini telah berhasil meraih 2,7 juta penonton di Indonesia.
4. Danur II: Maddah (2018)
Sekuel dari Danur Universe ini disutradarai Awi Suryadi, melanjutkan cerita film pertama yakni setahun setelah kejadian. Risa bersama adiknya sering berkunjung ke rumah bibi mereka.
Beberapa kali mengunjungi rumah sang bibi, Risa menyadari bahwa Ahmad suami dari bibinya ternyata berperilaku tidak wajar. Kejadiannya ketika bibinya trauma setelah bertemu dengan arwah dan harus menjalani pengobatan. Risa diberitahu oleh seorang pemandi mayat yang juga indigo untuk melakukan maddah jika ingin dapat mencium bau danur dari arwah yang kuat.
Ternyata sang paman, Ahmad diincar oleh wanita bernama Elizabeth seorang arwah asal Belanda kelahiran 1903. Ia mengincar Ahmad karena pacarnya semasa hidup mirip dengan Ahmad. Film ini berhasil mendapatkan 2,5 juta penonton
5. Jelangkung (2001)
Film horor Indonesia ini awalnya hanya diputar di satu bioskop Jakarta, yakni Pondok Indah Mal. Setelah itu baru menyusul Blok M Mal. Lantaran tiket terus terjual habis dan antrian penonton semakin menggila, pihak 21 membeli hak tayang untuk diedarkan secara nasional.
Dari awalnya dua bioskop yang menayangkan film horor ini, dengan video proyektor, kemudian ditransfer menjadi seluloid untuk diedarkan di 25 kota.
Jelangkung mengisahkan tentang empat sekawan yang berburu tempat-tempat angker untuk mendapatkan pengalaman mistis, sampai akhirnya mereka sampai di desa Angkerbatu, Jawa Barat.
Singkat cerita, Soni, salah satu dari empat sekawan tersebut memutuskan untuk menggunakan ritual Jelangkung untuk mendapatkan ilmu gaib. Setelah itu, justru malapetaka yang menghantui empat sekawan tersebut.
6. Jailangkung (2017)
Jailangkung, film arahan Jose Poernomo dan Rizal Mantovani ini masuk di urutan keempat dengan meraih sebanyak 2,5 juta penonton di Indonesia.
Film yang dibintangi oleh Amanda Rawles dan Jefri Nichol ini menceritakan tiga gadis yang ingin menguak misteri ayah mereka yang ditemukan koma secara misterius. Dengan bantuan Rama (Jefri Nichol) dan seorang pilot, mereka menemukan jailangkung yang membuka rahasia gelap di masa lalu dan kini membahayakan nyawa mereka.
Perempuan Tanah Jahanam (TWITTER @jokoanwar)
7. Perempuan Tanah Jahanam (2019)
Maya yang diperankan Tara Basro, mengalami masalah di tempat kerja dan memutuskan untuk istirahat sejenak dari kantornya. Dia kemudian memutuskan berkunjung ke tanah leluhurnya untuk mencari ketenangan.
Ia juga mendapat kabar bahwa jika ia pulang ke tanah leluhurnya ini akan terdapat warisan yang menantinya. Maya kemudian berangkat bersama Dini, yang diperankan oleh Marissa Anita.
Maya yang tak mengenal bagaimana keluarga dan tanah leluhurnya hanya bermodalkan rasa ingin tahu dan mulai menyelidiki asal-usul dirinya. Namun sambutan warga sekitar begitu dingin, dan terkesan tak bersahabat. Bahkan, masyarakat tanah leluhurnya cenderung seperti memiliki dendam, dan ingin menghabisi Maya.
Singkat cerita Maya berhasil bermalam di kampung halamannya tersebut. Namun dia justru dikagetkan dengan fakta membingungkan mengenai keluarga dan sejarah keturunannya di tanah tersebut, dan mengerti mengapa warga sekitar ingin sekali menghabisinya.
Maya dan Dini kemudian berusaha bertahan hidup dari upaya-upaya pembunuhan yang dilakukan oleh masyarakat sekitar. Usaha bertahan hidup sekaligus menyingkap tabir masa lalu tersebut menjadi cerita seru dan sangat menegangkan untuk ditonton.
8. Sabrina (2018)
Film ini mengisahkan seorang pembuat boneka Sabrina, Aiden yang baru saja menikah dengan Maira. Kehadiran Maira belum bisa diterima Vanya, anak angkat Aiden, karena dia belum merelakan bundanya, Andini yang baru saja meninggal. Kejadian aneh mulai muncul ketika Vanya melakukan permainan Pensil Charlie untuk memanggil bundanya.
Kejanggalan-kejanggalan pun mulai terjadi, seperti boneka Sabrina yang berpindah tempat sendiri, kotak musik berbunyi, dan Vanya jadi kerap berbicara sendirian. Hingga akhirnya, kejadian mistis ini juga menimpa Maira dan Aiden.
Film arahan sutradara Rocky Soraya ini berhasil memperoleh lebih dari 1,3 juta penonton.
9. Mata Batin (2017)
Mata Batin menceritakan tentang Alia (Jessica Mila) yang harus pindah dari Bangkok dan kembali ke Jakarta setelah kedua orang tuanya meninggal. Dia dan Abel, adiknya yang masih remaja, pindah ke rumah masa kecil mereka yang jauh dari pusat kota.
Setelah menempati rumah tersebut, sikap Abel mulai berubah. Dia bisa melihat makhluk halus dengan mata batinnya yang sudah terbuka sejak kecil. Hingga akhirnya mereka meminta bantuan seorang paranormal, Bu Windu (Citra Prima) untuk mengatasi hal tidak masuk akal menurut Alia.
10. Kuntilanak (2018)
Setelah sukses menghadirkan film trilogi Kuntilanak beberapa tahun lalu, Rizal Mantovani kembali membuat cerita mengenai sosok hantu legendaris Indonesia ini. Film yang dirilis pada 2018 tersebut, menceritakan tentang sekelompok anak remaja yang nekat menyusuri salah satu rumah terbengkalai demi memenangkan sayembara acara televisi, sekaligus untuk membuktikan kebenaran adanya Kuntilanak.
Petualangan mereka menjadi malapetaka saat Kuntilanak tersebut masuk ke dunia manusia melalui sebuah cermin kuno dan memburu mereka sebagai korbannya.
Film ini sukses menggaet 1,2 juta penonton untuk menyaksikan di bioskop-bioskop Tanah Air.
11. Bangsal 13 (2004)
Bangsal 13 adalah film horor Indonesia yang menceritakan dua orang sahabat Nat dan Mina yang tak sengaja menabrak seorang gadis bernama Hera. Nat dan Mina kemudian membawa gadis tersebut ke rumah sakit untuk diobati. Sayangnya rumah sakit yang mereka kunjungi penuh sehingga suster terpaksa membuka bangsal yang selama itu tertutup, yaitu Bangsal 13.
Keanehan di Bangsal 13 mulai terasa saat suster memberikan pesan-pesan yang tak masuk akal seperti tidak mengindahkan ketukan dari luar dan juga tidak boleh mengetuk pintu dari dalam. Sayangnya, Nat melanggar kedua hal tersebut dan kengerian mulai meneror mereka di Bangsal 13.
12. The Doll (2016)
Boneka kerap dipercaya menjadi tempat bersemayamnya makhluk tak kasat mata. Hal ini terjadi juga pada film horor Indonesia dengan judul The Doll. Dirilis 2016, The Doll memiliki premis yang tak jauh berbeda dari film horor Anabelle.
Film besutan sutradara Rocky Soraya ini mengisakan teror yang terjadi akibat ulah arwah jahat yang menghuni sebuah boneka. Kebahagiaan yang semula mewarnai kehidupan Anya yang diperankan Shandy Aulia dan Daniel yang diperankan Denny Sumargo mendadak suram.
Pasangan muda yang pindah ke rumah baru mereka di Bandung terus diteror sebuah boneka yang ditemukan Daniel di lokasi proyek. Tanpa pikir panjang, Daniel membawa pulang boneka tersebut untuk diberikan pada sang istri.
Awalnya tidak ada yang aneh dari boneka menggemaskan itu. Sampai akhirnya, tetangga baru Anya, Niken (Vitta Mariana) mengungkap fakta mengerikan di balik pajangan baru di rumah Anya itu.
Niken dapat merasakan aura jahat di sekitar boneka milik tetangganya. Dengan mata batinnya, Niken juga melihat bahwa boneka itu pernah dimiliki seorang anak yang meninggal dengan cara mengenaskan.
Perkataan Niken terbukti benar. Si boneka semakin gencar menebar teror dan membuat hidup Anya dan Daniel sengsara.
13. The Doll 2 (2017)
Setelah merilis The Doll pada 2016, Rocky Soraya kembali membuat kelanjutan kisah horor dari sebuah boneka di The Doll 2 pada 2017. Menceritakan tentang suami istri, Maira (Luna Maya) dan Aldo (Herjunot Ali) yang harus merelakan kepergian anaknya, Kayla, setelah mengalami kecelakaan tragis.
Setelah anak mereka meninggal, Maira masih merasakan kehadiran Kayla. Hingga dia memutuskan untuk mencoba berkomunikasi dengan Kayla melalui boneka Sabrina, boneka kesayangan Kayla.
Sejak saat itu, Maira mengalami gangguan dan kejadian yang ia yakini dilakukan oleh anaknya. Namun, Aldo tidak mempercayai hal itu hingga akhirnya mereka meminta bantuan seorang paranormal untuk mengatasi hal tersebut.
Film ini berhasil melampaui film pertamanya dengan memperoleh 1,2 juta penonton.
14. Sebelum Iblis Menjemput (2018)
Film arahan Timo Tjahjanto ini mengisahkan tentang Alfie (Chelsea Islan) yang hidup dalam kemalangan. Ibunya meninggal dengan misterius, ayahnya meninggalkan Alfie dan menikah lagi dengan Laksmi (Karina Suwandi).
Setelah sekian lama, Alfie baru mengetahui ayahnya jatuh miskin dan sekarat dengan penyakit misterius. Setelah ayahnya meninggal dunia secara tidak wajar, Alfie ingin mencari tahu apa yang sebenernya terjadi dengan mengunjungi sebuah vila yang selalu ayahnya kunjungi.
Di sana ia bertemu dengan Laksmi dan kedua anaknya. Selama berhari-hari memutuskan untuk menginap disana, mereka mengalami kejadian-kejadian aneh usai sebuah pintu terlarang di vila tersebut dibuka.
15. Rumah Dara (2009)
Rumah Dara atau yang memiliki judul lain Macabre adalah film horor lanjutan dari sekuel lepasnya pada film antologi horor Indonesia, Takut.
Berbeda dengan genre film horor Indonesia yang biasanya berkutat pada hantu dan setan, Rumah Dara cenderung mengusung tema thriler dengan karakter antagonis seorang psikopat.
Film horor Indonesia ini menceritakan sepasang suami istri dan bayi mereka yang hendak berlibur ke Bandung bersama teman dan saudara mereka. Di tengah perjalanan, mereka bertemu Maya, seorang gadis yang mengaku baru saja dirampok.
Berniat menolong Maya, mereka kemudian mengantarkan Maya pulang kerumahnya. Di rumah tersebut, seorang wanita misterius bernama Dara menyambut mereka. Disinilah satu persatu mereka terjebak dalam permainan Dara yang menjadikan nyawa sebagai taruhannya. Film ini dipenuhi dengan adegan berdarah yang sadis.
16. Pintu Terlarang (2009)
Satu lagi karya Joko Anwar yang layak di sebut sebagai film horor terbaik Indonesia. Dirilis pada 2009, Pintu Terlarang dibintangi Fahry Albar dan Marsha Timothy, bercerita tentang seorang pematung sukses bernama Gambir.
Ia terkenal karena karya-karya patung yang bertemakan ibu hamil. Ia mendapatkan inspirasi mematung sosok ibu hamil dari tragedi gugurnya jabang bayi Talyda, sang Istri.
Sosok patung yang begitu hidup kemudian menimbulkan tanda tanya, terlebih ketika kejadian-kejadian aneh mulai menghantui Gambir.
Hingga akhirnya terungkap fakta bahwa didalam setiap patung ibu hamil yang Gambir buat ternyata terdapat janin bayi yang dia dapatkan dari klinik Aborsi.
17. Kuntilanak (2006)
Film horor Indonesia selanjutnya yang bisa dikategorikan sebagai film horor terbaik adalah Kuntilanak yang dibintangi Julie Estelle.
Film horor Indonesia satu ini mengisahkan Samantha, gadis broken home yang memutuskan keluar dari rumah dan pindah ke sebuah kost-kostan misterius.
Tak disangka, Samantha ternyata memiliki garis keturunan untuk memanggil Kuntilanak. Ditambah lagi, keluarga pemilik kost tersebut ternyata pernah melakukan pesugihan kepada Kuntilanak.
Keanehan makin terjadi pada Samantha saat kamarnya terdapat cermin keramat, yang menjadi penghubung dunia manusia dan dunia gaib.
18. Keramat (2009)
Keramat adalah film horor Indonesia karya sutradara Monti Tiwa yang masuk ke dalam jajaran film horor Indonesia terbaik selanjutnya. Berkisah tentang sebuah tim produksi film yang tengah melakukan pre-shooting di sebuah desa terpencil di Bantul.
Sayangnya, banyak konflik yang terjadi diantara tim, mulai dari molornya jadwal hingga ketidaksepahaman naskah. Konflik makin menjadi-jadi saat salah satu pemain kemudian mengalami kerasukan. Untuk menyelamatkan pemain tersebut, mereka terpaksa menemui paranormal dan akhirnya terjebak di dalam hutan yang penuh keanehan dan juga misteri.
19. Sebelum Iblis Menjemput Ayat 2 (2020)
Sekuel garapan Timo Tjahjanto ini mengisahkan babak baru pertarungan Alfie yang diperankan Chelsea Islan dengan iblis. Setelah selamat dalam film perdananya Sebelum Iblis Menjemput, Alfie pun berusaha melanjutkan hidupnya bersama sang adik Nara (Hadijah Shahab).
Suatu ketika, dia bertemu beberapa anak panti asuhan, yakni Budi (Baskara Mahendra), Gadis (Widika Sidrome), Jenar (Shareefa Daanish), Martha (Karina Salim), Leo (Arya Vasco), dan Kristi (Lutusha). Namun, sebuah kutukan menghantui para anak-anak yang ada di panti asuhan tersebut.
Lima anak panti asuhan itu mencari keberadaan Alfie yang sebelumnya mampu berhadapan dengan iblis.
20. Asih (2018)
Asih, merupakan spin-off dari waralaba film Danur. Film ini menceritakan tentang Asih, seorang perempuan yang mengakhiri hidupnya lantaran mengalami banyak kejadian nahas, terutama sejak dia diusir oleh orang tuanya karena hamil di luar nikah. Begitu pula dengan tetangga di kampungnya yang mencemooh Asih.
Sehari setelah Asih wafat, arwahnya kini menghantui Puspita (Citra Kirana) yang sedang hamil besar tinggal tidak jauh dari lokasi Asih bunuh diri. Terornya semakin menjadi-jadi setelah Puspita melahirkan bayinya.
Film yang juga dibintangi oleh Shareefah Daanish dan Darius Sinathrya ini berhasil memperoleh 1,7 juta penonton.
20 Rekomendasi Film Horor Indonesia - Katadata.co.id
Kelanjutan Disini Klik
No comments:
Post a Comment